banner-detik
LIFESTYLE

Berencana Liburan ke Singapura bersama Keluarga? Ini Rekomendasi Tempat Wisata dan Hotel yang Bisa Dikunjungi

author

Dhevita Wulandari28 Sep 2022

Berencana Liburan ke Singapura bersama Keluarga? Ini Rekomendasi Tempat Wisata dan Hotel yang Bisa Dikunjungi

Ingin liburan ke Singapura bersama keluarga tapi cuma punya beberapa hari dan bingung mau ke mana? Cek rekomendasi dan hotelnya di sini yuk, Mommies.

Dengan sudah dibukanya border dan pariwisata di Singapura sejak 29 Agustus 2022, semakin banyak turis mancanegara yang mengunjungi negara yang satu ini. Apalagi turis yang datang tidak lagi diharuskan karantina.

Namun, sebelum berangkat ke Singapura, ada beberapa syarat dan hal yang harus Mommies persiapkan. Mulai dari syarat masuk ke Singapura, destinasi, hingga hotel yang akan dituju untuk menginap bersama keluarga.

Sebelum berangkat, Mommies dan keluarga sudah harus mendapatkan vaksinasi lengkap, memiliki tiket penerbangan ke Singapura, mengunduh dan mengisi data di aplikasi Trace Together, serta mengisi SG Arrival Card dan e-health declaration di website atau aplikasi Immigration & Checkpoints Authority (ICA).

Mommies dan keluarga juga harus sudah merencanakan mau stay berapa hari dan menginap di mana, sehingga persiapan dan booking hotel bisa dilakukan sejak sebelum berangkat. 

Jika Mommies dan keluarga hanya punya waktu singkat untuk berkunjung dan liburan ke Singapura, ini tips dan rekomendasi itinerary yang bisa dijadikan referensi.

BACA JUGA: Nggak Cuma Asik, Ini Tempat Wisata Ramah Anak di Kota Besar Indonesia

Hari Ke-1

Jewel Changi Airport

Foto: Dok. Dhevita Wulandari/Mommies Daily

Sesampainya di bandara Changi Singapura, tidak afdol rasanya kalau tidak singgah ke Jewel untuk melihat dan mengambil foto di kubah kaca ikonik dengan air terjun indoor dan ribuan pepohonan yang mengelilinginya. Jewel juga memiliki lebih dari 280 toko dan restoran dengan konsep yang menarik dan brand internasional terkemuka.

Mengunjungi Chinatown

Foto: Visit Singapore

Chinatown Singapura juga menjadi salah satu tempat yang banyak dikunjungi wisatawan dari luar negeri. Chinatown awalnya merupakan pusat imigran yang berasal dari Tiongkok. Dengan pemandangan kuil tradisional bersejarah, Chinatown juga punya beragam toko yang menjual oleh-oleh dan kuliner. Salah satu kuliner yang terkenal adalah Hawker Chan.

Dibanderol mulai dari 3.80 SGD atau setara 40.000 IDR, restoran Hawker Chan yang sudah banyak memenangkan berbagai penghargaan kuliner prestisius dan sudah diakui di level dunia ini menyediakan berbagai menu nasi dan mie. Salah satu menu yang paling banyak dipesan dan diminati adalah Soya Sauce Chicken Rice. Restoran ini menyediakan pork atau daging babi.

Menikmati keindahan Fort Canning Park

liburan ke singapura

Foto: Event Butler

Lokasi yang satu ini pasti sudah sering Mommies lihat di media sosial. Keindahan dan keasrian Fort Canning Park memang menjadi daya tarik tersendiri bagi wisatawan yang datang ke Singapura. Sebab selain indah, taman ini juga merupakan peninggalan bersejarah dan menjadi tempat populer untuk pertunjukan panggung dan konser musik klasik.

Belanja ke Orchard Road

Untuk Mommies yang suka belanja, Orchard Road menjadi destinasi yang tepat untuk didatangi karena tempat ini merupakan jantung ritel dan area perbelanjaan Singapura. Di dalamnya ada berbagai department store, butik, restoran, hingga kedai kopi terkenal yang bisa dikunjungi. 

