banner-detik
DAD'S CORNER

10 Rekomendasi Tempat Cukur Rambut Favorit Para Bapak di Jabodetabek

author

Mommies Daily08 Nov 2023

10 Rekomendasi Tempat Cukur Rambut Favorit Para Bapak di Jabodetabek

Berbagai tempat cukur rambut atau barbershop ini menawarkan banyak layanan, mulai dari potong rambut sampai massage, lho. Bapak-bapak silahkan mampir!

Bagi banyak pria, mencari tempat cukur rambut yang tepat adalah hal yang penting. Hal ini dikarenakan rambut yang rapi dan penampilan yang bersih tentu dapat menunjang kepercayaan diri.

Di Jabodetabek sendiri, ada beragam tempat cukur rambut yang menawarkan pelayanan berkualitas dengan berbagai gaya dan tren terbaru. Para Daddies wajib coba!

BACA JUGA: Tips Cukur & Potong Rambut Anak Beserta Rekomendasi Alat Potong Rambut

10 Rekomendasi Tempat Cukur Rambut Bapak-bapak

Berikut adalah pilihan tempat cukur rambut di wilayah Jabodetabek untuk para Daddies.

1. Chief Barbershop

Alamat: Jl. Cipete Raya No.1, RT.4/RW.3, Cipete Sel., Kec. Cilandak, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta
Jadwal: Senin-Minggu (09.00 – 21.00)
Instagram: @chief.barbersupplies

Berada di lokasi paling hits di Jakarta Selatan, Chief Barbershop menjadi pilihan tempat grooming dan perawatan bagi laki-laki. Barbershop yang pernah menyabet award ini juga menjual berbagai produk hairstyling berkualitas, lho.

Chief Barbershop juga memiliki berbagai gerai di Jakarta Selatan, beberapa diantaranya di Kebayoran Baru, Pondok Indah, dan Kemang.

2. Captain Barbershop

Alamat: Jl. Anggrek Loka, Rw. Buntu, Kec. Serpong, Kota Tangerang Selatan, Banten
Jadwal: Senin-Minggu (10.00 – 21.00)
Instagram: @captainbarbershopid

Captain Barbershop adalah tempat cukur rambut mewah terbesar di Indonesia sejak tahun 2015. Barbershop ini melayani haircut, pewarnaan rambut, smoothing treatment, perm treatment, anti-dandruff treatment, gentlemen’s grooming, sampai kids haircut. Selain di Jabodetabek tersedia juga di berbagai kota, seperti Karawang, Bandung, Surabaya, bahkan Medan.

3. Hairnerds Studio

Alamat: KH. Ahmad Dahlan No. 6, Kramat Pela – Kebayoran Baru, Jakarta
Jadwal: Senin-Minggu (10.00 – 21.00)
Instagram: @hairnerdsstudio

Hairnerds adalah tempat cukur rambut yang menggabungkan konsep barbershop dan salon. Barbershop ini melayani haircut, perm, smoothing, coloring, shave, bahkan perawatan untuk rambut keriting, seperti dreadlock, cornrows, dan braids. Tak hanya pelanggan pria, Hairnerds juga melayani pelanggan wanita, lho. Tersedia juga cabang di Pantai Indah Kapuk dan Bandung.

4. Di Bawah Pohon Barbershop

Alamat: Jl. H. Agus Salim No.60,Menteng, RT.8/RW.4, Gondangdia, Kota Jakarta Pusat, Daerah Khusus Ibukota Jakarta
Jadwal: Senin-Minggu (11.00 – 21.00), Jumat (13.00 – 21.00)
Instagram: @dibawahpohon_

Terinspirasi dari tukang cukur rambut tradisional yang sering mangkal di bawah pohon, Di Bawah Pohon Barbershop menyediakan para barber yang profesional yang sudah tersertifikasi Korea. Barbershop ini menyediakan layanan haircut, perm, coloring, dan masih banyak lagi. Tersedia juga di cabang Kemang, Gading Serpong, Puri, Menteng, BSD, dan Semarang.

