Salah satu alasan pasangan sibuk nggak bisa berkencan adalah nggak punya waktu. Padahal kencan romantis nggak perlu jauh-jauh, mahal, dan berhari-hari. Kencan di rumah juga bisa kok!
Kesibukan sehari-hari sering kali membuat pasangan suami istri lupa menyisihkan waktu untuk sekadar berkencan. Pekerjaan menumpuk, anak-anak yang perlu perhatian ekstra, hingga urusan rumah tangga yang tidak ada habisnya, sering kali menjadi alasan utama mengapa pasangan suami istri tidak ada waktu untuk kencan romantis. Padahal, menjaga koneksi emosional dengan berkencan sangat penting agar hubungan suami istri tetap harmonis dan jauh dari rasa jenuh.
Saat pasangan fokus pada anak, karier, dan urusan rumah, keintiman bisa berkurang tanpa disadari. Michelle Scharlop, terapis pernikahan dan keluarga berlisensi di Florida mengatakan, “Hubungan yang tidak diberi perhatian akan mengalami “intimacy deficit” alias kurangnya keintiman. Padahal anak-anak akan tumbuh lebih bahagia jika melihat orang tuanya punya hubungan yang penuh cinta dan koneksi.”
“Keintiman tidak butuh banyak waktu atau uang, cukup niat dan rencana untuk terhubung,” tambahnya. Jadi, mau sesibuk apa pun, penting banget bagi pasangan suami istri menyisihkan waktu membangun kembali koneksi kalian.
BACA JUGA: Istri Sering Lakukan Silent Treatment? Mungkin Ini Penyebabnya!
Siapa bilang kencan romantis harus mahal dan memakan waktu banyak? Buat pasangan yang super sibuk, ide kencan di rumah bisa jadi solusi praktis. Nggak perlu keluar rumah, nggak harus booking tempat, apalagi nguras isi tabungan. Bahkan bisa dilakukan di sela-sela akhir pekan, saat anak-anak sudah tidur, atau diinapkan di rumah kakek-nenek mereka.
Yuk, cek 10 ide kencan romantis di rumah yang anti-monoton, menyenangkan, dan pastinya low budget!
Awali akhir pekan dengan memasak bersama lalu menikmati sarapan di tempat tidur. Aktivitas ini bukan cuma seru, tapi juga mempererat keintiman. “Banyak pasangan yang memiliki jadwal sibuk dan tidak selalu bisa makan bersama di hari kerja, jadi makan malam atau sarapan spesial di akhir pekan bisa menjadi momen istimewa,” ujar Blaine Anderson, seorang dating coach untuk para pria. Menurutnya, aktivitas seperti memasak bersama punya efek bonding yang kuat karena kalian menciptakan sesuatu bersama-sama.
Luangkan waktu untuk membuat daftar impian yang ingin dicapai bersama: mulai dari liburan impian, target finansial, sampai proyek kecil di rumah. Kegiatan ini bisa membuka banyak percakapan seru dan mempererat visi berdua. Plus, ini memberi harapan dan semangat baru dalam hubungan Mommies dan pasangan.
Walau belum bisa pergi ke mana-mana sekarang, duduk bareng sambil membahas destinasi impian, mencari penginapan, dan membayangkan itinerary perjalanan bareng bisa jadi pengalaman yang membahagiakan. Rasa excited saat merencanakan liburan juga bisa jadi suntikan semangat setelah melewati hari-hari bekerja yang sibuk dan padat.
Musik punya kekuatan magis untuk membangkitkan kenangan. Ajak pasangan membuat playlist berisi lagu-lagu yang punya cerita di baliknya, atau buat daftar lagu khusus untuk didengarkan saat memasak, mandi bareng, atau jalan-jalan sore bersama. Playlist ini bisa jadi “soundtrack cinta” kalian berdua.
Kalau kalian tipe pasangan yang suka tantangan dan tertawa bareng, coba ikut tren challenge seru di TikTok atau Instagram! Mulai dari olahraga berpasangan, tantangan-tantangan kocak, hingga tarian-tarian yang menguji kadar level malu kita. Serunya lagi, ini juga bisa jadi hiburan gratis yang bisa membangkitkan tawa dan membuat hari jadi lebih menyenangkan.
Nggak semua kencan harus tentang makanan atau hiburan. Sesekali, coba aktivitas yang memperdalam koneksi emosional. Buatlah dafar pertanyaan untuk diajukan kepada satu sama lain. Jangan kira bersama bertahun-tahun membuat kita kenal benar pasangan kita.
Main kartu pertanyaan atau diskusi mendalam bisa jadi cara menggali kisah dan perasaan yang selama ini terpendam. “Komitmen adalah kunci,” ujar Anderson. “Matikan gawai, lupakan email, dan fokuskan diri sepenuhnya pada pasangan selama waktu kencan.”
Tertawa bersama bisa jadi pelipur lara dari penatnya bekerja dan rutinitas. Nyalakan layanan streaming kesayangan dan cari stand-up comedian favorit. Dengan hanya camilan sederhana dan selimut hangat, malam kalian bisa berubah jadi sesi healing bersama.
Kalau cuaca mendukung, coba pasang tenda kecil di halaman rumah. Bawa bantal, camilan, dan lampu hias. Walau hanya beberapa jam di malam hari, nuansa “liburan” ini bisa membuat kalian merasa sedang getaway berdua. Bonus: anak-anak bisa diajak ikut pasang tenda di awal lalu ditinggal tidur di dalam rumah, sementara Mommies dan suami lanjut malam romantis!
Nggak sempat pergi ke tempat karaoke? Bawa suasana karaoke ke ruang tamu! Cukup cari video karaoke di YouTube dan nyanyilah lagu-lagu favorit kalian berdua. “Karaoke membangkitkan sisi nostalgia, dan bisa membuat kalian merasa seperti sedang berkencan lagi,” kata Yue Xu, co-host podcast Dateable.
Siapkan minyak pijat, lilin aromaterapi, dan musik menenangkan. Berikan pijatan bergantian, lalu lanjut mandi busa berdua. Kalau lebih suka yang aktif, coba yoga berpasangan—termasuk teknik pernapasan dalam dan pose berdua. Aktivitas fisik ringan ini tidak hanya sehat tapi juga menyatukan secara emosional dan fisik.
Beberapa kebiasaan kecil ini bisa tetap membuat hubungan suami dan istri tetap hangat meski menjadi pasangan yang sibuk:
BACA JUGA: 25 Kata-kata Gombal dari Suami, Istri Nggak Jadi Marah dan Auto Luluh!
Pasangan sibuk bekerja bukan berarti boleh membiarkan romantisme hilang. Justru, dengan merancang momen-momen kecil tapi penuh makna di rumah, hubungan bisa tetap segar dan penuh cinta. Kunci utamanya hanya niat, kreativitas, dan kesediaan untuk hadir sepenuhnya buat pasangan.
Cover: Afif Ramdhasuma/Pexels