banner-detik
EDUCATION

Baru di Minggu Ini: Program Koper Baru Samsonite Hingga Katering Anak dari Grouu

author

Katharina Menge17 Sep 2022

Baru di Minggu Ini: Program Koper Baru Samsonite Hingga Katering Anak dari Grouu

Yuk, intip aneka kabar yang baru di minggu ini, mulai dari program koper baru dari Samsonite hingga katering seru untuk anak dari Grouu.

BACA JUGA: Pelajaran Tentang Pernikahan yang Bisa Dipetik dari Film Noktah Merah Perkawinan

Inang Angkat Perjuangan Perempuan dalam Film Bergenre Horror-Thriller

Menyambut penayangan film Inang yang akan rilis di bioskop pada 13 Oktober 2022, IDN Pictures merilis trailer filmnya pada Rabu (14/9) di kanal YouTube resmi mereka. Inang merupakan film horror-thriller terbaru dari Fajar Nugros, yang dibintangi oleh Naysila Mirdad, Dimas Anggara, Lydia Kandou, Rukman Rosadi, dan banyak lagi aktor dan aktris terbaik lainnya.

“Film “Inang” memberikan kesan yang mendalam bagi saya pribadi. Saya juga berkesempatan untuk mengeksplorasi banyak hal yang berbeda dari film- film saya sebelumnya. Termasuk di antaranya mendalami sudut pandang seorang perempuan yang menghadapi kerasnya hidup melalui karakter bernama Wulan,” ujar Fajar Nugros sutradara Inang sekaligus Head of IDN Pictures. “Semoga film ini bisa diterima dengan baik di masyarakat dan juga memberikan banyak pelajaran baru untuk kita semua.”

Inang sebelumnya sudah melewati ajang kompetisi BIFAN 2022 sekaligus melakukan world premier dan dapat respon yang baik. Film ini memiliki banyak pesan, salah satunya tentang kepercayaan pada hari sakral dan kerasnya kehidupan ibukota untuk seorang perempuan. Sudah nonton trailernya?

Dukung Sustainabilitas Lingkungan, Samsonite Luggage Trade-in

Samsonite, brand koper, perlengkapan, dan aksesori perjalanan terbesar dan ternama di dunia, secara resmi mengumumkan kehadiran program ikonik Luggage Trade-in. Program ini sudah berjalan sejak 7 September dan akan terus berlangsung hingga tanggal 9 Oktober 2022 mendatang.

Pelanggan bisa menukarkan koper lama dalam kondisi apa pun agar dapat menikmati diskon sebesar 40% untuk pembelian koper Samsonite khusus seri NIAR, ENWRAP, dan VOLANT di gerai Samsonite di seluruh Indonesia serta di official store Samsonite di berbagai e-commerce.

Samsonite kembali bekerja sama dengan Yayasan WWF Indonesia, serta bermitra dengan dua organisasi lingkungan lokal, PlusTik dan Robries, agar busa memberikan dampak yang lebih terpadu dan optimal dalam menjalankan Program Luggage Trade-in. Anda sudah berniat ganti koper belum? Tukar koper Anda di Samsonite, ya!

Rayakan Ulang Tahun Ke-8, Central Bantu Pendidikan Anak-anak Papua

Sebagai bentuk ucapan syukur, di ulang tahunnya yang ke-8 ini Central berkolaborasi dengan Mastercard untuk membantu anak-anak di Biak, Papua mendapatkan pendidikan yang layak. Central juga menggandeng Wahana Visi Indonesia, sebagai organisasi yang dipilih untuk menyalurkan donasi yang terkumpul untuk pembangunan gedung perpustakaan, pengadaan buku bacaan, mainan edukatif, serta pelatihan untuk guru dan murid.

“Pendidikan merupakan pondasi Anak, membentuk karakter dan bisa memaksimalkan potensi dalam diri Anak tersebut, untuk itu saya merasa perlu untuk kita bisa ambil bagian membawa perubahan khususnya di bidang pendidikan. Sebagai salah satu bentuk syukur kami atas pencapain sampai saat ini yang sebentar lagi di akhir September akan memasuki usia ke 8,” ujar Hedy Djaja Ria, Direktur PT Central Retail Indonesia.

Para pelanggan yang belanja di Central Department Store selama periode Central 8th Anniversary (mulai 15 Juli-16 Oktober), menggunakan kartu debit dan kredit Mastercard, secara otomatis telah melakukan donasi sebesar Rp50.000. Untuk pelanggan yang berdonasi di sini dan memilih metode pembayaran menggunakan Mastercard, maka nilai donasi akan dilipatgandakan oleh Mastercard. Mari bersama, kita membawa masa depan cerah untuk anak-anak di Indonesia.

Amorepacific Ramaikan Shopee 10.10 Brands Festival

Tren kecantikan terus berkembang dan berubah setiap tahunnya, dan tahun ini Glass Skin menjadi andalan. Shopee pun bersama Amorepacific berbagi rahasia mewujudkan kulit sehat ‘glass skin’ ala Negeri Ginseng. Amorepacific akan hadir dengan berbagai penawaran menarik mulai dari, Gratis Ongkir Semua Toko, Setiap Hari Super Brand Day, dan Jumbo Cashback s/d 4JT dalam kampanye Shopee 10.10 Brands Festival yang berlangsung hingga 12 Oktober 2022.

