banner-detik
PARENTING & KIDS

Catat, Ini 50 Film Anak Terbaik untuk Ditonton Bersama Si Kecil

author

Sisca Christina31 Oct 2023

Catat, Ini 50 Film Anak Terbaik untuk Ditonton Bersama Si Kecil

Simpan dulu daftar film anak terbaik untuk ditonton weekend ini bareng keluarga. Dari yang menyentuh, sarat pesan moral, edukatif, imajinatif, hingga yang kocak.

Entah ada berapa banyak film anak yang sudah beredar baik lokal maupun internasional. Namun dari tahun ke tahun, pasti nggak semua sempat ditonton.

Biar mommies nggak repot cari-cari lagi, kami bantu kumpulkan 50 film anak terbaik yang bisa mommies nikmati bareng si kecil. Cukup buka artikel ini setiap mommies mau nonton, cari filmnya di Netflix, Disney Hotstar, HBO, Prime Video, atau platform lainnya, siapkan camilan, sudah, deh, selamat menikmati quality time bareng anak!

50 Film Anak Terbaik, dari yang Lawas Hingga yang Terbaru

1. The Little Mermaid (2023)

Putri duyung muda yang memiliki keinginan kuat untuk bisa menjadi manusia dan menjelajah dunia di atas air. Saking kuatnya, hingga ia rela menukar talenta istimewanya yaitu suara yang indah dengan sepasang kaki manusia. Film ini mengajarkan anak-anak untuk gigih berupaya untuk mendapatkan segala sesuatu, namun harus tetap bijaksana.

Baca juga: Pelajaran dari Film Disney The Little Mermaid, Untuk Anak dan Orang Tua!

2. Super Mario Bross (2023)

Game lawas Nintendo, Super Mario Bros ini sukses diperkenalkan kembali ke generasi anak-anak kita setelah diadaptasi dalam bentuk film. Anak-anak bisa menikmati film rasa main game saat menonton aksi Mario menyelamatkan saudaranya, Luigi. Kehadiran Putri Peach dengan kekuatan super juga menjadi daya tarik bagi anak-anak perempuan. Seru ditonton sekeluarga.

3. Guillermo del Toro’s Pinocchio (2022)

Film Anak TerbaikMungkin kebanyakan sudah tahu Pinocchio bercerita tentang apa. Namun versi Pinocchio yang satu ini disebut-sebut kisah klasik yang dikemas dengan indah dan unik. Tak heran, film ini berhasil memboyong piala Oscar 2023 untuk kategori Best Animated Feature Film.

4. Encanto (2021)

Hampir semua lagu-lagu di film Encanto enak untuk didendangkan. Visualnya pun kaya warna, animasinya nggak perlu dipertanyakan lagi kalo keluaran Disney. Bagusnya lagi, film berlatar Kolombia ini ini banyak mengandung banyak pesan moral tentang keluarga dan penerimaan akan diri sendiri, seperti yang dihadapi Mirabel. Recommended!

5. The Lion King (2019)

Bosan dengan film anak dengan balutan kartun, ada The Lion King yang secara visual menggambarkan kehidupan di hutan rimba secara nyata. Setelah pembunuhan ayahnya, seorang pangeran singa muda meninggalkan kerajaannya untuk mengetahui arti sebenarnya dari tanggung jawab dan keberanian. Penuh dengan nilai-nilai kehidupan.

6. Paddington (2014)

Film Anak TerbaikSetelah gempa mematikan menghancurkan rumahnya di hutan hujan Peru, seekor beruang muda (Ben Whishaw) melakukan perjalanan ke London untuk mencari rumah baru. Beruang tersebut tersesat di Stasiun Paddington, yang kemudian menjadi julukannya. Beruntung, ia bertemu dengan keluarga Brown yang baik hati menawarinya tinggal bersama mereka untuk sementara. Di situlah petualangan baru Paddingtok di kehidupan perkotaan dimulai.

7. Paddington 2 (2017)

Ini adalah lanjutan dari Paddington pertama. Di sekuel ini, ia sudah hidup menetap dan bahagian bersama Keluarga Brown. Petualangannya berlanjut dengan melakukan serangkaian pekerjaan sambilan untuk membeli hadiah yang sempurna untuk ulang tahun Bibi Lucy yang ke-100, namun hadiah itu dicuri. Kedua film Paddington mendapat rating cukup tinggi yaitu di atas 7. Pastinya layak tonton untuk anak-anak!

8. Petualangan Sherina 1 (2000)

Salah satu film yang wajib masuk daftar film anak terbaik. Film komedi musikal yang dirilis 23 tahun lalu ini digarap oleh para kreator film kawakan seperti Jujur Prananto, Riri Riza. Musiknya sendiri ditata oleh Elfa Secioria dengan menampilkan nyanyian-nyanyian oleh penyanyi cilik Sherina pada masanya. Film ini menampilkan petualangan dua anak yang tak saling suka malah bisa menjadi sahabat baik.

9. Cita-citaku Setinggi Tanah (2012)


Kisah menyentuh seorang anak bernama Agus yang berasal dari keluarga sederhana di Muntilan, Jawa Tengah. Ayahnya bekerja di pabrik tahu, ibunya sering membuat tempe bacem. Saat diminta guru untuk membuat karangan tentang cita-cita, teman-teman Agus membuat karangan cita-cita setinggi langit. Sementara Agus cita-citanya sangat sederhana (setinggi tanah): ia hanya ingin makan nasi Padang, karena setiap hari ia makan tempe bacem buatan ibunya. Ia ditertawakan teman-temannya. Tapi justru hanya Agus yang berupaya serius mewujudkan cita-citanya dengan mencari uang tambahan dan menabung.

