Area rumah paling kotor seringkali adalah tempat yang tidak pernah Anda duga. Alhasil, area itu jarang dibersihkan dan berpotensi jadi sarang kuman.
Area rumah paling kotor biasanya sering luput dari perhatian. Alasannya karena Anda tidak menyangka kalau tempat itu kotor. Area tersebut bukan tempat yang biasa Anda bersihkan, seperti kamar mandi, lantai, atau permukaan meja, tetapi Anda melihat dan menyentuhnya setiap hari.
BACA JUGA: 4 Pekerjaan di Rumah Ini Bisa Buat Hidup Kaya Raya dan Bahagia
Ini daftar 10 area rumah paling kotor yang mungkin terlewat dan belum Anda bersihkan, tetapi Anda harus benar-benar mulaimembersihkan mulai sekarang.
Semua orang yang mau masuk ke dalam rumah paling akan memegang gagang pintu. Anda tidak tahu seberapa kotor tangan mereka setelah beraktivitas, dan apakah mereka sudah cuci tangan atau belum. Tak hanya gagang pintu depan, tetapi juga gagang pintu kamar mandi, kamar tidur, hingga pintu belakang.
Gagang pintu akhirnya terlapisi kuman dan bakteri yang ketika Anda menyentuhnya maka secara tidak langsung Anda terpapar kuman dan bisa menyebarkannya ke area lain.
Ventilasi udara bertugas menjadi tempat aliran udara masuk dan keluar rumah. Coba sekarang lirik ventilasi Anda. Pasti banyak yang berbedu, kan? Sebagian besar ventilasi udara mudah dibuka dan dibersihkan dengan semprotan dan kain tapi kebanyakan orang terlalu malas untuk melakukannya.
Entah Anda menggunakan satu tempat sikat gigi untuk sekeluarga atau menggunakan yang personal, tetapi Anda harus tahu kalau itu merupakan salah satu area rumah paling kotor. Sisa air dan residu pasta gigi bisa menempel di sana dan bertemu dengan sikat gigi Anda. Kini saat membersihkan kamar mandi, jangan lupa bersihkan juga tempat sikat gigi, ya.
Kulkas jadi tempat berkumpul semua makanan, dan sisanya. Dibanding membersihkan lantai atau kamar, pasti membersihkan kulkas tidak ada dalam daftar rutin Anda. Biasanya membersihkan kulkas jadi tugas semester atau bahkan setahun sekali. Pdahal jamur, kumas, hingga serangga, seperti semut dan kecoak bisa masuk ke dalam kulkas yang jarang dibersihkan, lho.
Ada berapa remote di rumah? Mulai dari remote TV, remote AC, remote game, dan remote lainnya. Itu bisa dipegang oleh banyak orang dan mengumpulkan banyak bakteri di setiap permukaannya. Pasti banyak yang tidak terpikir untuk membersihkannya, kan? Karena sekarang sudah diingatkan, yuk, diberikan remote-remote di rumah pakai kain lap yang diolesih alkohol.
BACA JUGA: Rekomendasi Jasa Pest Control Alias Pembasmi Hama Buat Bersih-Bersih Rumah di Akhir Tahun
Sadarkan Anda pada saat membeli mesin cuci ada arahan di buku pandunan untuk membersihkannya sebulan sekali beserta caranya? Oke, pasti Anda lupa. Walau tugasnya membersihkan pakaian, mesin cuci juga harus dibersihkan supaya mesin tidak bau dan menjadi sarang kuman.
Terus menerus mengalirkan air, keran pasti akan ada pada kondisi lembap. Deposit mineral akan membuat kran bekerja kurang optimal bahkan dapat menurunkan tekanan air di rumah Anda. Jamur juga bisa tumbuh di sana dan membuat air jadi kotor. Sebelum semakin kotor, segera bersihkan keran air Anda luar dalam.
Dapur sudah pasti jadi area rumah paling kotor dan rutin Anda bersihkan setelah memasak. Namun, apa Anda rutin juga membersihkan tempat sabun cuci piring dan spons yang digunakan? Padahal menurut penelitian, sebanyak 75% spons cuci piring terkontaminasi bakteri coliform, yang bisa menyebabkan kanker. Bersihkan spons Anda setelah dicuci dan juga rutin diganti apabila sudah tidak layak, ya.
Jika Anda punya hewan peliharaan di rumah, cobalah untuk rutin juga membersihkan mangkuk tempat makannya. Menurut sebuah penelitian yang dilakukan oleh NSF, mangkuk makan hewan peliharaan menempati posisi keempat sebagai benda dengan kuman terbanyak di rumah. Jadi, selain membersihkan hewan peliharaan dan mainannya, bersihkan juga tempat makannya.
Sibuk membersihkan area rumah di bawah, Anda pasti sering abai dengan kebersihan bagian atas, seperti sudut tembok bagian atas, ujung gorden bagian atas, atap lemari, atap kulkas hingga kipas di langit-langit rumah. Semua pasti sudah kotor dan berdebu, ditambah ada jaring laba-laba. Anda bisa mulai membersihkannya seminggu sekali hingga sebulan sekali untuk menjaag kebersihan rumah.
BACA JUGA: Menghilangkan Jamur di Dinding Rumah dengan 6 Bahan Ini