banner-detik
EDUCATION

Registrasi Akun SNPMB Berakhir 15 Februari, Apa Ada Perpanjangan?

author

Dhevita Wulandari14 Feb 2024

Registrasi Akun SNPMB Berakhir 15 Februari, Apa Ada Perpanjangan?

Segera ditutup, apakah registrasi akun SNPMB akan diperpanjang atau tidak? Simak juga cara pendaftaran selengkapnya di sini.

Seleksi Nasional Penerimaan Mahasiswa Baru atau SNPMB telah lama ditunggu oleh para pejuang bangku kuliah. Registrasi akun SNPMB siswa telah dimulai pada 8 Januari lalu dan akan segera ditutup pada Kamis, 15 Februari 2024 pukul 15.00 WIB. Setelah jam 15.00 WIB, tombol Simpan Permanen pada akun siswa akan aktif dan proses simpan permanen bisa dilakukan. Setelahnya, proses pengisian PDSS oleh pihak sekolah dan pendaftaran siswa akan dimulai.

Lantas, ada beberapa hal yang harus diperhatikan saat registrasi akun SNPMB. Berikut adalah informasi mengenai registrasi akun SNPMB dan cara daftar SNPMB 2024.

Batas Waktu Registrasi Akun SNPMB

Tim Seleksi Nasional Penerimaan Mahasiswa Baru (SNPMB) mengkonfirmasi bahwa tidak ada perpanjangan waktu dalam masa pembuatan atau registrasi akun siswa peserta pendaftar SNBP-SNBT 2024. Sebelumnya, para siswa yang ingin mengikuti SNPMB wajib memiliki akun SNPMB.

“Ingat! bahwa akun SNPMB merupakan syarat utama mendaftar SNBP dan/atau SNBT 2024 ya,” ujar Tim SNPMB dalam keterangan tertulis dikutip dari postingan Instagram resminya, Selasa (13/2/2024)

BACA JUGA: Pendaftaran KIP Kuliah 2024 Sudah Dibuka, Ini Cara dan Syaratnya!

Seperti yang diketahui, ada tiga kategori yang wajib registrasi akun SNPMB. Pertama, sekolah yang belum memiliki akun SNPMB tahun sebelumnya. Kedua, siswa kelas 12 dan terakhir, siswa gap year tahun 2023 dan 2022.

Registasi akun siswa, ditujukan bagi siswa kelas 12 dan siswa lulusan tahun 2023-2022. Seluruh peserta tersebut diwajibkan membuat akun SNPMB sebelum 15 Februari 2024 pukul 15.00 WIB.

Photo by Armin Rimoldi on Pexels

Cara Daftar Akun SNPMB 2024 untuk Siswa

Dilansir dari detik.com, berikut adalah cara daftar akun SNPMB 2024:

  1. Buka Portal SNPMB https://portal-snpmb.bppp.kemdikbud.go.id/
  2. Klik tombol Daftar.
  3. Di halaman selanjutnya klik lagi tombol Daftar di bagian akun siswa.
  4. Masukkan data yang dibutuhkan seperti NISN, NPSN, dan tanggal lahir sesuai dengan data Pusdatin dan klik Selanjutnya.
  5. Cek data yang ditampilkan dan masukkan kembali data yang dibutuhkan seperti email, konfirmasi email, password, dan konfirmasi password. Disarankan menggunakan Gmail.
  6. Centang pernyataan bahwa seluruh data benar dan klik tombol Submit.
  7. Lakukan aktivasi email untuk melanjutkan pendaftaran akun SNPMB dengan klik link yang ada di kotak masuk atau spam pada email yang didaftarkan.
  8. Peserta akan dialihkan ke sebuah laman konfirmasi bila email sudah aktif menjadi akun SNPMB.
  9. Namun jika murid sudah menggunakan akun Gmail dan dalam jangka waktu 15 menit belum mendapatkan email aktivasi, maka murid diperbolehkan mencoba mendaftar akun SNPMB dengan email aktif lainnya.

BACA JUGA: Janji Capres untuk Dunia Pendidikan, Gaji Guru hingga Akses Pendidikan

Selanjutnya, bagaimana cara simpan permanen akun siswa dalam SNPMB? Jangan salah info, Mommies yang penasaran bisa cek di sini!

Ditulis oleh: Azahra Syifa

Cover: Photo by Vlada Karpovich on Pexels

Share Article

author

Dhevita Wulandari

-


COMMENTS


SISTER SITES SPOTLIGHT

synergy-error

Terjadi Kesalahan

Halaman tidak dapat ditampilkan

synergy-error

Terjadi Kesalahan

Halaman tidak dapat ditampilkan