Jangan lewatkan juga untuk mencoba One Dollar Ice Cream yang sangat terkenal. Meski sekarang harganya sudah tidak 1 SGD, namun es krim lembut yang dibalut roti tawar ini masih terjaga kualitas nikmatnya, terutama setelah menjelajah berbagai pusat perbelanjaan di kawasan Orchard Road.

Istirahat dan menginap Days Hotel & Ramada by Wyndham Singapore at Zhongshan Park

Setelah seharian mengelilingi Singapura, waktunya untuk Mommies dan keluarga beristirahat di Days Hotel & Ramada by Wyndham Singapore at Zhongshan Park. Lokasi hotel ini strategis karena dekat dengan mall, gedung bersejarah, dan beragam restoran. Cocok sekali untuk ditempati oleh keluarga yang sedang berwisata atau bahkan perjalanan dinas ke Singapura.

Foto: Dok. Dhevita Wulandari/Mommies Daily

Berlokasi di Balestier Road, kedua hotel ini hanya berjarak 1 menit berjalan kaki ke Sun Yat Sen Nanyang Memorial Hall dan 5 menit dengan berjalan kaki dari pusat perbelanjaan Zhongshan Mall.

Foto: Dok. Dhevita Wulandari/Mommies Daily

Hotel ini memiliki protokol kesehatan yang sudah berlabel Tiket Clean dan dibanderol mulai dari Rp2,4 juta per malamnya. Mommies bisa cek ketersediaan kamar dan booking di Tiket.com

BACA JUGA: Infografik: Isi Kotak P3K Saat Staycation

Hari Kedua

Hajjah Maimunah

Foto: GoTravelly

Restoran dengan cita rasa khas Melayu ini tidak pernah sepi wisatawan dan warga lokal. Ada berbagai pilihan makanan dengan harga mulai dari 4 SGD atau sekitar 42.000 IDR yang bisa disantap bersama keluarga.

For your information, untuk satu porsi nasi di Hajjah Maimunah ini cukup banyak, lho! Belum lagi potongan ayamnya yang benar-benar besar. Jadi, jika Mommies dan keluarga merasa satu porsi nasi campur lauk terlalu banyak, ada baiknya makan tengah dengan berbagi 1 lauk bersama.

Berswafoto di Haji Lane yang Instagramable

Foto: Dok. Tiket.com/Fidelity

Haji Lane merupakan gang sempit yang diapit toko-toko kecil dengan mural-mural di dindingnya. Lokasi ini semakin ramai dikunjungi wisatawan karena sangat unik dan Instagramable untuk foto-foto. Di sini juga terdapat banyak kafe lucu yang bisa disinggahi untuk istirahat sejenak menikmati vibes. 

Menelusuri Little India

Foto: Wikipedia

Sebelum pulang ke Indonesia, Mommies dan keluarga bisa mampir ke Little India untuk berbelanja oleh-oleh dan wisata kuliner. Nikmati juga pemandangan sekitar area Little India yang penuh dengan gedung warna-warni yang bagus untuk berfoto.

Santai di sekitar Merlion Park

Foto: Visit Singapore

Melihat patung singa khas Singapore di Merlion Park juga bisa dijadikan destinasi untuk trip singkat dan liburan ke Singapura bersama keluarga. Tidak hanya berfoto dengan latar belakang Singa, di sini Mommies dan keluarga juga bisa sambil menikmati pemandangan melihat Marina Bay Sands dan ArtScience Museum Singapore dari kejauhan.

Di area sekitar Merlion Park juga terdapat beberapa pilihan makanan yang bisa Mommies dan keluarga santap sambil duduk bersantai.

