Ada banyak keseruan di minggu ini, mulai dari jadwal meet and greet RIIZE on Richeese Land hingga Fore Coffee yang luncurkan kampanye tren baru.
RIIZE siap bertemu langsung dengan para penggemar mereka yang kerap disapa dengan BRIIZE pada acara Meet and Greet di Indonesia. Acara yang berkonsep “RIIZE on Richeese Land” ini akan digelar pada 8 Juni 2024 mendatang di Ancol Beach City International Stadium, Jakarta. RIIZE sendiri merupakan grup asal Korea Selatan yang dibentuk oleh SM Entertainment yang terdiri dari Wonbin, Seunghan, Shotaro, Enseok, Sohee, dan Anton.
Untuk menyambut rangkaian acara pertama, Nabati sukses menggelar Road to M&G RIIZE pada hari Minggu, 19 Mei 2024, di Main Atrium, Lotte Mall, Jakarta. Dalam acara ini, Nabati memperkenalkan RIIZE yang secara resmi menjadi brand ambasaddor Nabati Richeese. Selain mengumumkan bentuk kolaborasi tersebut, Nabati juga menyuguhkan beragam hiburan dan pertunjukan bertema RIIZE, yang pastinya hadir dalam rona kekuningan khas Richeese.
“Siapa yang menyangka, dari sebuah toko kue sederhana di Kota Bandung, yang sangat lokal dan bersahaja, Nabati kini menjelma menjadi raksasa produsen wafer terlaris di dunia hingga menjadi sebuah brand kebanggaan Indonesia. Tentu pencapaian yang luar biasa ini tidak lepas dari dukungan para pelanggan setia kami. Untuk itu, kami memberikan apresiasi yang sangat besar dengan mempersembahkan Nabati Universe, dunia virtual yang kami ciptakan untuk Kpopers di seluruh Indonesia dan dunia. Hari ini, kami memperkenalkan RIIZE sebagai brand ambassador Nabati Richeese,” ujar Rudy Winarto Urip Wibowo, Vice President of Commercialization Wafer & Confectionary Nabati.
Pada acara Road to M&G RIIZE tersebut, Nabati menyajikan sederet hiburan bertemakan RIIZE, termasuk penampilan spesial dari tiga grup penyanyi lokal yang membawakan sejumlah lagu hits milik RIIZE. Selain itu, Nabati juga turut membagikan 10 Tiket Grand Prize M&G kepada para Kpopers yang memenangkan berbagai kompetisi sepanjang acara berlangsung, seperti Best Content di media sosial, Best Random Play Dance, dan 1 Top Spender. Nabati juga membagikan 12 Album RIIZE sebagai giveaway kepada para pemenang Best Message for RIIZE dan Best Outfit.
Foto: Nabati
Melalui merek Indomilk Steril, PT Indofood CBP Sukses Makmur Tbk meluncurkan inovasi terbaru yakni dapat membuat konsumen mendapatkan video call dari Ariel NOAH melalui teknologi AI pertama di Indonesia. Inisiasi ini merupakan bagian dari kampanye “Click to get Riil” dimana dalam video call tersebut Ariel akan menyebutkan nama yang sedang dihubungi dan memberikan semangat kepadanya.
“Indomilk Steril menghadirkan kampanye AI pertama di Indonesia, yang diaplikasikan dalam edisi khusus kemasan produk interaktif ‘Click to get Riil!’. Pada kesempatan ini kami mengajak Ariel, Brand Ambassador Indomilk Steril, sebagai sosok yang aktif dan seru dalam kesehariannya. Harapan kami melalui interaksi ini, Ariel dapat menginspirasi para anak muda yang juga memiliki segudang aktivitas seru untuk tetap fit dan bersemangat sepanjang hari. Dukungan ini merupakan bentuk apresiasi Indomilk kepada generasi muda yang memiliki berbagai macam passion sesuai karakternya,” ucap Axton Salim, Direktur Indofood CBP.
Dalam konferensi pers, Ariel juga turut menyampaikan bahwa ia memberikan dukungan kepada generasi muda bahwa dengan membawa pesan “Faedahnya Riil” mereka tetap semangat dalam menjalankan aktivitas “Gokil!” Di tengah kesibukan serta penampilannya, Ariel selalu memiliki persiapan serta pengorbanan cukup besar agar tetap bisa tampil fit dan stabil.
