Biaya Melahirkan 2022 di Rumah Sakit Wilayah Jakarta Timur

New Parents

Dhevita Wulandari・15 Feb 2022

detail-thumb

Untuk Mommies yang sedang mempersiapkan kelahiran anak di tahun 2022, berikut daftar biaya melahirkan di beberapa rumah sakit di Jakarta Timur.

Seperti biaya pendidikan, biaya persalinan setiap tahun terus mengalami peningkatan. Beberapa rumah sakit memang masih ada yang menerapkan harga seperti tahun sebelumnya. Beberapa lainnya menerapkan harga baru dengan pelayanan yang lebih baik juga.

Untuk mempersiapkan kelahiran dengan lancar, ada baiknya Mommies cek terlebih dulu biaya melahirkan dan pelayanan yang diberikan. Berikut daftar biaya melahirkan di beberapa rumah sakit di Jakarta Timur.

BACA JUGA: Ini Daftar Biaya Melahirkan Tahun 2022 di RS Jakarta Selatan

1. RSIA SamMarie Basra

Alamat: Jl. Jend. Basuki Rachmat No.31, RT.3/RW.2, Pd. Bambu, Duren Sawit, Jakarta Timur 13420.

Telepon: (021) 86613145

Whatsapp: 087784002251

Website: www.sammariebasra-hospital.com

Persalinan Normal (3 hari)

Cempaka (1 kamar 6 orang): Rp15.000.000
Mawar (1 kamar 4 orang): Rp17.060.000
Anggrek (1 kamar 2 orang): Rp18.730.000
Semi VIP (1 kamar 1 orang): Rp21.640.000
VIP (1 kamar 1 orang): Rp22.493.000
VVIP (1 kamar 1 orang): Rp26.020.000

Persalinan Caesar (4 hari)

Cempaka (1 kamar 6 orang): Rp28.050.000
Mawar (1 kamar 4 orang): Rp31.540.000
Anggrek (1 kamar 2 orang): Rp35.280.000
Semi VIP (1 kamar 1 orang): Rp39.450.000
VIP (1 kamar 1 orang): Rp40.720.000
VVIP (1 kamar 1 orang): Rp46.390.000

Persalinan Caesar Kembar 2 (4 hari)

Cempaka (1 kamar 6 orang): Rp35.790.000
Mawar (1 kamar 4 orang): Rp40.910.000
Anggrek (1 kamar 2 orang): Rp45.530.000
Semi VIP (1 kamar 1 orang): Rp51.070.000
VIP (1 kamar 1 orang): Rp52.560.000
VVIP (1 kamar 1 orang): Rp60.030.000

2. RS Islam Jakarta Pondok Kopi

Alamat: Jl. Pondok Kopi II, Pd. Kopi, Kec. Duren Sawit, Jakarta Timur 13460.

Telepon: (021) 29809000, 8630654

Website: www.rumahsakitislam.com

Persalinan Normal dengan Dokter

Kelas III: Rp4.700.000
Kelas II: Rp7.800.000
Kelas I: Rp9.500.000
VIP: Rp14.500.000

Persalinan Caesar

Kelas III: Rp13.000.000
Kelas II: Rp18.000.000
Kelas I: Rp22.300.000
VIP: Rp32.000.000

3. RS Premiere Jatinegara

Alamat:  Jl. Jatinegara Timur III No.50, RT.2/RW.7, Rw. Bunga, Kecamatan Jatinegara, Jakarta Timur 13310.

Telepon: (021) 1500908

Website: www.ramsaysimedarby.co.id/rspj

Persalinan Normal

Kelas III: ±Rp20.000.000
Kelas II: ±Rp25.000.000
Kelas I: ±Rp28.000.000
Suite Room: ±Rp37.000.000

Persalinan Caesar

Kelas III: ±Rp38.000.000
Kelas II: ±Rp51.000.000
Kelas I: ±Rp60.000.000
VIP: ±Rp82.000.000

BACA JUGA: Dirancang Khusus, Berikut Rekomendasi Pakaian Dalam Setelah Melahirkan Caesar

4. RS Bersalin Asta Nugraha

Alamat: Jl. Duren Sawit Raya (dermaga) No.1 9 11, RT.9/RW.11, Klender, Kec. Duren Sawit, Jakarta Timur 13470.

Telepon: (021) 8615937

Persalinan Normal (2 hari)

Kelas III: Rp7.000.000
Kelas II: Rp7.800.000
Kelas I: Rp8.700.000

Persalinan Caesar (3 hari)

Kelas III: Rp13.020.000
Kelas II: Rp15.070.000
Kelas I: Rp16.930.000

– Biaya di atas sudah termasuk dokter, kamar, dan antigen.

5. RS Harapan Bunda

Alamat: Jl. Raya Jakarta-Bogor No.KM 22 No.42, RT.8/RW.2, Rambutan, Kec. Ciracas, Jakarta Timur 13830

Telepon (021) 8400257, 8402201, 87786530, 87786533

Website: http://sentramedikahospitals.com/harbun/index.php

Persalinan Normal (2 hari)

Kelas III: Rp11.400.000
Kelas II: Rp13.800.000
Kelas I: Rp17.200.000
VIP: Rp22.000.000
VVIP: Rp23.000.000

Persalinan Caesar (3 hari)

Kelas III: Rp17.000.000
Kelas II: Rp19.500.000
Kelas I: RP22.000.000
VIP: Rp33.400.000
VVIP: Rp35.600.000

– Biaya diatas sudah termasuk tindakan dokter dan kamar.

6. RS Hermina Jatinegara

Alamat: Jl. Raya Jatinegara Barat No.126, Kp. Melayu, Kecamatan Jatinegara, Jakarta Timur 13320.

Telepon (021) 8191223, 8513838

Website: www.herminahospitals.com/id/branch/hermina-jatinegara.html

Persalinan Normal (3 hari)

Kelas III: ±Rp14.000.000
Kelas II: ±Rp17.500.000
Kelas I: ±Rp20.000.000
Deluxe: ±Rp26.000.000
Executive: ±Rp28.000.000
Suite Room: ±Rp33.000.000

Persalinan Caesar (5 hari)

Kelas III: ±Rp27.000.000
Kelas II: ±Rp33.000.000
Kelas I: ±Rp39.000.000
Deluxe: ±Rp47.000.000
Executive: ±Rp50.000.000
Suite Room: ±Rp56.000.000

– Untuk persalinan normal ada penambahan 5 juta untuk obat, kunjungan dokter, laboratorium, administrasi, dan APD.
– Untuk persalinan caesar ada penambahan 8 juta untuk obat, kunjungan dokter, laboratorium, administrasi, dan APD.
– Persalinan caesar sudah menggunakan metode ERACS dan tidak ada biaya tambahan.

BACA JUGA: Tanda-tanda Melahirkan yang Harus Diperhatikan Calon Ibu

Cover image: Photo by Pixabay on Pexels