banner-detik
SEX & RELATIONSHIP

9 Alasan Body Mapping Baik untuk Kehidupan Seks dan Cara Membuatnya

author

Fannya Gita Alamanda14 Aug 2023

9 Alasan Body Mapping Baik untuk Kehidupan Seks dan Cara Membuatnya

Pernah coba membuat body mapping bersama pasangan? Ini beberapa alasan mengapa hal ini baik untuk dilakukan, serta cara dan contoh membuatnya.

Body mapping (AKA, peta kenikmatan) banyak manfaatnya buat kehidupan seks pasangan suami istri. Artikel ini mengajak Anda berdua belajar A-Z segala yang perlu Anda ketahui tentang peta tubuh masing-masing. Langsung dicoba ya malam ini.

Seks yang hebat itu gampang didapat ketika Mommies dan pasangan berada dalam tahap hubungan yang baru dimulai, sebab umumnya selalu dipenuhi nafsu dan gairah. Tapi coba amati setelah waktu berlalu dan sudah lama dalam ikatan pernikahan. Duh, seks itu malah ibarat PR, rumit tapi wajib dikerjakan. Sama seperti semua PR yang rumit tapi selalu ada cara dan bisa diselesaikan, setiap masalah juga ada jalan keluarnya.

Salah satu jalan keluar dalam menghadapi masalah kehidupan seks dalam pernikahan adalah dengan mengenali body mapping. Dipercaya memiliki banyak manfaat, apa sebenarnya body mapping atau peta kenikmatan itu?

Apa itu body mapping atau peta kenikmatan

Sederhananya, peta kenikmatan adalah peta tubuh seseorang yang dibuat untuk mendapatkan kenikmatan seksual. Profesional di bidang medis biasanya menggunakan body mapping untuk membantu pasien menemukan sumber rasa sakit atau memetakan perkembangan cedera dan mendapatkan pengobatan.

Nah, body mapping juga dapat digunakan untuk urusan ranjang. Mommies dan pasangan dapat menggunakan bagan tubuh untuk mengidentifikasi di mana kalian berdua paling merasakan kenikmatan seksual. Ini merupakan cara bagus untuk meningkatkan skill komunikasi seksual, memastikan bahwa Mommies dan pasangan akan sama-sama mendapatkan kesenangan.

BACA JUGA: Senang Bermain dengan Payudara Pasangan? Hati-hati, Hindari 5 Kesalahan Ini!

Alasan perlu melakukan body mapping 

Body mapping atau pemetaan tubuh dapat digunakan untuk membantu baik individu dan pasangan suami istri paham banget tentang tubuh mereka sendiri. Logikanya, bagaimana kita bisa membantu pasangan menyenangkan kita, kalau kita sendiri aja nggak paham tubuh kita.

Alasan Mommies dan pasangan perlu melakukan pleasure mapping:

  1. Kita dibantu untuk mengeksplorasi perasaan dan sensasi positif di tubuh kita.
  2. Meningkatkan rasa percaya diri dan penerimaan diri.
  3. Meningkatkan kesejahteraan emosional, fisik, dan seksual.
  4. Belajar mengenal lebih banyak dan lebih baik tentang satu sama lain.
  5. Memahami pusat dan area-area kesenangan kita sendiri.
  6. Membantu pasangan memberi kita lebih banyak kesenangan.
  7. Membantu lebih menyenangkan pasangan kita.
  8. Meningkatkan kualitas kehidupan seks dengan pasangan.
  9. Mengurangi perasaan cemas terhadap tubuh dan kehidupan seks bersama pasangan.

Cara membuat body mapping

Gunakan alat tulis seperti pensil warna atau spidol dan kertas. Lakukan bersama pasangan di ruangan yang tenang dan bersih, serta bebas dari gangguan. Jika Mommies dan pasangan ingin sambil menikmati musik, pasang volume kecil dan beri diri Mommies dan pasangan waktu yang cukup agar tidak terburu-buru.

  1. Gambar garis luar tubuh manusia, depan dan belakang. Jangan khawatir kalau bentuknya tidak sempurna, lakukan dengan perlahan dan teliti.
  2. Warnai body map sesuai dengan bagaimana dan di area mana masing-masing dari Mommies dan pasangan ingin disentuh.

