banner-detik
HOME APPLIANCES

Your Personal Helper

author

fiaindriokusumo30 Apr 2015

Your Personal Helper

Ini dia produk terbaru dari Electrolux yang  memungkinkan para mommies untuk tetap memiliki ‘me time’ namun pekerjaan rumah juga dapat selesai tepat waktu.

Saat menyandang predikat working mother ataupun saat saya sempat off sejenak dari hingar bingar dunia kerja, satu hal yang tidak berubah adalah, bahwa urusan menyelesaikan pekerjaan rumah tangga seperti memasak, mengepel, mencuci baju cukup menyita waktu dan menjadi ‘tantangan’ tersendiri bagi saya. Di antara segudang urusan itu, satu yang cukup menghabiskan waktu (menurut saya) adalah mencuci pakaian. Terlebih dengan dua anak cowok yang kayaknya nggak betah banget kalau nggak bikin baju kotor.

Awal menikah sampai mempunyai dua anak usia batita, saya masih kekeuh untuk mencuci dengan moda manual alias mencuci tangan. Waktu itu pikiran saya adalah mencuci dengan menggunakan tangan pasti hasilnya lebih bersih (sebenarnya ini hasil brainwash eyang saya saat saya kecil dulu). Tapi, saat Bagus dan Djati memasuki usia di atas 4 tahun, saya pun menyerah dan beralih ke mesin cuci.

Dan, menemukan mesin cuci yang hasilnya sesuai dengan standar saya sebagai emak-emak yang tukang atur ternyata juga susah. Hasil cucian kurang bersihlah, warna pakaian kok jadi kusam dan nggak lagi cerah sampai aroma pakaian yang masih kurang harum. Sampai pada pertengahan April lalu saya mendapat informasi mengenai produk terbaru dari Electrolux – Electrolux front load washer EWF series. Dengan beragam fitur yang dimilikinya, Electrolux front load washer EWF series ini mengubah tugas sehari-hari saya menjadi lebih mudah dan menyenangkan. Berikut beberapa fitur favorit saya:

Electrolux New Front-Load Washer type EWF85743-Side

Vapour action yang dapat mengurangi alergen pada pakaian hingga 99%, membantu melembutkan pakaian serta menjaga warna tetap cerah dan bersih.

Hive Drum membuat hati tetap tenang karena menghilangkan kekhawatiran akan kain yang rusak pada saat proses pencucian berlangsung.

Gentle Drum dengan pola khusus ini 19% lebih kecil dari ukuran tradisional sehingga mengurangi risiko cucian rusak saat siklus perputaran.

Flexi Dose memugkinkan kita menggunakan deterjen bubuk atau cair dan memastikan bahwa deterjen pasti digunakan 100% sehingga tak ada lagi pemborosan.

Delay End dan Delay Start adalah favorit saya! Ini merupakan fitur yang membuat kita bisa bebas mengatur waktu. Misalnya menentukan kapan waktunya kita akan mencuci. Waktu dapat diatur dari minimal 3 jam hingga maksimal 20 jam.

Jadi sekarang saya tahu deh, mesin cuci pilihan saya yang mana. Dengan fitur yang bisa mengatur waktu sedemikian rupa, saya bisa tetap ke salon tapi cucian juga bisa beres tanpa perlu lagi khawatir apakah warna dan kainnya akan rusak. Kalau mommies bagaimana? Apa ada produk favorit?

Share Article

author

fiaindriokusumo

Biasa dipanggil Fia, ibu dari dua anak ini sudah merasakan serunya berada di dunia media sejak tahun 2002. "Memiliki anak membuat saya menjadj pribadi yang jauh lebih baik, karena saya tahu bahwa sekarang ada dua mahluk mungil yang akan selalu menjiplak segala perilaku saya," demikian komentarnya mengenai serunya sebagai ibu.


COMMENTS


SISTER SITES SPOTLIGHT

synergy-error

Terjadi Kesalahan

Halaman tidak dapat ditampilkan

synergy-error

Terjadi Kesalahan

Halaman tidak dapat ditampilkan