Sorry, we couldn't find any article matching ''
11 Rekomendasi Les Calistung di Jabodetabek, Bisa Online dan Offline
Jangan langsung panik saat anak mengalami keterlambatan calistung. Terus ajarkan pelan-pelan atau bisa juga masukkan anak ke rekomendasi les calistung berikut ini.
Setiap manusia perlu memiliki kemampuan dasar untuk melakukan banyak hal di masa depan, salah satunya adalah dengan belajar calistung sejak usia dini. Calistung adalah singkatan dari membaca, menulis, dan menghitung yang memiliki banyak manfaat bagi kehidupan.
Mengutip dari CNN Indonesia, agar anak mampu membaca, anak harus dikenalkan terlebih dulu dengan huruf atau alfabet dan bisa distimulasi mulai usia 2-4 tahun. Ketika anak sudah mulai mengenal huruf, bisa lanjutkan stimulasi membaca. Untuk menulis, anak sudah mulai bisa distimulasi secara bertahap sejak usia 1-6 tahun. Sementara untuk menghitung, anak sudah bisa distimulasi mulai usia 3 tahun dengan mengenalkan angka 1-10.
Mommies tidak perlu khawatir berlebihan jika anak belum mampu dimulai stimulasi calistung pada usia di atas. Sebab, setiap anak memiliki start-nya masing-masing. Tetap yakin dan selalu sabar ajarkan anak calistung, atau bisa juga dengan memasukkan anak ke tempat les calistung agar dapat diajarkan oleh guru yang lebih ahli.
Rekomendasi Les Calistung
Apabila Mommies sedang mencari tempat untuk anak les calistung di Jabodetabek, berikut ini beberapa rekomendasi yang bisa Mommies coba.
1. Sahabat Education
Sahabat Education merupakan lembaga penyedia jasa guru privat ke rumah untuk calistung di Jabodetabek. Sudah berpengalaman dan memiliki murid dari berbagai sekolah, Sahabat Education juga merupakan bagian dari Ikatan Pemilik Lembaga Privat Indonesia. Konsepnya belajar dari tempat les ini adalah dengan guru datang ke rumah dan dengan kurikulum yang diterapkan di sekolah.
Website: www.sahabateducation.com
WhatsApp: 081287664256 (Ms. Jeany)
2. Edumaster
Merupakan lembaga penyedia layanan pendidikan dan jasa les privat, Edumaster bisa menjadi pilihan para orang tua untuk anak bisa belajar calistung. Di Edumaster, proses belajar selalu mengutamakan pendidikan individual dan fokus pada peningkatan motivati belajar anak dengan metode khusus dan guru privat berpengalaman.
Website: www.edumasterprivat.com
Instagram: @edumaster.id
WhatsApp: 08118287291 (Ms. Stefany)
3. bIMBA-AIUEO
bIMBA merupakan singkatan dari proses bimbingan Minat Belajar Anak. biMBA memiliki biMBA AIUEO, proses bimbingan Minat Baca Anak yang bertujuan untuk meningkatkan minat, senang, suka, dan gemar belajar pada anak. membangun pondasi karakter pembelajaran yang kuat pada anak. Tempat les ini menggunakan metode fun learning, small step system, individual system, dan variation skill dalam mengajarkan calistung anak. Hingga 2023, biMBA sudah memilki cabang yang tersebar lebih dari 3000 tempat les di seluruh Indonesia.
Website: www.bimba-aiueo.com
Instagram: @bimbaaiueo
BACA JUGA: Learning Disability pada Anak, Gejala dan Jenis-jenisnya, Ini Penjelasan Psikolog
4. Matrix Tutoring
Matrix Tutoring menyediakan les privat calistung secara online dan offline dengan guru datang ke rumah. Memiliki pengalaman lebih dari 8 tahun dan memiliki ribuan siswa, Matrix memiliki tenaga pendidik yang kompeten dan siap memberikan layanan terbaik.
