banner-detik
NUTRITION & FITNESS

Menjaga Kesehatan Paru-Paru dengan 5 Makanan Ini

author

annisast06 Oct 2020

Menjaga Kesehatan Paru-Paru dengan 5 Makanan Ini

Karena virus Covid-19 menyerang sistem pernapasan, paru-paru rasanya perlu dijaga ekstra. Ini 5 makanan sehat yang bisa menjaga kesehatan paru-paru.

Pada intinya, makanan dengan gizi seimbang bisa membantu menjaga daya tahan tubuh termasuk paru-paru. Makan makanan yang diproses seminimal mungkin, bukan makanan instan atau junk food juga membantu untuk menjaga kesehatan kita. Dan yang terpenting, hindari rokok dan kebiasaan lain seperti konsumsi alkohol yang justru menurunkan kinerja paru-paru.

Apa saja makanan untuk menjaga kesehatan paru-paru?

Makanan berserat tinggi

Dilansir webmd, orang yang makan makanan berserat lebih banyak, punya paru-paru yang lebih sehat dibandingkan orang yang tidak banyak makan serat. Raspberries, lentils, chia seed, quinoa, pir, atau sayuran hijau seperti brokoli bisa jadi pilihan. Makan sayuran hijau bisa menyehatkan paru karena mengandung karoten sebagai anti oksidan. 

Buah-buah berri

Bluberi atau stroberi kaya akan flavonoid bernama anthocyanin yang memberikan warna cantik pada kedua buah itu sekaligus anti oksidan yang tinggi. Bluberi dan astroberi bisa meningkatkan kinerja paru yang menurun karena usia!

Apel dan Tomat

Tonat kaya akan lycopene yang berkaitan langsung dengan kesehatan paru. Makan tomat atau jus tomat secara rutin bisa mengurangi risiko asma. 

Sementara apel sangat bermanfaat untuk kesehatan paru-paru karena bersifat anti radang. Apel dan tomat bisa jadi salah satu solusi bagi mereka yang baru atau sudah berhenti merokok untuk memperbaiki kondisi paru-parunya.

Salmon 

Salmon mengandung asam amino tinggi yang bisa bermanfaat untuk membantu memperbaiki jaringan tubuh. Salmon juga tinggi omega-3 yang bisa mengurangi peradangan dan vitamin D yang bisa meningkatkan kekuatan otot pernapasan. Tinggi lemak, protein, dan rendah kalori, salmon sangat baik untuk kesehatan paru.

Kunyit

Kunyit atau turmeric sedang sangat tren belakangan ini ya. Kunyit bersifat anti oksidan dan juga punya efek anti radang. Dari riset Curcumins-Rich Curry Diet and Pulmonary Function in Asian Older Adults (2012), paru-paru orang merokok yang rutin mengkonsumsi kunyit lebih bisa berfungsi dengan baik dibanding yang tidak. 

Selain makanan di atas, mengkonsumsi kopi juga bisa menyehatkan paru lho. Masih dari webmd, kafein bersifat anti radang dan anti oksidan sehingga riset menunjukkan orang yang mengkonsumsi kopi secara reguler punya paru-paru yang lebih sehat.

Tapi ingat, minuman manis justru tidak baik untuk paru-paru karena meningkatkan risiko bronkitis dan asma, jadi selalu ingat untuk menjaga asupan gula.

Demikian beberapa makanan yang bisa menjaga kesehatan paru-paru, mommies paling suka makan yang mana?

Baca juga:
7 Cara Meminimalkan Dampak Buruk Polusi Udara pada Paru Anak
Flek Paru Apakah Berarti TB?
3 Gangguan Pernapasan pada Bayi Baru Lahir

Share Article

author

annisast

Ibu satu anak, Xylo (6 tahun) yang hobi menulis sejak SD. Working full time to keep her sanity.


COMMENTS


SISTER SITES SPOTLIGHT

synergy-error

Terjadi Kesalahan

Halaman tidak dapat ditampilkan

synergy-error

Terjadi Kesalahan

Halaman tidak dapat ditampilkan