Sekarang siapapun bisa melakukan panggilan video bersama Ariel dengan membeli Indomilk Steril kemudian pindai kode QR pada kemasan dengan gadget pribadi, selanjutnya akan diarahkan untuk mengunjungi website www.indomilkgetriil.com. Program ini sendiri berlaku sampai dengan 31 Agustus 2024 dimana sudah tersedia di minimarket, supermarket, e-commerce seluruh Indonesia.
Foto: Magnifique Indonesia
Siapa yang tidak kenal dengan brand kosmetik halal asal Indonesia, Wardah? Tentu Mommies sudah tidak asing, bukan? Sebagai brand kecantikan yang selalu menghadirkan inovasi baru, untuk pertama kalinya Wardah menyelenggarakan “The House of W” (Women, Wisdom, Wardah), suatu inisiatif dimana Wardah menghadirkan rumah khusus bagi perempuan dengan konsep ‘sisterhood’ yang bertujuan mendorong para perempuan untuk saling mendukung dan mengembangkan diri.
Acara yang diselenggarakan di City Hall Pondok Indah Mall 3 ini setiap ruangannya bertujuan untuk membuka peluang bagi perempuan untuk saling memperkaya dan memperluas pemahaman mereka tentang dunia, menciptakan sebuah lingkungan dimana belajar, tumbuh, dan menginspirasi menjadi inti dari setiap interaksi. Wardah juga berharap dengan adanya rumah konsep “sisterhood” ini dapat memberikan dampak positif yang berkelanjutan antar persaudaraan.
“Sebagai perempuan kita membutuhkan sebuah space untuk saling merangkul, mendukung, dan menginspirasi untuk semakin memberikan kebermanfaatan yang lebih luas. “The House of W: Women, Wisdom, Wardah” terinspirasi dari konsep sisterhood – di mana perempuan saling menjadi support system untuk satu sama lain. Sesuai namanya, ‘The House of W’ menjadi sebuah ‘rumah’ bagi perempuan supaya bisa recharge sejenak lalu kembali menjalankan aktivitas dengan membawakan positive impact yang lebih luas lagi. Melalui “The House of W”, Wardah hadirkan sebuah halal lifestyle ecosystem yang nyaman aman bagi para perempuan, sisterhood untuk berbagi ilmu, new experience yang saling membangun,” ujar Novia Sukmawaty, Global Wardah Halal Beauty Group Head.
Melalui berbagai kegiatan yang dapat ditemukan di 8 (delapan) ruangan berbeda, antara lain: the Wardah Tunnel, the Wisdom Room, the Wonder Room, the Wonderful Room, the Wondrous Room, the Wellness Room, W Cafe, hingga the Walls Room yang dapat membangun komitmen dalam membangun komunitas perempuan yang berdampak.
Foto: Magnifique Indonesia
Keunikan dan cita rasa kuliner Asia memang tidak bisa di diragukan lagi kelezatannya. Selain banyak macamnya, variasi rasa yang disajikan sangatlah beragam, mulai dari asam, pedas, manis hingga gurih pun ada. Nah, saat ini Mommies dapat menikmati hidangan Asia di kawasan SCBD (Sudirman Central Business District), tepatnya di restoran BAKU. Disajikan secara modern oleh Chef Wiem, kuliner di BAKU merupakan pengalaman tak terlupakan bagi para pelanggan yang mendambakan sajian khas Asia.
Terletak di kawasan yang sibuk serta selalu ramai, BAKU menggabungkan kekayaan tradisi kuliner Asia dalam setiap hidangannya yang terinspirasi dari street food yang sangat terkenal di seluruh Asia. Selain menampilkan kekayaan cita rasa Asia melalui hidangan yang disajikannya, BAKU turut mengundang para pelanggan untuk merasakan nostalgia dan kenangan akan rasa yang familiar yang telah mereka nikmati sebelumnya. Chef Wiem, memilih bahan-bahan terbaik dan mengeksekusi setiap hidangan dengan presisi.
