Sorry, we couldn't find any article matching ''
5 Skincare untuk Usia 40-an, Harga di Bawah Rp100 Ribu!
Merawat dan menjaga kulit di usia 40 nggak harus mahal, bisa juga dengan rutin menggunakan skincare. Ini beberapa rekomendasi skincare untuk usia 40-an.
Semakin bertambah usia, ternyata kulit membutuhkan perawatan yang lebih ekstra. Selain karena usia, ada beberapa faktor internal dan eksternal yang menyebabkan kondisi kulit berubah dan muncul tanda-tanda penuaan, seperti garis halus, kulit kering, tekstur dan pori-pori semakin terlihat, bagian bawah mata menggelap, muncul kantung mata, kulit kusam, muncul bintik hitam, dan lain-lain.
Untuk menghilangkan tanda-tanda penuaan secara cepat, banyak orang yang memiliki ke klinik kecantikan untuk melakukan perawatan. Namun, tentu saja perawatan penuaan kulit di klinik kecantikan membutuhkan bugdet yang tidak sedikit.
Tanda-tanda penuaan ini juga bisa diperlambat kemunculannya dengan rutin menggunakan skincare yang tepat dan dengan budget yang ramah kantong lho, Mommies. Hasilnya memang tidak se-“Wow” jika perawatan ke klinik, tapi tetap worth to try, kok.
BACA JUGA: 5 Rekomendasi Face Wash Bikin Kulit Lembap untuk Usia 40-an, Beserta Harganya
Rekomendasi Skincare Anti-Aging
Berikut ini beberapa rekomendasi skincare untuk usia 40-an dengan harga di bawah Rp100 ribu yang bisa Mommies coba, mulai dari moisturizer hingga eye cream.
1. Azarine Polypeptide Fresh Vitality Toner
Toner anti-aging dari Azarine mengandung bahan-bahan seperti Polypeptides, Vitasource™, Kombucha, dan HPR (Hydroxypinacolone Retinoate). Kandungan-kandungan tersebut berfungsi untuk menghambat tanda penuaan seperti flek hitam, garis halus, kulit kusam, hingga membantu melembapkan kulit. Digunakan hanya pada malam hari, toner ini dapat dipakai untuk semua jenis kulit.
Harga: Rp65.550 (90 gr)
2. Wardah Renew You Anti-Aging Intensive Serum
Intensive serum dari Wardah ini mengandung 1% Microcapsule Retinol yang akan tetap terasa lembut di kulit, Bakuchiol dengan formula yang lebih efektif meregenerasi kulit, 3% Ceramide untuk menjaga skin barrier, dan 5% Niacinamide untuk kulit cerah, halus, terasa kencang, dengan menyamarkan pori dan garis halus.
Harga: Rp98.000
BACA JUGA: 7 Moisturizer untuk Usia 40-an dengan Kandungan Peptide yang Bikin Kulit Lembap
3. Hada Labo Gokujyun Alpha Ultimate Anti-Aging Lotion
Digunakan sebelum pelembap, Gokujyun Aplha Ultimate Anti Aging Lotion dari Hada Labo ini memiliki 3 kandungan anti aging, yaitu Retinol Derrivate (Vitamin A), Collagen dan Improved Hyaluronic Acid. Menggunakannya secara rutin dapat membantu meningkatkan kelembapan kulit dan memudarkan garis halus pada kulit wajah.
Harga: Rp62.000
4. Glad2Glow 5% Blueberry Moisturizer Cream 5x Ceramide Skin Barrier Repair
Moisturizer viral ini mengandung ekstrak blueberry dan 5 tipe ceramide, serta memiliki tekstur gel ringan yang mudah meresap ke dalam kulit. Dapat mengatasi peradangan pada kulit, kulit kemerahan, dan kulit sensitif, moisturizer dari Glad2Glow juga dapat menjaga skin barrier dan menjaga kelembapan kulit agar tetap sehat terhidrasi. Terdapat sensasi cooling dengan aroma blueberry yang menyegarkan, produk ini cocok untuk Mommies yang memiliki kulit kering, kulit berminyak, dan kulit sensitif.
Harga: Rp49.000 (30 gr)
5. The Originote Eye Serum
Eye Serum dari The Originote yang viral di media sosial ini diformulasikan dengan kandungan Peptides, Caffeine, dan Licorice. Manfaatnya untuk melembapkan dan merawat area sekitar mata agar lebih kencang dan terawat. Sehingga garis halus akan terhambat untuk cepat muncul jika digunakan secara rutin.
Harga: Rp37.000 (15 gr)
BACA JUGA: 10 Rekomendasi Produk untuk Mencerahkan Ketiak dan Selangkangan
Cover: Photo by Sora Shimazaki on Pexels
Share Article
POPULAR ARTICLE
COMMENTS