Agar tampilan wajah tidak terlihat pucat, lip tint bisa jadi salah satu andalan. Nah, berikut rekomendasi lip tint halal untuk tampil segar di bulan puasa.
Selama bulan puasa, kulit memang sering kering karena kurang asupan air dan efeknya juga jadi terlihat kurang segar. Nah, Mommies bisa mengandalkan lip tint. Berikut tujuh pilihan lip tint halal untuk tampil segar di bulan Ramadhan.
Wardah Every Day Cheek & Lip Tint
Produk ini cocok dipakai sehari-hari karena teksturnya yang ringan dan warnanya yang natural. Seperti kebanyakan lip tint, item seharga Rp 35 ribuan ini juga dapat dipakai di pipi sebagai blush on.
Mazaya Lip Marker
Berbeda dari opsi-opsi lain, produk bibir berikut hadir dengan aplikator seperti spidol sehingga mudah dibuat ombre. Item yang mengandung bahan aktif Propanediol dan Aloe Vera Ekstrak ini pun dikatakan menghasilkan efek warna yang alami dan tahan lama dengan tekstur ringan dan lembut. Dapatkan kosmetik ini seharga Rp 50 ribuan.
#SASCxRAISA LIP TINT
Beberapa waktu lalu SASC merilis produk kolaborasi dengan Raisa. Berupa lip tint, kosmetik bibir itu diklaim transfer proof sehingga cocok dipakai ketika akan mengenakan masker. Formulanya juga ringan dan melembapkan sehingga cocok dikenakan saat puasa. Dengan hasil akhir satin yang memiliki dua varian warna yakni kecokelatan dan marun itu dijual Rp 129 ribuan.
BACA JUGA: SKINCARE UNTUK KULIT GLOWING yang MURAH, BAGUS dan ADA DI MINIMARKET
Emina Glossy Stain
Emina merilis lip tint beberapa varian, termasuk yang hasil akhirnya lebih glossy. Produk bibir bertekstur gel ini diklaim ringan dan tidak terasa berminyak. Dilengkapi dengan Apricot & Avocado Oil sebagai Moisturizing Active, produk seharga Rp 38 ribu itu diklaim akan lebih melembapkan dibandingkan lip tint dengan finishing matte sehingga nyaman digunakan.
Sedangkan jika Mommies mencari Lip Tint yang bisa melembapkan dengan kandungan aloevera, Mommies bisa melihat HALAMAN BERIKUTNYA.
Photo by Thalia Karr on Unsplash