banner-detik
EDUCATION

Baru di Minggu Ini: Kurikulum Finlandia dari HEI Schools Senayan hingga Kampanye Ramadan Berbagi dari GIV Hijab

author

Dhevita Wulandari15 Apr 2023

Baru di Minggu Ini: Kurikulum Finlandia dari HEI Schools Senayan hingga Kampanye Ramadan Berbagi dari GIV Hijab

Mulai dari Kurikulum Finlandia dari HEI Schools Senayan hingga kampanye The Beauty of Giving “Ramadan Berbagi” dari GIV Hijab, simak rangkuman kegiatan seru di minggu ini.

HEI Schools Senayan Hadirkan Kurikulum Finlandia

kurikulum finlandia

Foto: HEI Schools Senayan

Hei Schools Senayan merupakan cabang pertama sekolah PAUD dan TK asal Finlandia di Indonesia yang membawa metode pembelajaran Finlandia terbaik. Menggabungkan dan mengadaptasi kurikulum Finlandia dengan kurikulum lokal Indonesia demi memenuhi kebutuhan anak-anak Indonesia, baik kurikulum Finlandia maupun lokal yang diterapkan di HEI Schools selalu disusun dan diperbarui berdasarkan hasil riset Universitas Helsinki yang sudah diakui dunia Internasional.

Konsep tersebut resmi diperkenalkan melalui acara “HEI Schools Senayan: Building the Best Learning Environment through Play” (6/4/23), sekaligus memperkenalkan HEI Playcabin, empat menara yang didesain sedemikian tua untuk menyesuaikan dengan kebutuhan dan minat unik anak-anak dalam mengeksplorasi dirinya dan membangun relasi sosial dengan teman-temannya.

Arthalia Larsen, HEI Schools Senayan Director, menjelaskan, “Riset membuktikan bermain adalah cara alami anak usia dini untuk belajar. Dengan cara ini, mereka bisa belajar keterampilan-keterampilan penting secara spontan dan tanpa batasan seperti keterampilan sosial emosional melalui cara berinteraksi dan bernegosiasi dengan anak lain.”

Boots No7 Pure Retinol Untuk Perawatan Kulit Usia 35 Tahun ke Atas

boots no7 kurikulum finlandia

Foto: Mommies Daily

Bersama Boots Indonesia dalam rangka Anniversary ke-2 hadir di Indonesia, No7 ingatkan pentingnya self awareness dan gaya hidup sehat untuk tampil percaya diri dalam talkshow bertema “Mature by Age, Young by Skin: Keep the Confidence by Taking Care of Your Golden Age Skin” yang diselenggarakan di Kota Kasablanka (8/4/23).

Fibra T. Amukti, Editor in Chief Mommies Daily, mengatakan, “Self care itu sudah pasti penting banget, salah satunya dengan mencari tahu kebutuhan kulit dan cari skincare hingga perawatan yang sesuai, seperti rutin menggunakan retinol di usia 35 tahun ke atas.”

No7 juga turut memperkenalkan rangkaian produk retinolnya yang terdiri dari No7 Pure Retinol Night Cream, No7 Pure Retinol Eye Cream, No7 Pure Retinol 0,3% Retinol Night Concentrate, No7 Pure Retinol Post Retinol Soother, hingga No7 Pure Retinol Hand Cream. Salah satu manfaat paling penting dari penggunaan produk retinol dari No7 adalah untuk membantu mempercepat meregenerasi permukaan kulit dan mencegah penuaan pada kulit wajah, area mata, hingga tangan, sesuai dengan jenis produk yang dipakai.

Semua rangkaian retinol dari No7 ini bisa didapatkan di toko resmi Boots Indonesia yang sudah tersebar di Jakarta, dan akan hadir di Surabaya, Semarang, hingga Makassar.

CINÉPOLIS Cinemas Buka Gerai Flagship Terbaru di Senayan Park

Foto: Cinépolis

Hadirkan pengalaman menonton bioskop terbaik bagi moviegoers Indonesia, Cinépolis Cinemas resmi buka di Senayan Park (SPARK) dengan inovasi dan teknologi entertainment terbaru (12/4/23). Dengan double-deck cinema yang memadukan cinema Macro XE dengan VIP dalam 1 layar super besar, speaker Dolby Atmos, laser projector, hingga giant screen sebesar 20,4 x 11 meter.

Pablo Billard, CEO Cinépolis Cinemas Indonesia, mengatakan, “Inovasi dan kolaborasi menjadi dasar strategi bisnis Cinépolis Cinemas di Indonesia. Menonton bioskop merupakan hiburan yang telah menjadi gaya hidup masyarakat Indonesia. Kami menghadirkan konsep terkini di Cinépolis Cinemas Senayan Park agar penonton bisa datang menghabiskan waktu mereka sebelum menonton di VIP lounge kami yang menghadap Danau Senayan yang indah, ataupun bersantap di area restoran yang menyediakan gourmet food setelah selesai menonton. Saat menonton, mereka pun tetap dimanjakan dengan keunggulan dari visual dan audio teater, dan kami juga menghadirkan gourmet popcorn yang tersedia dengan berbagai topping.”