“Di BAKU, dapur kami adalah sebuah ‘taman bermain’ untuk berkreasi dan berkolaborasi, mencerminkan dengan erat kekayaan budaya Asia. Dalam menghadirkan hidangan di BAKU, kami telah berkelana ke beberapa negara di Asia untuk kemudian menemukan street food yang kami sempurnakan resepnya dan hidangkan dengan esensi modern. Dengan kombinasi keahlian dan passion oleh saya dan tim, hidangan-hidangan ini menciptakan rasa yang harmoni dan hangat,” ujar Chef Wiem.
Dengan mempersembahkan hidangannya, Chef Wiem memadukan ketumbar dengan berbagai bahan-bahan pilihan untuk menciptakan harmoni rasa yang menggugah selera, menjadikan setiap kunjungan ke BAKU sebagai pengalaman yang tak terlupakan. Salah satu hidangan yang memiliki keberagaman rasa Asia yang otentik adalah Wagyu Beef Pho Noodles, yang terdiri dari thin sliced wagyu brisket, ox tongue dan perpaduan rempah-rempah Asia untuk menciptakan rasa yang memanjakan lidah. Dengan membangun atmosfer yang hangat, BAKU mengundang para konsumen untuk merasakan kelezatan dan kehangatan kuliner Asia di setiap kunjungan.
Foto: Baku
Bagi Mommies yang gemar menonton drama Korea, pasti sudah tidak asing lagi dengan ikan pollock. Pada kebanyakan drama Korea, ikan pollock biasa disajikan dalam bentuk sup yang dikonsumsi sebagai sarapan serta sebagai pereda pengar jika kebanyakan mengonsumsi minuman beralkohol. Kini Mommies bisa menikmati ikan pollock pada menu baru Subway, Captain Fish.
Dengan menawarkan berbagai pilihan protein, termasuk makanan laut. Pada 8 Mei 2024, Subway menawarkan menu Limited-Time Offering (LTO) yang lezat untuk memuaskan hasrat dalam menikmati makanan yang menggugah selera. Penggunaan ikan pollock atau ikan batu bara dipilih dibandingkan ikan laut lainnya karena memiliki cita rasa yang gurih dan cocok untuk di-fillet. Setiap gigitannya merupakan simfoni rasa, karena ikan yang lezat diselimuti dengan remah roti keemasan memberikan kerenyahan yang memuaskan di setiap gigitan.
“Kami sangat senang dapat memperkenalkan Captain Fish sebagai tambahan terbaru dalam menu kami. Di Subway, kami selalu mencari cara-cara inovatif untuk memenuhi selera pelanggan kami yang beragam, dan Captain Fish adalah bukti dari komitmen tersebut. Ini adalah pilihan yang lezat bagi para penggemar makanan laut dan mereka yang ingin menikmati pengalaman sandwich yang unik,” ujar Wawa Suwanto, General Manager Marketing Subway.
Captain Fish dapat dinikmati dengan pilihan berbagai roti, seperti white bread, honey oat, parmesan oregano, wheat bread, hingga garlic bread. Apabila menginginkan kepuasan ekstra, maka Captain Fish dapat disempurnakan dengan pilihan sandwich ekstra Waffle Fries, menambahkan sentuhan gurih yang meningkatkan kenikmatan kuliner ini ke tingkat yang lebih tinggi. Namun, apabila Mommies tidak mau terlalu kenyang, maka bisa memilih varian wrap. Captain Fish juga bisa disantap seperti Fish & Chips bersama dengan salad.
Foto: MAP
Synchronize Fest, festival musik tahunan yang selalu menghadirkan pertunjukan dengan artis-artis ternama ini selalu mengumumkan seniman yang didaulat dalam penggarapan visual kunci festival. Untuk pertama kalinya, Synchronize Fest mengundang kolektif muda sebagai tim kreatif, adalah Cisarua Creative yang terdiri dari 6 pemuda yang bergerak sebagai seniman, desainer dan ilustrator yang telah malang melintang dan tidak asing namanya di dunia kreatif.
