Sorry, we couldn't find any article matching ''
30 Les Online Gratis dari Harvard, Kembangkan Skill Tanpa Batas Usia!
Les online gratis mulai populer karena menawarkan pendidikan tanpa biaya dengan waktu yang fleksibel. Terbuka untuk siswa, pekerja lepas, karyawan, bahkan ibu rumah tangga.
Les online gratis adalah jawaban bagi Mommies yang mau mengembangkan skill tanpa mengeluarkan biaya. Tak semua orang memiliki dana untuk bisa mengikuti kelas atau kuliah lagi, tapi kalau Mommies punya komputer dan internet ada pilihan online course dari Harvard.
Didirikan oleh Harvard dan MIT, edX adalah platform pembelajaran online yang populer. Hambatan seperti biaya kuliah yang mahal dan lokasi tidak lagi menjadi penghalang, ketika les online gratis atau dengan harga yang terjangkau ada di edX. Ribuan course gratis bersertifikat dan juga berbayar di platform ini bersumber dari universitas-universitas terkemuka di dunia, seperti Harvard.
Online course dari Harvard
Jika Mommies ingin mempelajari skill baru atau sekedar ingin tahu seperti apa rasanya duduk di kelas Harvard, coba daftar 30 les online gratis ini
1. Data Science: R Basics
Foto: Image by our-team on Freepik
Data science adalah skill yang sedang banyak dicari-cari perusahaan. R adalah bahasa pemrograman untuk komputasi statistik dan grafik yang didukung oleh R Core Team dan R Foundation untuk komputasi Statistik. Dalam les online gratis ini, Mommies akan belajar membangun fondasi dalam R dan tahu cara mengolah, menganalisis, dan memvisualisasikan data.
2. Rhetoric: The Art of Persuasive Writing and Public Speaking
Dapatkan keterampilan komunikasi kritis dalam menulis dan berbicara di depan umum dengan pengantar retorika politik ini.
3. PredictionX: Omens, Oracles & Prophecies
Suka tarot atau astrologi? Mommies bisa ambil online course ini. Kira-kira durasi selama 1 minggu dengan materi tinjauan umum sistem ramalan. Mulai dari sistem ramalan Tiongkok kuno hingga astrologi modern.
4. CS50’s Introduction to Artificial Intelligence with Python
AI atau artificial intelligence memang sedang tren di dunia start-up. Kembangkan skill dengan belajar menggunakan machine learning di Python dalam kursus pengantar kecerdasan buatan ini.
5. CS50: Introduction to Computer Science
Les ini memberikan pemahaman yang luas dan kuat tentang ilmu komputer dan pemrograman. Mommies akan diajak memiliki cara berpikir secara algoritmik dan memecahkan masalah pemrograman secara efisien. Konsep-konsep seperti abstraksi, algoritme, struktur data, enkapsulasi, manajemen sumber daya, keamanan, rekayasa perangkat lunak, dan pengembangan web akan dijelaskan dengan detail.
6. The Health Effect of Climate Change
Berbicara tentang kesadaran, banyak orang belum sadar akan fakta bahwa perubahan iklim sendiri memiliki dampak negatif terhadap kesehatan masyarakat. Selama online course, Mommies akan mempelajari berbagai hal mengenai bagaimana perubahan iklim mempengaruhi nutrisi dan berbagai penyakit, dan efek dari pemanasan global terhadap kesehatan kita secara umum.
7. Strengthening Community Health Worker Programs
Ini merupakan course gratis bersertifikat yang bisa diselesaikan selama 6 minggu, dengan waktu 2-4 jam dalam seminggu. Dalam kursus ini, Mommies akan belajar bagaimana merancang, mengadvokasi, dan membangun program pekerja kesehatan masyarakat.
8. Exercising Leadership: Foundational Principles
Materi ini cukup umum sehingga cocok untuk semua jurusan kuliah. Mommies akan belajar berbagai skill kepemimpinan. Selain itu, Mommies akan memiliki kesempatan untuk belajar semuanya mulai dari pemecahan masalah yang kompleks sampai pembentukan dan pengelolaan relasi.
9. Hukum
Jika Mommies punya ketertarikan tentang hukum dan sistem hukum, cobalah mengambil les kursus gratis ini. Ini adalah salah satu mata kuliah paling populer yang diajarkan di Harvard College.