Website: www.lesprivatmatrix.com
WhatsApp: 087783999349 (Ms. Sari), 085747281466 (Ms. Linda)
5. Haya Private Course
Haya Private Course memiliki program calistung yang ditujukan untuk anak usia 3-6 tahun. Les calistung di sini sudah dilengkapi dengan rencana pembelajaran terpadu dan modul pembelajaran yang disesuaikan dengan usia pra-calistung (3-4 tahun) dan calistung (5-6 tahun). Di sini, anak dapat mengikuti les secara online dan offline dengan guru privat berpengalaman yang datang ke rumah.
Instagram: @haya_privatecourse
WhatsApp: 082115626268
6. Cendekia Private
Cendekia Private menyediakan les privat calistung untuk usia PAUD, TK, dan SD. Seluruh guru privat sudah terseleksi dan kompeten di bidangnya masing-masing, serta sudah memiliki siswa yang tersebar di Indonesia dan luar negeri. Memberikan pengajaran yang fokus pada peningkatan motivasi belajar anak, Cendekia Private tersedia secara online dan offline dengan guru bisa datang ke rumah.
Instagram: @cendekiaprivate
7. Bee Kidz Club
Les calistung di Bee Kidz Club punya beberapa keunggulan bagi anak, salah satunya belajar membaca tanpa dieja. Tempat les ini menggunakan metode fonetis dan metode PESONA ((PE)mbelajaran (S)eluruh (O)tak a(NA)k), serta memiliki buku panduan yang aestetik dan mudah dipahami. Bee Kidz Club mengklaim dapat membantu anak sudah lancar membaca dalam waktu 6 bulan.
Instagram: @beekidzclub
WhatsApp: 081212792188 (Ms. Rachel)
BACA JUGA: Aturan dan Larangan Pungutan dan Sumbangan Sekolah, Orang Tua Wajib Tahu!
8. Bimjar Alnabil
Menggunakan metode pembelajaran interaktif dan berbasis multimedia, Bimjar Alnabil merangsang dan mendukung anak untuk lebih minat belajar membaca, menulis, dan menghitung. Tujuannya agar anak lebih cepat bisa. Bimjar Alnabil juga memiliki ruang dan sarana belajar yang modern dan gueu pengajar yang berpengalaman.
Instagram: @bimjaralnabil
WhatsApp: 085213898898
9. Alabaca
Alabaca adalah lembaga yang menyediakan belajar baca, tulis, dan hitung untuk tingkat Playgroup, Taman Kanak-kanak (TK), dan Sekolah Dasar (SD) dengan menghadirkan guru privat yang datang ke rumah. Les calistung di Alabaca sudah dilengkapi dengan modul, permainan, dan video belajar yang seru.
Website: www.alabaca.com
Instagram: @alabaca_ne
WhatsApp: 082310540004
10. Erraedu
Erraedu menggunakan pendekatan personal dan metode variatif dalam memberikan pengajaran calistung pada anak agar dapat mendukung anak berkembang dan menerapkan teaching method yang tepat sesuai karakter anak. Di sini, anak juga akan diarahkan untuk menjadi pembelajar yang independen dan mandiri dengan cara menumbuhkan keaktifan anak dalam belajar. Tempat les ini juga memberikan garansi tutor jika tenaga pengajar belum cocok dengan anak dan memberikan progress report agar orang tua dapat mengetahui perkembangan belajar sang anak.
Website: www.erraedu.com
WhatsApp: 081281737452
11. Edumisi
Edumisi menyediakan les calistung untuk anak usia 3-10 tahun. Menggunakan metode belajar fun learning dan personalized learning, pembelajaran juga akan dilakukan secara bertahap dan mengikuti kecepatan anak dalam menerima pelajaran. Les atau kelas dilakukan secara privat dengan tatap muka di rumah, online, dan public space dengan para pendidik yang ahli dalam pengajaran calistung.
Website: www.edumisi.com
Instagram: @edumisiofficial
WhatsApp: 0816245568
BACA JUGA: 7 Persiapan Anak Sebelum Masuk SD, Orang Tua Penting Ajarkan Semua
Cover: Photo by Andrea Piacquadio on Pexels
Share Article
COMMENTS