Nama Cisarua Creative seringkali dikira sebagai asal dari para anggotanya, sebenarnya muncul sebagai respon mereka atas fenomena patung macan “jelek” distorsi di Cisarua yang sempat viral kala itu. “Fun Follows Fun” menjadi semangat untuk terus berani bermain dan berkembang di ranah yang justru tidak melulu aman. Visual yang dihasilkan dari Cisarua Creative merupakan karya kreativitas yang jujur, berani, dan autentik.
“Pemilihan kolektif design Cisarua Creative, mempunyai semangat riset dan mengubahnya dalam semangat genetika ragam visual milik Synchronize Fest, yaitu fun, vibrant, playful and youthful” Ucap Saleh Husein, Art Director Synchronize Fest
Memaknai #TogetherBersama di Synchronize Fest 2024, Cisarua Creative menampilkan berbagai objek sederhana yang seringkali ditemui dalam kehidupan sehari-hari. “Eclectic Kitsch” menjadi sudut pandang yang tanpa disadari digunakan dalam melakukan riset untuk pengolahan visual untuk Synchronize Fest di tahun ini.
Foto: Synchronize Fest
Bagi Mommies penikmat setia kopi tentu mengenal Fore Coffee. Startup kopi retail yang didirikan pada tahun 2018 yang berbasis online-to-offline dengan menggunakan 100% biji kopi Arabika dari petani lokal Indonesia. Seiring dengan adanya perkembangan industri kopi tanah air, Fore Coffe turut berkontribusi dan memberikan keunikan pada aneka ragam menu serta memperkuat posisi sebagai pemain kopi ritel terdepan di Indonesia yang menggebrak dengan new coffee culture.
Inovasi-inovasi baru yang selalu dihadirkan oleh Fore dapat dikatakan berhasil dalam menumbuhkan loyalitas konsumen sebagai penikmat bahkan menjadi advokator terhadap Fore Coffee bagi orang di sekitarnya. Oleh karena itu, Fore Coffee mencetuskan sebuah misi untuk membawa ‘The New Coffee Culture’ yang dapat diartikan sebagai “Tren Ngopi Baru”. Misi yang dituangkan dalam kampanye #FOREVOLUTION, yang bertujuan untuk membawa perubahan terhadap hal-hal esensial, mengembangkan potensi yang ada, serta melawan keterbatasan melalui segelas kopi.
Dalam kampanye tersebut, Fore Coffee pun luncurkan gebrakan menu seri terbaru, yaitu seri ‘Taste of the New Culture’ dengan tiga rasa baru: Cappuccino Caramelo (IDR 29.000), Vanilla Oat Latte (IDR 39.000), dan Matcha Strawberry Cream (IDR 33.000). Tiga varian menu baru tersebut dapat Mommies dan keluarga nikmati mulai 22 Mei 2024 di seluruh gerai Fore Coffee Indonesia. Selain hadirkan menu baru, Fore Coffee menciptakan sebuah platform untuk mengapresiasi individu-individu yang memiliki misi sama melalui Fore Essentials Icon. Para individu ini memiliki nilai otentisitas dan semangat game changer dalam pemberdayaan, memberikan dampak, dan me-revolusi bidang masing-masing. Kedelapan Fore Essentials Icon 2024 tersebut meliputi Cathy Sharon, Kristo Immanuel, Dion Wiyoko, Ayu Gani, Jenahara, Jerhemy Owen, Shayla Philipa, dan Yuda Bustara.
Kami percaya bahwa revolusi kopi bukan hanya tentang rasa, tetapi juga tentang cara kopi dinikmati dan dihargai. Dengan kampanye #FOREVOLUTION, kami ingin membawa perubahan positif dan memperkenalkan tren ngopi yang baru dan lebih bermakna. Menu baru kami adalah langkah nyata dalam mewujudkan misi the new coffee culture dan kami turut mengundang masyarakat Indonesia untuk turut ambil bagian dalam misi Fore Coffee memperkenalkan hal tersebut,” ujar Matthew Adrian, CMO, Fore Coffee.
Foto: Fore Coffee
BACA JUGA: 8 Event Seru di Juni 2024, Ada Konser hingga Pameran!
Ditulis oleh: Nariko Christabel
Cover: Nabati