Peluncuran flagship cinema Cinépolis di Senayan Park ini juga berkolaborasi dengan MD Entertainment untuk menyelenggarakan penayangan perdana film horor terbarunya, Sewu Dino yang bisa ditonton serentak di seluruh bioskop di Indonesia mulai 19 April 2023.

Jelang Lebaran, Dekoruma Bagikan Inspirasi Dapur dan Ruang Keluarga

Foto: Dekoruma

Menyambut momen Hari Raya Idul Fitri yang kental dengan kebersamaan keluarga, tahun ini Dekoruma menghadirkan Dekoruma Ramadan Collection 2023 yang memperkenalkan pilihan furnitur dan aksesoris bergaya Japanese-Scandinavian (Japandi) cocok untuk mempercantik rumah Mommies saat Lebaran. 

“Identik dengan kebersamaan, Dekoruma Ramadan Collection 2023 menghadirkan spesial set furnitur yang memadupadankan warna natural untuk menambah kehangatan suasana rumah sehingga momen kebersamaan semakin berkesan,” ungkap Kania Bunga, Interior Communication Manager Dekoruma, dalam acara Intimate Ramadan Media Gathering, 13 April 2023.

Supaya Mommies semakin mudah belanja furnitur untuk mempercantik rumah jelang Ramadan, Dekoruma memberikan bonus kepada para pelanggan melalui Super Promo Ramadan “Enaknya Banyak Bonus Ramadan Makin Berkesan”. Ada diskon furnitur hingga 60%, gratis furnitur & aksesoris, 50 pilihan aksesoris beli 1 gratis 1, serta voucher diskon hingga Rp300.000. Mommies jangan sampai ketinggalan, ya! Untuk info lengkapnya bisa cek di media sosial Dekoruma.

Ajak Perempuan Indonesia Berbagi Kebaikan, GIV Hijab Kampanyekan The Beauty of Giving “Ramadan Berbagi”

Foto: GIV Hijab

Dalam rangka bulan suci Ramadan, WINGS Care melalui merek sabun perawatan kecantikan, GIV Hijab, mengajak perempuan Indonesia berbagi kebaikan melalui kegiatan kampanye The Beauty of Giving “Ramadan Berbagi”. Hadir dengan berbagai kegiatan seru dan bermanfaat, kegiatan ini menghadirkan sharing session bertajuk “Buat Cantikmu Lebih Berarti” yang diselenggarakan di kawasan Tebet, Jakarta Selatan, dan turut mengundang Habib Husein Ja’far Al Hadar hingga Nanda Dwinta Sari selaku Direktur Eksekutif Yayasan Kesehatan Perempuan (20/3/23).

Stella Adelina, Senior Brand Manager Personal Care Category WINGS Group Indonesia, mengungkapkan, “The Beauty of GIVing adalah sebuah kampanye dari GIV yang memiliki misi untuk mengajak para perempuan muda di Indonesia memberi arti lebih pada dirinya yang sudah terlahir cantik dengan menyebarkan cinta, kebaikan dan melakukan sesuatu yang bermanfaat untuk orang lain. Sehingga, ‘cantik’ tidak melulu soal wajah atau penampilan luarnya saja. Tetapi juga memiliki kepribadian yang ‘cantik’. Karena perempuan yang ‘cantik’ sejatinya adalah yang dapat bermanfaat bagi komunitas dan lingkungannya. Let your heart be the most beautiful things in your life.”

Dalam kegiatan sosial tersebut, GIV Hijab mendonasikan seluruh hasil penjualan GIV Hijab di WINGS Official Store selama bulan Ramadan senilai Rp100.000.000,00. Donasi tersebut diserahkan sepenuhnya kepada Yayasan Kesehatan Perempuan guna membantu program-program kesehatan perempuan di Indonesia.

Mama’s Choice Kampanyekan “The Beauty of Mama’s Journey”

Mama’s Choice meluncurkan kampanya terbarunya “The Beauty of Mama’s Journey” yang bertujuan untuk merayakan dan menampilkan keindahan perjalanan seorang ibu, termasuk suka dan dukanya, bersama seorang beauty influencer dan ibu baru Indonesia, Nanda Arsyinta (21/3/23). Melalui kampanye ini, Mama’s Choice ingin menginspirasi para ibu Indonesia untuk menjalani perjalanan unik mereka dan menghargai keindahan cinta sebagai seorang ibu. Kampanye “The Beauty of Mama’s Journey” ini akan hadir secara online mulai dari 21 Maret 2023.

Rahne Putri, Chief Mama Officer Mama’s Choice Indonesia, mengatakan,”Kami memahami pasang surut perjalanan Mama dan oleh karena itu kami hadir dengan dukungan & perawatan yang aman dan efektif. Kami ingin mendukung Mama untuk merawat diri dan menikmati perjalanan berharga bersama sang buah hati.”

BACA JUGA: Ini Alasan Kenapa Budaya Cuti Diganggu Kerjaan Harus Dihentikan 

Cover: HEI Schools Senayan

Share Article

author

Dhevita Wulandari

-


COMMENTS


SISTER SITES SPOTLIGHT

synergy-error

Terjadi Kesalahan

Halaman tidak dapat ditampilkan

synergy-error

Terjadi Kesalahan

Halaman tidak dapat ditampilkan