7 Rekomendasi Cushion Dengan Kandungan Skincare

Lifestyle

dewdew・11 Feb 2024

detail-thumb

Makeup hybrid yang memadukan makeup dan skincare di dalamnya sedang digandrungi. Suka pakai cushion? Ini reko cushion yang ada kandungan skincare-nya.

Dibanding foundation, cushion saat ini lebih diminati untuk penggunaan sehari-hari. Iya, soalnya nggak terlalu berat tapi masih bisa bantu cover wajah. Finishing-nya yang sheer atau tipis malah bikin tampilan wajah jadi glowing. Apalagi kalau cushion-nya ada kandungan skincare. 

Konsep hybrid yang memadukan fungsi skincare dan makeup dalam cushion, selain biar praktis, bikin kita mengurangi efek negatif dalam penggunaan makeup setiap hari. 

Berikut 7 rekomendasi cushion dengan kandungan skincare yang coverage-nya mumpuni, sekaligus merawat kulit wajah.

Skintific Cover All Perfect Cushion 

Cushion satu ini bisa dikategorikan sebagai Hybrid Serum Cushion. Skintific Cover All Perfect Cushion mengandung serum yang diklaim sangat aman bagi pemilik kulit sensitif sekalipun. 5x Ceramides, Centella, dan Hyaluronic Acid adalah kandungan skincare yang dapat memelihara, melembabkan dan menguatkan skin barrier.

The Originote High Cover Serum Cushion 

Lagi cari cushion keluaran lokal? The Originote High Cover Serum Cushion bisa jadi pilihan. Hybrid makeup ini dilengkapi ekstrak Rose, Vitamin C dan Niacinamide yang bantu mencerahkan kulit wajah sekaligus bikin tampilan wajah nggak patchy. Tersedia dalam 12 shade lagi. Lengkap banget. 

Baca juga: Produk Perawatan Kulit yang Bikin Wajah Auto Glowing di Usia 40-an

BLP Cover Cushion

COVER CUSHION - N20 - BEIGE

Cushion lokal ini selain dilengkapi dengan chamomile extract, allantoin, kafein, juga mengandung SPF 50+/PA+++. Kulit wajah pun memiliki perlindungan ekstra dari paparan sinar matahari.

Cover Cushion dari BLP ini sudah teruji secara dermatologis dan non-comedogenic, jadi aman banget buat semua jenis kulit, termasuk buat ibu hamil.

ESQA Flawless Cushion Serum SPF 50+ PA+++ 

Ini adalah salah satu cushion yang punya kandungan skincare premium. Selain Glycerin yang menjaga kelembapan kulit, terdapat juga Niacinamide untuk mencerahkan kulit. Ada juga Centella Asiatica yang bisa menenangkan kemerahan dan iritasi, serta memperbaiki skin barrier. Masih ada Hyaluronic Acid, Allantoin, bahkan Caffeine yang mampu mengencangkan kulit. Plus, SPF 50 PA+++. What could you ask for more from a cushion?

Baca juga: 30 Rekomendasi Skincare Untuk Remaja

COSRX Blemish Cover Cushion

Jual COSRX Blemish Cover Cushion size 15 gr - Kota Depok - Dadar Jay | Tokopedia

Buat pemilik kulit berjerawat, seringkali sulit mencari produk makeup yang nggak bikin jerawat makin parah. Nah, COSRX Blemish Cover Cushion bisa banget dijadikan pilihan.

Hybrid cushion ini mengandung Centella asiatica dan tea tree oil untuk bantu menenangkan, melembapkan, dan membuat kulit berjerawat terlihat lebih cerah. Dilengkapi juga dengan SPF 47 / PA++, cushion ini jelas melindungi kulit dari sinar UV dan tersedia dalam dua pilihan warna.

Somethinc Copy-Paste Breathable Mesh Cushion

Selain mengandung castor oil isostearate yang mampu membantu mengembalikan kelembapan alami kulit, Somethinc Copy Paste Breathable Cushion ini juga punya flowers extract atau chamomile yang baik, untuk menenangkan kulit dan juga sebagai antioksidan. 

Terdapat juga kandungan kafein sebagai anti inflamasi dan mampu mengurangi lingkar mata panda. Plus SPF 33 PA++. Yes, lengkap banget, kan?

Hanasui Serum Cushion

HANASUI Serum Cushion

Selain Niacinamide, Hanasui Serum Cushion memiliki kandungan perawatan kulit lain seperti sodium hyaluronate. Kandungan ini dikenal efektif melembapkan kulit wajah secara optimal. Selain itu, ada juga kandungan aloe vera sebagai antioksidan yang berfungsi  menenangkan serta menangkal radikal bebas. Terdapat 4 shade untuk cushion ini, yaitu 01 Light, 02 Neutral, 03 Medium, dan 04 Pinkish. 

Cover by Freepik