5. Barbershop Scissorhand

Alamat: Ruko Barcelona, Jl. Letnan Sutopo No.39, Rw. Mekar Jaya, Kec. Serpong, Kota Tangerang Selatan, Banten 15322
Jadwal: Senin-Minggu (09.00 – 20.30)
Instagram: @scissorhandbarber

Selanjutnya, ada Barbershop Scissorhand yang bisa menjadi pilihan Daddies saat memangkas rambut. Barbershop ini melayani haircut, shave, perm, hair color, hair dye, hair spa, anti-dandruff treatment, dan lain-lain. Dalam perawatan rambut, Barbershop Scissorhands selalu memakai produk-produk berkualitas.

rekomendasi salon anak

6. Hair Smith Barbershop

Alamat: Jl. Surya Kencana No.13, RT.1/RW.4, Pamulang Bar., Kec. Pamulang, Kota Tangerang Selatan, Banten
Jadwal: Senin-Minggu (11.00 – 21.00), Jumat (13.00 – 21.00)
Instagram: @hairsmith.barbershop

Hair Smith Barbershop bisa menjadi pilihan untuk Daddies yang tinggal di wilayah Pamulang atau sekitar Tangerang Selatan. Barbershop ini melayani haircut, shaving, sampai perawatan, seperti face mask dan hair mask. Selain itu, Hair Smith Barbershop juga menjual beberapa hair products yang berkualitas.

7. GoodFellas Barbershop

Alamat: Achmad Adnawijaya St No.4, Tegal Gundil, Bogor Utara, Bogor City, Jawa Barat
Jadwal: Senin-Minggu (10.00 – 21.00)
Instagram: @goodfellasbogor

Berikutnya ada GoodFellas Barbershop untuk Daddies yang tinggal di wilayah Bogor. Barbershop ini berkomitmen untuk selalu memberikan pengalaman lebih saat potong rambut serta perawatan berkesan kepada setiap pelanggan.

GoodFellas Barbershop memiliki layanan haircut, shaving, peel off mask, dan face refreshment berupa pijat totok. Saat ini Goodfellas sudah memiliki cabang penjuru Bogor, yaitu di Tajur, Bondongan, Yasmin dan Pandu.

8. Gentology Barbershop

Alamat: Jl. Cideng Tim. Raya No.mor 90, RT.7/RW.4, Petojo Sel., Kecamatan Gambir, Kota Jakarta Pusat, Daerah Khusus Ibukota Jakarta
Jadwal: Senin-Kamis (11.00 – 21.00), Jumat (14.00 – 22.00), Sabtu (09.00 – 20.00), Minggu (11.00 – 22.00)
Instagram: @gentology.roaring20s.barber

Gentology Barbershop menawarkan interior estetik dengan nuansa klasik ala tahun 1920-an, sehingga juga cocok dijadikan spot foto. Barbershop ini menekankan pelayanan penuh ketelitian dan menawarkan berbagai gaya potongan rambut. Selain itu, Gentology Barbershop juga menjual pomade buatan rumah yang bisa Daddies beli, lho. Gentology Barbershop juga punya cabang di Cipete dan Tanjung Duren.

9. Ramo Barbershop

Alamat: Jl. Karet Belakang Barat No.11, RT.6/RW.1, Kuningan, Karet Kuningan, Kecamatan Setiabudi, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta
Jadwal: Senin-Minggu (10.00 – 21.00)
Instagram: @ramobarbershop

Ramo Barbershop menawarkan jasa barber dan perawatan di lingkungan elit Setiabudi. Barbershop ini dikenal telah melayani kalangan masyarakat sampai turis internasional, sehingga kualitasnya terjamin. Daddies bisa mendapat layanan haircut, hairwash, dan hair massage dengan harga cukup terjangkau.

10. Paxi Barbershop

Alamat: Jl. Metro Pondok Indah, RT.1/RW.16, Pd. Pinang, Kec. Kby. Lama, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta
Jadwal: Senin-Minggu (11.00 – 09.00)
Instagram: @paxi_barbershop

Paxi Barbershop bisa menjadi pilihan untuk Daddies yang tinggal di wilayah Jakarta dan sekitarnya. Barbershop ini memiliki berbagai layanan. Tak hanya potong rambut, tetapi juga hair wash dan massage. Paxi juga ada di cabang Pacific Place, Plaza Senayan, PIaza Indonesia, Emporium Pluit, Mall Taman Anggrek, Lippo Mall Puri, dan TSM Bandung.

Ditulis oleh: Azahra Syifa

BACA JUGA: 8 Rekomendasi Salon Ayah dan Anak di Jabodetabek, Nomor 2 Wajib Dicoba!

Cover: Pexels

Share Article

author

Mommies Daily

-


COMMENTS


SISTER SITES SPOTLIGHT

synergy-error

Terjadi Kesalahan

Halaman tidak dapat ditampilkan

synergy-error

Terjadi Kesalahan

Halaman tidak dapat ditampilkan