Madame Tussauds Singapore

Foto: Dok. Dhevita Wulandari/Mommies Daily

Di Madame Tussauds Singapore, Mommies dan keluarga bisa melihat dan berfoto bersama patung lilin tokoh terkenal dan bersejarah, serta karakter film dan televisi populer. Beberapa tokoh terkenal yang bisa dilihat di sini seperti Jack Neo, Obama, Queen Elizabeth, Ronaldo, David Beckham, Hrithik Roshan, Kareena Kapoor, Suzy, bahkan Presiden pertama Indonesia, Ir. Soekarno.

Agar tidak perlu lama mengantri, Mommies bisa terlebih dulu membeli tiket masuk ke Madame Tussauds di Tiket.com, ya!

Menginap di Resorts World Sentosa

Masih dalam satu area yang sama dengan Madame Tussauds, Resorts World Sentosa bisa jadi pilihan yang tepat untuk menginap bersama keluarga atau bahkan ketika ada dinas pekerjaan. Resorts World Sentosa merupakan salah satu hotel terkemuka dengan berbagai fasilitas kelas dunia, mulai dari hotel, taman atraksi, hingga F&B.

liburan ke singapura

Foto: Deluxe Room Hotel Michael, Dok. Dhevita Wulandari/Mommies Daily

Terdapat beberapa jenis hotel di Resorts World Sentosa yang masing-masingnya punya tema menarik yang bisa dipilih sesuai keinginan, yaitu Crockfords Tower, Hotel Michael, Festive Hotel, Hard Rock Hotel Singapore, Equarius Hotel dan Beach Villas, dan Genting Hotel Jurong.

liburan ke singapura

Foto: Deluxe Room Equarius Hotel, Dok. Dhevita Wulandari/Mommies Daily

Jika lebih menyukai hotel dengan desain modern, Mommies bisa pilih Equarius Hotel dengan harga per malam mulai dari Rp6,6 juta. Lalu jika lebih menyukai hotel dengan tema rock and roll, Hard Rock Hotel Singapore bisa jadi pilihan yang tepat dengan biaya per malam mulai dari Rp5,2 juta.

Kalau berencana bermain ke Universal Studios Singapore, Mommies dan keluarga bisa menginap di Hotel Michael dengan harga per malamnya mulai dari Rp5,2 juta. Lokasi hotel ini dan USS sangat dekat dan bisa ditempuh dengan berjalan kaki tidak sampai 5 menit. Semua hotel ini bisa dipesan di Tiket.com ya, Mommies.

Makan malam di Curate Cucina Pisana

liburan ke singapura

Foto: Zuppa Carote, Dok. Dhevita Wulandari/Mommies Daily

Restoran ini menjadi restoran pertama di Singapura yang khusus menyediakan masakan Pisan dan hidangan artisanal mewah dengan cita rasa asli Italia. Makanan yang dihidangan dibuat dari bahan-bahan yang diimpor langsung dari Pisa.

BACA JUGA: Kerja Sambil Liburan, Ini Cara Ajukan Working Holiday Visa

Hari Ketiga

Main ke Universal Studios Singapore (USS)

liburan ke singapura

Foto: Dok. Tiket.com/Fidelity

Saatnya menghabiskan hari terakhir trip singkat dan liburan ke Singapura bersama keluarga di Universal Studios Singapore (USS). Sebelum memasuki wahana bermain, Mommies bisa pesan dan pilih jenis tiket masuknya di Tiket.com. Harga masuk USS mulai dari Rp600 ribu.

Banyak sekali wahana permainan yang bisa dicoba, seperti Battlestar Galactica: HUMAN vs. CYLON™ roller coaster, Sesame Street Spaghetti Space Chase, Transformers, dan banyak lagi. Di akhir September ini, kegiatan tahunan Horror Nights yang penuh keseruan juga mulai bisa dinikmati.

Cover image: Dok. Tiket.com/Fidelity

Share Article

author

Dhevita Wulandari

-


COMMENTS


SISTER SITES SPOTLIGHT

synergy-error

Terjadi Kesalahan

Halaman tidak dapat ditampilkan

synergy-error

Terjadi Kesalahan

Halaman tidak dapat ditampilkan