banner-detik
LIFESTYLE

Ini Perawatan 30 Menit yang Langsung Mencerahkan Warna Ketiak Hitam Tanpa Rasa Sakit!

author

Mommies Daily12 Apr 2022

Ini Perawatan 30 Menit yang Langsung Mencerahkan Warna Ketiak Hitam Tanpa Rasa Sakit!

Punya kulit ketiak hitam? Tenang saja, dengan treatment peeling ini, kulit ketiak Anda akan langsung cerah! Benar-benar nggak nyangka, sih.

Suka nggak pede dengan area kulit ketiak hitam? Apalagi saat mengenakan pakaian tanpa lengan. Walaupun kita tahu ya kalau warna ketiak gelap memang bisa terjadi karena beberapa faktor, di antaranya seperti berat badan yang berlebihan sehingga kulit di daerah ini sering bergesekan, kemudian mencukur dengan pisau yang nggak bersih, dan konsumsi gula berlebihan. Tak jarang, rasa nggak pede membuat kita jadi nggak berani menggunakan pakaian tanpa lengan, atau saat mengenakan ya sebisa mungkin tidak angkat-angkat lengan agar area ketiak hitam tidak terlihat, hehehe.

Tapi ternyata, untuk mengatasi warna kulit yang menggelap di daerah lipatan tubuh, baik itu di area ketiak, bikini line ataupun tengkuk leher, bisa mudah diatasi dengan chemical peeling. Treatment ini tergolong painless, cepat dan hasilnya langsung terlihat saat itu juga. Benar-benar nggak nyangka lho, kalau hanya butuh 30 menit untuk mencerahkan kulit daerah ketiak yang warnanya sudah menggelap selama bertahun-tahun.

Baca juga: Cegah Penuaan Dini, Ini 6 Rekomendasi Produk Untuk Atasi Flek Hitam

Apa itu chemical peeling untuk atasi ketiak hitam?

Chemical peeling sendiri adalah salah satu treatment yang biasanya dilakukan untuk mencerahkan kulit. Treatment ini bisa dilakukan pada kulit manapun, misalnya wajah, bikini line atau pada area underarm. Chemical peeling biasanya memiliki kandungan seperti Alpha-hydroxy acid, Glycolic Acid, Trichloroacetic Acid dan Phenol. Selain efektif untuk mencerahkan warna kulit, treatment ini juga bisa memperbaiki tekstur kulit yang kasar dan juga garis-garis tegas pada lipatan tubuh atau wajah.

Tapi jangan samakan konsentrasi chemical peeling di klinik kecantikan dengan produk skincare yang ada di rumah ya. Chemical peeling yang ada di klinik biasanya memiliki kadar yang lebih tinggi, sehingga yang boleh membeli dan mengaplikasikan harus dokter kecantikan. Penggunaannya juga sebentar saja kok, nggak sampai 5 menit sudah harus diseka dan diberikan cream Glycerin untuk mencegah rasa perih dan juga kering.

Nah, di mana saya melakukan treatment ini dan berapa harganya? Mommies bisa baca di halaman selanjutnya.

Share Article

author

Mommies Daily

-


COMMENTS


SISTER SITES SPOTLIGHT

synergy-error

Terjadi Kesalahan

Halaman tidak dapat ditampilkan

synergy-error

Terjadi Kesalahan

Halaman tidak dapat ditampilkan