5 Kandungan Skincare Wajib Untuk Pori-pori Bersih dan Kencang

Lifestyle

fiaindriokusumo・05 Feb 2021

detail-thumb

Pastikan Anda menggunakan 5 kandungan skincare berikut ini untuk menghindari pori-pori di wajah tampak besar, wajah terhindar dari jerawat serta komedo.

Semakin bertambahnya usia suka merasa nggak sih, kalau pori-pori kita terlihat semakin membesar? Yes, karena pori-pori tidak punya otot, jadi sebenarnya dia nggak bisa mmebesar atau mengecil. Biasanya pori-pori tampak besar itu disebabkan oleh faktor usia, karena umumnya semakin tua kulit akan semakin kendur, kan (Noooooo). Bisa juga pori-pori membesar itu kalau kita kurang tidur dan jarang memakai sunscreen, sehingga pori-pori juga jadi tampak lebih terbuka dari biasanya.

Nah, kalau nggak dirawat, pori-pori yang tampak besar itu akan tersumbat dengan berbagai kotoran, debu, sisa makeup, dan sisa sunscreen. Akibatnya, kulit jadi mudah berjerawat dan berkomedo! Kalau Mommies sering mengalami masalah seperti itu, maka Mommies bisa memilih kandungan skincare yang terkenal bisa merawat pori-pori supaya kulit lebih bersih, halus, dan minim blemish. Simak yuk, di bawah ini!

1. Lactic Acid

Tahu dong kalau AHA dan BHA bagus untuk mengeksfoliasi kulit! Kalau pori-pori terlihat besar, sebaiknya hindari physical exfoliator seperti facial scrub yang harsh dan bisa bikin pori-pori semakin terbuka. Sebaliknya, pilih chemical exfoliator atau AHA dan BHA untuk mengangkat sel-sel kulit mati di wajah.

Lactic Acid adalah salah satu jenis AHA yang paling mudah ditemukan di berbagai produk skincare. Acid yang berasal dari susu ini mampu merawat pori-pori, membuat kulit lebih kencang, meminimalkan fine lines serta jerawat. Saat menggunakan Lactic Acid, sebaiknya hindari penggunaan retinol, benzoyl peroxide, dan kandungan AHA lainnya ya, supaya kulit nggak over-exfoliating, kering, atau iritasi. Skincare dengan kandungan Lactic Acid bisa dipakai 2-3 kali seminggu.

Baca juga: Rekomendasi Produk Skincare Untuk Hilangkah Bekas Jerawat

Apa lagi 4 kandungan skincare lainnya yang penting untuk menghasilkan pori-pori bersih dan kencang? BACA LANJUTANNYA DI SINI YA.