10. Beethoven’s 9th Symphony and the 19th Century Orchestra
Foto: Pinterest
Profesor Thomas Forrest Kelly dari Harvard akan memandu para siswa mengulik hidup sang maestro musik Beethoven. Online course ini menyoroti aspek-aspek bentuk simfoni, mendeskripsikan proses komposisi Beethoven, latihan dan pertunjukan perdananya, serta relevansi karya tersebut hingga saat ini. Wah, kapan lagi jadi mahasiswa musik secara gratis.
BACA JUGA: 10 Rekomendasi Tempat Les Tradisional, untuk Anak dan Dewasa
11. Child Protection: Children’s Rights in Theory and Practice
Kelas ini akan mengajarkan bagaimana melindungi anak-anak dari kekerasan, eksploitasi, dan penelantaran melalui hukum, kebijakan, dan praktik dalam kerangka kerja hak asasi manusia.
12. Technology Entrepreneurship: Lab to Market
Jelajahi bagaimana wirausahawan membangun bisnis yang sukses dengan memindahkan teknologi dari laboratorium ke pasar. Ini les online gratis yang cocok bagi Mommies yang ingin mulai wirausaha atau sedang merintis usaha UMKM.
13. Introduction to Family Engagement in Education
Yuk belajar tentang kolaborasi yang sukses antara keluarga dan pendidik dan mengapa hal tersebut dapat meningkatkan hasil yang lebih baik bagi siswa dan sekolah. Cocok juga buat Mommies yang peduli dengan pendidikan buah hatinya.
14. Quantitative Methods for Biology
Apakah Mommies seorang ahli biologi, pekerja kesehatan, atau mahasiswa kedokteran yang perlu belajar pemrograman? Untuk pemula, les onliIne gratis ini mengambil pendekatan yang unik, memberi Mommies gambaran sekilas tentang kursus dan para pembelajarnya. Mommies akan belajar bersama siswa yang juga belajar coding.
15. Pyramids of Giza: Ancient Egyptian Art and Archaeology
Foto: Pinterest
Penyuka sejarah bisa mengambil online course ini dengan gratis. Jelajahi arkeologi, sejarah, seni, dan hieroglif yang mengelilingi Piramida Mesir yang terkenal di Giza. Mommies juga bisa belajar tentang firaun Sphinx, dan bagaimana teknologi baru membuka rahasia masyarakat Mesir.
16. Introduction to Probability
Pelajari dasar probabilitas, yang merupakan bahasa penting dan seperangkat alat untuk memahami data dan ketidakpastian.
17. Electrochemistry
Dalam les online gratis selama 10 minggu ini, Mommies akan belajar memahami pentingnya elektrokimia, kaitannya dengan bidang ilmu lain, dan bagaimana penerapannya dalam kehidupan nyata. Ada juga materi yang mengidentifikasi perbedaan efisiensi antara energi primer terbarukan dari sumber energi elektrokimia, dengan energi berbasis bahan bakar fosil.
18. Religion, Conflict and Peace
Belajar open minded dengan menjelajahi peran beragam dan kompleks yang dimainkan oleh agama dalam mempromosikan dan mengurangi kekerasan.
19. Masterpieces of World Literature
Suka baca buku? Maka course gratis bersertifikat ini cocok buat Mommies. Puaskan keingintahuan seputar literasi dengan menjelajahi masa lalu, masa kini, dan masa depan dari karya sastra yang ada di dunia.
20. Humanitarian Response to Conflict and Disaster
Foto: Image by partystock on Freepik
Calon mahasiswa ilmu sosial atau masyarakat umum bisa mempelajari prinsip-prinsip humaniora dalam les ini. Mommies juga akan mempelajari respons kemanusiaan terhadap keadaan darurat modern, dan tantangan yang dihadapi di lapangan saat ini.
BACA JUGA: Skill yang Wajib Anak Miliki Bila Ingin Menjadi Seorang Content Creator
21. Shakespeare’s Life and Work
Siapa yang tidak mengenal Shakespeare sebagai salah satu tokoh penting di literasi dunia? Di les online gratis ini Mommies bisa mengetahui cara membaca drama William Shakespeare melalui biografinya, sejarah Elizabethan dan Jacobean, serta pertunjukan modern Shakespeare.
