banner-detik
PARENTING & KIDS

Nama Bayi 2026: 15 Inspirasi untuk Anak Laki-Laki dan Perempuan Beserta Artinya

author

Mommies Dailyin 4 hours

Nama Bayi 2026: 15 Inspirasi untuk Anak Laki-Laki dan Perempuan Beserta Artinya

Memilih nama bayi memang tak mudah. Ini 15 ide nama bayi 2026 beserta artinya untuk anak laki-laki dan perempuan. Selain enak didengar, artinya juga indah. 

Setiap Mommies pasti pernah mengalami momen ini. Bukan momen melahirkan atau menyusui tapi jauh sebelum itu, yaitu memilih nama bayi. Ada beberapa orang yang bahkan sebelum menikah sudah menentukan apa nama anak dirinya nanti. Namun, ada juga yang benar-benar buta dan memilih menyontek nama-nama bayi yang sudah ada.

Bagi banyak keluarga, nama anak adalah hal krusial. Meskipun nama tidak akan menentukan masa depan anak, penelitian menunjukkan bahwa nama dapat memengaruhi kesan pertama. Misalnya, sebuah studi yang diterbitkan dalam jurnal Journal of Experimental Social Psychology menemukan bahwa orang dengan nama yang mudah diucapkan sering kali dipandang lebih positif daripada mereka yang memiliki nama yang rumit atau tidak familiar.

Hal ini nantinya dapat berlaku di lingkungan profesional, di mana nama seseorang dapat memengaruhi keputusan perekrutan atau kemajuan karier. Di Indonesia dengan proses perekrutan yang ajaib, Mommies mungkin pernah mendengar kalau nama yang agak ribet tak lolos panggilan, hehehe.

Tak hanya itu, nama menunjukkan identitas budaya, ekonomi-sosial, yang memengaruhi cara individu diperlakukan di lingkungan yang berbeda. Nah, jadi terasa ya kalau memilih nama bayi itu tak gampang.

Jika Mommies sedang cari ide nama bayi, coba cek nama bayi 2026 beserta artinya berikut ini. Siapa tahu ada yang cocok.

BACA JUGA: Orang Tua Baru Wajib Tahu: Ini Tips Belanja Kebutuhan Bayi Tanpa Over Budget

Ide Nama Bayi 2026 Beserta Artinya

Foto: Pexels

BabyCenter, aplikasi parenting digital, punya rutinitas selama dua decade untuk mengecek tren nama bayi. Di tahun ini mereka menganalisis data yang terdiri dari lebih dari 350.000 nama bayi yang lahir antara 4 November 2024 hingga 3 November 2025. Beberapa nama terinspirasi dari sosok kristiani dan pop culture. Meski begitu beberapa nama memiliki makna mendalam yang bisa Mommies sontek.

1. Francis

Nama klasik kristiani yang terinspirasi dari Paus Francis. Melambangkan kerendahan hati, kebaikan, dan kekuatan yang tenang.

2. Francesca

Versi perempuan dari Francis yang terdengar indah saat diucapkan. Ini adalah pilihan yang indah bagi orang tua yang menyukai nama bergaya Eropa. Francesca memiliki arti artistik dan percaya diri.

3. Daisy

Nama klasik yang selalu popular, Daisy melambangkan ketulusan. Ini adalah nama bunga yang feminin, cocok buat bayi perempuan.

4. Ernest

Nama ini punya arti serius dan jujur. Nama yang mencerminkan kejujuran dan integritas.

5. Sylvia

Ini juga salah satu nama klasik yang masih relevan di dunia modern. Puitis dan terinspirasi alam, nama Sylvia punya makna ‘tenang’.

6. Nick

BabyCenter mencatat kepopuleran Backstreet Boys turut membuat nama ini popular sebagai ide nama bayi. Di luar itu, nama Nick punya arti yang bagus, loh. Mengandung arti kemenangan yang membuat anak terlihat percaya diri.

7. Jin

Ya, Mommies penggemar K-Pop pasti tahu nama yang terinspirasi budaya Korea ini. Singkat dan stylish, Jin punya arti ‘berharga’ atau ’emas’.

8. Natasha

Natasha memancarkan kehangatan dan kelembutan. Namanya terasa kuat namun tetap feminine karena punya arti ‘Hari kelahiran Tuhan’.

9. Dillon

Dillon memiliki kesan yang kokoh dan dapat dipercaya. Nama ini punya makna setia sehingga banyak orang tua yang menyukai artinya.

10. Jane

Singkat dan padat, nama Jane punya arti indah yaitu ‘Tuhan Maha Pengasih’. Mudah diucapkan tanpa embel-embel memberinya sentuhan tradisional tapi tetap relevan di era modern ini.

5 Nama Bayi Bernuansa Islami dan Artinya

Khusus untuk orang tua Islam yang ingin memberikan nama bernuansa Arab, berikut ini inspirasinya.

1. Naail

Singkat tapi penuh motivasi, Naail punya arti ‘yang berhasil mencapai’. Mudah diucapkan dan berkesan, Naail diperkirakan akan meningkat popularitasnya pada tahun 2026.

2. Zayyaan

Artinya adalah seseorang yang penuh dengan wibawa dan karisma. Cocok untuk anak lelaki, nama ini melambangkan karakter yang kalem dan paras yang ganteng. Kualitas dan sifat yang banyak orang tua harapkan akan dimiliki oleh anak laki-laki mereka.

3. Fahmir

Fahmir melambangkan kebijaksanaan, kearifan, dan kedewasaan. Nama ini cocok untuk orang tua yang ingin anak mereka pintar dan penuh wawasan.

4. Maazin

Terinspirasi oleh alam, Maazin melambangkan hujan berkah. Dalam budaya Arab, hujan melambangkan berkah dan pembaruan, memberikan nama ini makna yang sangat positif dan penuh harapan.

5. Raniah

Terinpirasi dari Ratu Rania-Jordania, nama ini melambangkan kepemimpinan dan keanggunan. Tentunya menjadikannya pilihan yang indah bagi orang tua yang menginginkan nama arab yang mudah diucapkan.

BACA JUGA: Bukan Asal Pijat! Ini Cara dan Urutan Pijat Bayi yang Benar, Plus Rekomendasi Terapisnya

Cover: Pexels

Share Article

author

Mommies Daily

-


COMMENTS


SISTER SITES SPOTLIGHT

synergy-error

Terjadi Kesalahan

Halaman tidak dapat ditampilkan

synergy-error

Terjadi Kesalahan

Halaman tidak dapat ditampilkan