10. Sokola Rimba (2013)

Film Anak Terbaik
milesfilms.net

Mengisahkan kehidupan nyata Butet Manurung yang membangun pendidikan bagi orang-orang Rimba, suku pedalaman di hutan Jambi. Nyungsang Bungo yang berperan sesuai nama aslinya, sudah lama memperhatikan Butet yang setiap hari mengajarkan baca tulis kepada orang-orang suku pedalaman tersebut. Bungo ingin belajar juga. Film bertema pendidikan ini bisa jadi pelajaran untuk anak bersyukur, karena tak semua lapisan masyarakat bisa mendapat pendidikan yang layak. Sekaligus bisa menumbuhkan jiwa sosial anak untuk berbagi pengetahuan.

11. Garuda di Dadaku (2009)

Film peraih penghargaan dalam kategori khusu film anak terbaik ini mengisahkan tentang kegigihan anak untuk meraih cita-cita saat ditentang oleh orang tua. Anak-anak bisa memetik bahwa untuk meraih impian, dibutuhkan usaha yang konsisten.

12. Doraemon Stand By Me (2014)

Buat mommies yang tumbuh bareng Doraemon saat masih kecil, ini saatnya memperkenalkan anak dengan persahabatan erat si robot kucing dengan Nobita anak biasa-biasa saja yang selalu merasa dirinya lemah, kurang perjuangan, kemampuan dan kekuatan rata-rata. Jangan lupa menyelipkan nilai-nilai kualitas diri saat nonton bersama anak, ya, mommies.

13. Moana (2016)

Kisah inspiratif bagi anak-anak perempuan. Moana memiliki jiwa pahlawan, tak gentar turun ke laut bersama para dewa untuk menyelamatkan desa dan rakyatnya. Soundtracknya nggak kalah asik, memadukan elemen musik tradisional Pasifik Selatan dengan Broadway dan bahkan hip-hop. Anak-anak pasti terhibur.

14. The Karate Kid (1984)

Film Anak Terbaik
Netflix

Dari film lawas ini bisa terlihat bahwa bullying itu nyata adanya, tak mengenal zaman. Melalui film ini, ditunjukkan bahwa penting bagi anak untuk memiliki ilmu bela diri sebagai pertahanan diri. Film ini mengandung nilai pembentukan karakter diri buat anak sekaligus mengenalkan seni bela diri karate dari Jepang.

15. Matilda (1996)

Rotten Tomatoes

Dari Matilda, orang tua bisa belajar bahwa gentle parenting dan pendidikan itu punya peran sangat signifikan dalam tumbuh kembang anak. Film ini bisa bermanfaat sebagai pengingat untuk para orang tua agar mindful dalam merawat anak. Dampingi anak saat menonton film ini, ya!

16. Kung Fu Panda (2008)

Bosan dengan yang serius, beralih sejenak ke komedi. Walau tetap pesan moralnya juga kental dan latar belakangnya cukup dramatis, tapi balutannya segar, ringan dan kocak. Film ini juga bisa menjadi pejalaran bahwa apa yang tampak nggak mungkin, bisa jadi mungkin asal konsisten.

17. Madagascar (2005)

Kalau ingin yang lebih bikin terpingkal-pingkal lagi, tonton Madagascar. Aksi kawanan hewan-hewan hutan yang ingin melihat dunia luar selain kebun binatang yang selama ini tempat mereka tinggal, penuh petualangan seru. Maraton nonton semua sekuelnya weekend ini bareng anak bisa jadi pilihan seru.

18. Ice Age (2002)

Hingga kini, franchise film Ice Age sudah menelurkan 6 sekuel. Supaya paham latar awalnya, coba tonton yang pertama dulu, ya. Film ini menceritakan sekelompok mamalia yang berjuang untuk bertahan dari zaman es Pleistosen dua puluh ribu tahun yang lalu.

19. Harry Potter and the Sorcerer’s Stone (2001)

Jangan lupakan film Harry Potter yang berangkat dari buku karya JK Rowling ini. Sesuai bukunya, film Harry Potter terdiri dari 7 seri. Kisahnya tentang petualangan seorang penyihir remaja bernama Harry Potter dan sahabatnya, Ron Weasley dan Hermione Granger, yang merupakan pelajar di Sekolah Sihir Hogwarts. Cocok buat remaja mommies.

20. Teenage Mutant Ninja Turtles: Mutant Mayhem (2023)

Film ini mengikuti Turtle bersaudara saat mereka bekerja untuk mendapatkan cinta dari Kota New York sambil menghadapi pasukan mutan. Film ini cocok ditonton anak usia 10 tahun ke atas.

Baca juga: 4 Alasan Kenapa Film Barbie Jangan ditonton Anak Usia di Bawah 13 Tahun

PAGES:

Share Article

author

Sisca Christina

Ibu dua anak yang berprofesi sebagai digital nomad, yang juga suka menulis. Punya prinsip: antara mengasuh anak, bekerja dan melakukan hobi, harus seimbang.


COMMENTS


SISTER SITES SPOTLIGHT

synergy-error

Terjadi Kesalahan

Halaman tidak dapat ditampilkan

synergy-error

Terjadi Kesalahan

Halaman tidak dapat ditampilkan