22. Lessons from Ebola: Preventing the Next Pandemic
Pandemi COVID dan dugaan penyebaran virus Nipah membuat masyarakat menjadi rentan akan kemungkinan pandemi lagi. Ada pepatah mengatakan belajarlah dari sejarah.
Nah, melalui online course ini Mommies akan diajak memahami konteks wabah Ebola. Apa yang berjalan dengan baik, apa yang salah, dan bagaimana kita semua dapat melakukannya dengan lebih baik di pandemi selanjutnya.
23. CitiesX: The Past, Present, and Future of Urban Life
Jelajahi apa yang membuat kota menjadi berenergi, menakjubkan, menantang, dan mungkin merupakan penemuan terbesar umat manusia. Cocok untuk Mommies yang suka belajar ilmu sosial.
24. Women Making History: Ten Objects, Many Stories
Dalam online course ini, Mommies akan belajar tentang taktik yang digunakan wanita untuk menciptakan perubahan yang berharga. Mommies akan belajar bagaimana mereka merangkul pendidikan, mengadopsi teknologi baru, menciptakan seni, mendorong melawan diskriminasi, dan banyak lagi.
25. The Einstein Revolution
Foto: Pinterest
Albert Einstein telah menjadi ikon ilmu pengetahuan modern. Les online gratis yang masuk mata kuliah sejarah ini membahas keterlibatan Einstein dengan relativitas, mekanika kuantum, Nazisme, senjata nuklir, filsafat, seni, dan teknologi.
26. Backyard Meteorology: The Science of Weather
Course gratis bersertifikat ini akan mengajari Mommies cara meramalkan cuaca “hanya dengan melihat ke luar jendela.” Unik, ya? Belajar tentang udara, air, dan angin dalam sistem cuaca, cara memperkirakan kecepatan dan arah angin. Mommies juga jadi tahu cara menghindari sambaran petir, dan cara menafsirkan data untuk memprediksi cuaca di hari berikutnya.
27. Managing Happiness
Apakah kebahagiaan itu? Apa yang membuat Mommies bahagia? Dapatkah Mommies menjadi lebih bahagia? Les online ini akan menjawab pertanyaan-pertanyaan tersebut dan menunjukkan kepada Anda, bagaimana Mommies dapat menggunakan jawaban-jawaban tersebut untuk membangun kehidupan yang lebih bahagia.
28. Calculus Applied!
Kalkulus merupakan salah satu studi yang paling banyak diterapkan di kehidupan sehari-hari. Dalam online course ini Mommies akan belajar melalui serangkaian studi kasus. Misalnya Mommies akan belajar bagaimana para ekonom memodelkan interaksi harga dan permintaan dengan menggunakan kalkulus.
29. Human Anatomy: Musculoskeletal Cases
Tak lulus fakultas kedokteran tak mengapa, karena Mommies bisa menjalani les online gratis dengan mahasiswa kedokteran Harvard betulan! Dalam les ini, Mommies serta mahasiswa fakultas kedokteran dan ilmu dasar di Harvard Medical School (HMS) akan mempelajari cedera muskuloskeletal yang biasa terjadi dalam praktik klinis.
30. Negotiating Salary
Foto: Image by jcomp on Freepik
Penasaran apa les online gratis di Harvard yang cocok untuk karyawan? Coba online course “Negosiasi Gaji” dari Harvard. Dalam pelajaran Harvard Business School (HBS) online yang berdurasi 15 menit dan gratis ini, Mommies akan belajar bagaimana menjadi negosiator yang lebih efektif dan meningkatkan kemampuan tawar-menawar gaji pekerjaan.
Wah kelar les ini, Mommies akan langsung lancar negosiasi gaji di pekerjaan berikutnya.
BACA JUGA: Rekomendasi Berbagai Kelas Online untuk Ibu Bekerja Menambah Ilmu Sekaligus Mengisi Waktu Luang
Ditulis oleh: Imelda Rahma
Cover: Photo by Andrea Piacquadio: https://www.pexels.com/photo/woman-in-white-long-sleeve-shirt-using-a-laptop-3784295/
Share Article
POPULAR ARTICLE
COMMENTS