Untuk mempermudah, bisa gunakan kode ini:

  • Hijau: Sentuh saya di sini kapan saja, saya menyukainya.
  • Kuning: Tergantung — kadang saya suka, kadang tidak.
  • Merah: Jangan! Atau Berhenti! Saya tidak pernah mau disentuh di area ini.

Membahas body map yang sudah dibuat

Setelah selesai menggambar peta tubuh, beri tanda lalu bahas berdua. Ini seringkali merupakan proses yang menyenangkan, jadi lakukan dengan santai. Tapi bagi sebagian orang, proses ini bisa menjadi sesi yang menyebalkan karena selama ini mereka ternyata memendam perasaan kecewa.

Bagi wanita, ada alasannya mengapa mereka menandai beberapa area dengan warna kuning. Salah satu alasan umum adalah karena wanita sering tidak suka payudara dan alat kelamin mereka disentuh sampai mereka merasa bergairah, dicintai, diinginkan, dan dihargai di bagian tubuh mereka yang kurang seksual.

BACA JUGA: Mengisap Puting Bikin Susah Hamil? Ini Penjelasan dari Dokter!

Kadang-kadang suatu area berwarna kuning karena secara harfiah tergantung siklus menstruasinya (jika mendekati periode menstruasi, payudaranya mungkin bengkak dan terasa sakit saat diraba bahkan sekadar dibelai). Dan kadang-kadang area pasangan bisa berwarna kuning karena perasaannya saat disentuh bergantung pada bentuk tubuh mereka hari itu. Misalnya, jika mereka merasa perutnya hari itu buncit padahal biasanya rata seperti permukaan televisi layar datar, mereka mungkin tidak suka perutnya dibelai.

Jika beruntung, peta tubuh sebagian besar bakal berwarna hijau. Tapi jika ada masa ketika lebih banyak warna kuning dan merah, komunikasikan secara baik-baik. Niat awal melakukan ini kan memang agar bisa saling menyenangkan. Selain titik-titik ‘hot’, seperti sudah dibahas di atas, bicarakan juga area yang Mommies dan pasangan tidak ingin disentuh dan bantu pasangan memahami bagaimana perasaan dan mengapa tidak suka bagian tersebut disentuh.

Saat saling berbicara dan mendengarkan, bersikaplah lembut, sabar, dan penuh sayang terhadap satu sama lain. Jangan menghakimi, menuduh, menyalahkan, atau meremehkan diri sendiri atau pasangan.

Beberapa contoh body mapping

Ini beberapa contohnya, Mommies:

  • Pria bisa suka putingnya diusap dan diisap tapi dia malu mengungkapkannya.
  • Ada wanita yang nggak merasakan terangsang saat payudaranya dicium atau dibelai. Dia lebih suka merasakan penetrasi.
  • Ada pria yang tidak bisa menikmati posisi misionaris. Dia lebih suka ketika pasangannya berada di atas karena bisa menghemat tenaga.

Menggunakan body map untuk jangka panjang

Setelah beberapa peristiwa besar seperti kelahiran, operasi, penyakit, atau mengalami kedukaan, peta tubuh seseorang dapat berubah. Jadi, membuat peta tubuh yang baru kadang perlu dilakukan. Ulangi lagi seluruh prosesnya, gambar, warnai, dan jelaskan kembali mengapa areanya kali ini berubah warna.

Lihat juga body maps lama diri sendiri. Peta kita bisa berubah seiring keadaan. Pastikan untuk saling menyenangkan menggunakan informasi terkini. Hasilnya, seks akan menjadi salah satu hal yang membuat pernikahan bahagia.

BACA JUGA: Penyebab Pernikahan Anda Mulai Terasa Membosankan, Termasuk Tidak Ada Lagi Kejutan

Cover: Photo by J carter on Pexels

Share Article

author

Fannya Gita Alamanda

-


COMMENTS


SISTER SITES SPOTLIGHT

synergy-error

Terjadi Kesalahan

Halaman tidak dapat ditampilkan

synergy-error

Terjadi Kesalahan

Halaman tidak dapat ditampilkan