banner-detik
LIFESTYLE

Cari Tempat Makan Es Krim di Jabodetabek? Ini 6 Rekomendasinya!

author

Mommies Daily01 Jan 2024

Cari Tempat Makan Es Krim di Jabodetabek? Ini 6 Rekomendasinya!

Ini rekomendasi tempat makan es krim yang bisa menjadi pilihan keluarga untuk dikunjungi saat cuaca panas. Wajib dicoba semuanya!

Wilayah Jabodetabek dipenuhi oleh destinasi kuliner yang beragam, salah satunya adalah tempat makan es krim yang disukai berbagai kalangan dan usia. Saat hawa panas mulai menggelayuti Jabodetabek, tidak ada yang lebih menyegarkan daripada sejuknya es krim yang lezat. Bagi para pencinta kuliner manis, Jabodetabek menyimpan sejumlah tempat makan es krim yang patut dikunjungi.

BACA JUGA: 10 Rasa Es Krim Favorit Anak-Anak

Rekomendasi Tempat Makan Es Krim di Jabodetabek

Dari rasa klasik hingga kreasi unik, berikut adalah rekomendasi temen makan es krim di Jabodetabek.

1. Coldstone Creamery

Foto: Coldstone

Alamat: Jl. Casablanca Raya Kav 88, Kel. Menteng Dalam, Kec. Tebet, Jakarta Selatan, DKI Jakarta, 12870

Rekomendasi tempat makan es krim pertama adalah Coldstone Creamery. Toko es krim populer ini menyajikan dessert dingin dengan bahan berkualitas dan topping pilihan. Coldstone menyajikan berbagai rasa es krim, cake, shakes dan smoothies. Tersedia juga es krim family pack dan fasilitas catering dalam porsi besar. Coldstone Creamery memiliki berbagai cabang di Jabodetabek, bahkan ada juga di Bali.

2. Sunday Folks

Foto: Sunday Folks

Alamat: THE BUYA, Jl. Cipete IX No.1, RT.4/RW.3, Cipete Sel., Kec. Cilandak, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12410

Selanjutnya, rekomendasi tempat makan es krim yang kedua ada Sunday Folks. Toko ini menawarkan es krim segar nan berkualitas, parfait, serta dessert lainnya. Namun, di luar pilihan manis, Sunday Folks brunch wafel dan koktail dessert yang dibuat dari tangan profesional. Tempat es krim ini menyediakan kafe estetik yang cocok dijadikan tempat hangout bersama keluarga dan teman.

3. Cold Moo

Foto: Instagram/coldmoojkt

Alamat: Ruko Dharmawangsa Square, Jl. Darmawangsa VI No.20, RT.5/RW.1, Pulo, Kec. Kby. Baru, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta

Berikutnya, ada Cold Moo yang menjual berbagai es krim berbagai rasa dan kukis renyah yang menggugah selera. Semua menunya dibuat dengan buah segar dan bahan-bahan premium. Selain di Kebayoran Baru, Cold Moo juga memiliki cabang di daerah Menteng.

4. Ragusa Es Italia

Foto: Instagram/ragusa.jkt

Alamat: Jl. Veteran I No.10, RT.4/RW.2, Gambir, Kecamatan Gambir, Kota Jakarta Pusat, Daerah Khusus Ibukota Jakarta

Ragusa Es Italia adalah salah satu tempat makan es krim legendaris karena sudah berdiri sejak 1932. Toko ini menyajikan es krim klasik ala Eropa, mulai dari es krim mix, es krim sundae, banana split, sampai spaghetti ice cream. Resepnya masih dipertahankan dari dulu sampai sekarang. Selain menjadi tempat bersantai sambil makan es krim, kedai Ragusa juga bisa menjadi objek foto tema vintage tempo dulu.

5. Fat Bubble

Foto: Instagram/fatbubble.id

Alamat: Bintaro Jaya Sektor 7, Jl. Wahid Hasyim, Pd. Jaya, Jakarta, Kota Tangerang Selatan, Banten

Fat Bubble menyajikan minuman manis dengan topping boba, es krim, dan dessert bowl sebagai menu andalan. Ada juga berbagai makanan porsi keluarga yang mengenyangkan, mulai dari nasi sampai pasta. Restoran ini juga menyediakan playground sehingga ramah anak. Selain di Bintaro, Fat Bubble juga memiliki banyak cabang, yaitu di Tebet dan Gading Serpong.

6. Hong Tang

Foto: Hong Tang

Alamat: Jl. Arteri Pd. Indah No.10, RT.10/RW.6, Kby. Lama Utara, Kec. Kby. Lama, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta

Toko es krim terakhir adalah Hong Tang yang dikenal sebagai toko es krim dan dessert ala Taiwan dan Hongkong yang sehat dan halal. Beberapa menu pilihannya yaitu dessert dalam mangkok seperti Grass Jelly Signature Grass, Grass Jelly Signature, Taro Signature, dan Ice Pudding. Hong Tang memiliki cabang lain seperti di Mall Taman Anggrek, Grabkitchen Jatinegara, dan Emporium Pluit.

Ditulis oleh: Azahra Syifa

BACA JUGA: Kata Siapa Makan Es Krim Menyebabkan Anak Batuk dan Pilek?

Cover: Pexels

Share Article

author

Mommies Daily

-


COMMENTS


SISTER SITES SPOTLIGHT

synergy-error

Terjadi Kesalahan

Halaman tidak dapat ditampilkan

synergy-error

Terjadi Kesalahan

Halaman tidak dapat ditampilkan