Sorry, we couldn't find any article matching ''
Rekomendasi Cooking Class untuk Anak dan Kisaran Biayanya
Mulai melihat minat anak dalam memasak dan berencana memasukkannya ke kursus? Ini rekomendasi cooking class di sekitar Jakarta yang bisa Mommies coba.
Sebagian orangtua sering kali merasa kesal ketika diganggu saat sedang memasak oleh anak. Padahal tahukah Mommies, membiarkan anak ikut membantu memasak di dapur punya banyak manfaat baik bagi anak?
Melibatkan anak ikut membantu dan memasak di dapur mulai dari usia dini bisa mengembangkan motorik dan sensorik anak. Manfaat anak ikut memasak di dapur juga bisa melatih bonding Mommies dan anak, melatih kerja sama tim, membangun rasa percaya diri anak, melatih kemandirian, dan membuat anak jadi lebih selera makan karena ia yang ikut mempersiapkan makanan untuk keluarga.
Jika Si Kecil suka ikut membantu memasak, yuk biarkan dan dukung minatnya dengan cara mengikuti cooking class atau kelas memasak. Ini beberapa rekomendasi cooking class yang bisa diikuti oleh anak, serta kisaran biayanya.
1. Kokikecilku
Kokikecilku memiliki filosofi belajar melalui memasak dengan lingkungan yang menstimulasi anak-anak. Tersedia kelas dengan program sekali kunjungan, kelas reguler, kelas privat, paket ulang tahun, field trip, dan program sekolah atau ekstrakurikuler untuk anak usia 3 sampai 15 tahun.
Kelas masak untuk anak di sini difokuskan untuk memaksimalkan tumbuh kembang anak dan peralatan memasak dan bahan masakan yang digunakan untuk anak-anak. Kelas yang disediakan juga menerapkan sistem Bilingual Indonesia-Inggris dan dilengkapi dengan Kurikulum Khusus untuk menstimulasi tumbuh kembang anak melalui kegiatan memasak.
Harga:
Short course
- Cook Explorer Course: Rp350.000/1 sesi
- Food Lover Course: Rp1.662.500/5 sesi, berlaku untuk 2 bulan.
- Cook Addict Course: Rp2.975.000/10 sesi, berlaku untuk 5 bulan, mendapatkan sertifikat Koki Kecilku.
Membership: Rp980.000 , 4 kelas/bulan, minimal 3 bulan.
Instagram: @kokikecilku
Website: https://www.kokikecilku.com/
WhatsApp: 0816227778, 0816337778, 081806913139
Alamat: Mall BSD AEON, Woodlands Jakarta, Alam Sutera, Gading Serpong
BACA JUGA: 5 Rekomendasi Tempat Les Modern Dance di Jakarta, Ada Kelas K-Pop Cover Dance
2. Kekoci (Kelas Koki Cilik)
Didirikan oleh seorang psikolog pendidikan yang senang beraktivitas dengan anak-anak dan juga suka memasak, Kekoci berbagi resep-resep sederhana namun enak dan sehat untuk anak-anak yang suka memasak dan ingin belajar memasak. Di sini Si Kecil bisa belajar memasak bento, pizza, hingga cake.
Harga:
Regular Cooking Class
- Usia 3-6 tahun: Rp300.000/1x pertemuan, termasuk main 1 jam di playground.
- Usia 6-10 tahun: Rp250.000/1x pertemuan, Rp800.000/4x pertemuan.
Instagram: @kekoci
Website: https://kekoci.wordpress.com/
WhatsApp: 081310640428
Alamat: Perumahan Kota Wisata, Ruko Madison Square SHC 2/15 seberang Sekolah BPK Penabur (lantai 2 Restoran Dapur Iga Kota Wisata)
3. Joyful Cooking Class
Joyful Cooking Class merupakan sekolah masak, kursus masak, dan kursus kue yang dikelola secara profesional untuk melayani orang-orang yang tertarik pada dunia kulier dan yang ingin membuka bisnis. Joyful Cooking Class cocok untuk anak remaja Mommies yang bercita-cita menjadi chef profesional. Ada beberapa program yang disediakan dan ada juga kelas untuk konsultasi mengenai F&B.
Harga:
Short course
- 1x pertemuan 2 menu: Rp2.550.000
- 1x pertemuan 3 menu: Rp2.800.000
- 5x pertemuan 10 menu: Rp11.000.0000, belajar 2 menu/hari dan maksimal 1,5 bulan kelas harus sudah selesai.
Private Certification Private
- Total 33 pertemuan: Rp51.300.000
- Down Payment: Rp5.000.000
- Cicilan 1 dibayarkan sebesar Rp18.000.000
Professional Program Group
- Total 100 pertemuan: Rp75.600.000
- Down Payment: Rp6.000.000
Instagram: @joyfulcookingid
Website: https://www.joyful-cooking.com/
WhatsApp: 081290319955
Alamat: BSD-Serpong, Menteng-Jakarta Pusat, dan Jakarta Barat.
4. Dapur Anak
Sesuai dengan namanya, Dapur Anak menyediakan kelas memasak untuk anak dengan berbagai pilihan tema masakan dan kegiatan seru. Harga kelas memasak di Dapur Anak berkisar di Rp375.000.
Instagram: @dapuranak
WhatsApp: 081214005374
BACA JUGA: 5 Rekomendasi Tempat Belajar Bahasa Asing, dari Korea sampai Turki
Cover: Photo by Daria Obymaha on Pexels
Share Article
COMMENTS