“Amorepacific berkomitmen untuk selalu menghadirkan inovasi dan produk yang dapat membantu masyarakat Indonesia untuk memiliki kulit wajah yang sehat, kencang, dan glowing sebening kaca,” ungkap Eunsan Jeong, Director of Amorepacific Indonesia.

Amorepacific hadirkan beragam produk, mulai dari Mamonde, innisfree, LANEIGE, dan Sulwhasoo yang menyediakan ragam pilihan sesuai karakteristik kondisi kulit. “Dalam kemeriahan kampanye Shopee 10.10 Brands Festival, kami hadirkan deretan kejutan, mulai dari potongan harga hingga 70%, promo, bundle produk, dan juga hadiah menarik lainnya.” Jadi, jangan sampai ketinggalan belanja Amorepacific untuk ciptakan Glass Skin idaman Anda.

Dekoruma Resmi Membuka Showroom ke-20 di Bali

Dekoruma resmi membuka showroom ke-20 (9/09) di Bali dan menjadi Dekoruma Experience Center pertama di luar pulau Jawa. Dekoruma Experience Center Bali jadi tempat baru masyarakat Bali mencari inspirasi produk dan dekorasi hunian dengan gaya Japandi (Japanese-Scandinavian).

“Dengan kehadiran Dekoruma Experience Center Teuku Umar Bali, harapannya dapat menambah pilihan furniture bergaya baru yaitu Japandi yang multifungsi dan space-saving bagi masyarakat Bali,” ujar Dimas Harry Priawan, CEO & Co-Founder Dekoruma.

Dekoruma Experience Center Bali yang buka mulai 9 September 2022 ini berlokasi di Jl. Teuku Umar No.12g, Kota Denpasar terdiri dari 3 (tiga) lantai dengan total luas lebih dari 1000m 2 yang menghadirkan lebih dari 600 pilihan furniture, 1000 aksesoris, serta lebih dari 25 inspirasi ruang dengan ciri khas gaya Japandi.

Grouu Luncurkan Layanan Mini Meal – Kid’s Catering untuk Anak-anak

Paham kalau anak-anak butuh nutrisi sempurna, Grouu meluncurkan produk terbaru Grouu Mini Meal – Kid’s Catering, yaitu layanan katering untuk anak usia 1 (satu) tahun ke atas. Produknya sudah tersedia di website Grouu sejak Senin, 5 September 2022 dan di official store ecommerce sejak 12 September 2022.

Berbeda dengan layanan katering MPASI yang tidak menggunakan gula garam sama sekali, Mini Meal – Kid’s Catering menggunakan sedikit gula dan garam yang tentunya masih dalam batas aman konsumsi harian. Makanannya juga bebas Monosodium Glutamat (MSG) tapi kaya akan hidden veggies pada campuran saus dan karbohidrat yang bisa menjadi solusi anak yang tidak suka makan sayur.

“Kesulitan para orang tua menghadapi anak yang susah makan, atau picky eater, serta keterbatasan waktu dan ide untuk memasak di rumah menjadi motivasi Grouu untuk menghadirkan solusi bagi para orang tua dalam menyediakan menu yang lezat, bervariasi, memiliki nutrisi lengkap dan seimbang,” ungkap Natalia Imelda, Co-founder dan CMO Grouu.

Produk Baru dari Prudential yang Jaga Masyarakat Dari Dampak Risiko Kesehatan

Dua perusahaan asuransi jiwa terkemuka di Indonesia kembali memperkenalkan dua produk terbaru yang inovatif, PT Prudential Life Assurance (Prudential Indonesia) dengan PRUSolusi Sehat Plus Pro dan PT Prudential Sharia Life Assurance (Prudential Syariah) dengan PRUSolusi Sehat Plus Pro Syariah.

Keduanya memberikan perlindungan yang maksimal dan fleksibel berdasarkan prioritas keluarga sesuai plan
yang dipilih, mulai dari pra perawatan inap, perawatan inap hingga perawatan lanjutan pasca rawat inap.

“Di masa yang kian menantang ini kami percaya tiap keluarga harus dapat terlindungi secara menyeluruh, tanpa kompromi. Oleh karenanya, PRUSolusi Sehat Plus Pro dan PRUSolusi Sehat Plus Pro Syariah memberikan manfaat untuk mendampingi mereka di tiap journey perawatan kesehatan sesuai dengan rekomendasi dari dokter yang merawat.” ungkap Premraj Thuraisingam, Chief Customer and Marketing Officer Prudential Indonesia.

Kalau mau tahu informasi lengkap tentang PRUSolusi Sehat Plus Pro, Mommies silahkan kunjungi bit.ly/PSSPlusPro. Lalu untuk PRUSolusi Sehat Plus Pro Syariah bisa kunjungi bit.ly/PSSPlusProSyariah.

Subway Buka Cabang Baru di Teras Yasmin Bogor

Warga Bogor kini berkesempatan untuk menikmati Subway tanpa harus bepergian ke Jakarta. Itu karena Subway baru saja membuka gerai barunya yang ke-36 di Teras Yasmin Bogor sejak 6 September 2022 lalu. Subway Teras Yasmin hadirkan tempat makan berlantai dua dengan luas kurang lebih 152 m2 yang siap melayani pecinta Subway di Bogor.

“Setelah akhirnya Subway buka di Bogor, kami berharap restoran ini dapat mengakomodir keinginan masyarakat untuk menikmati Subway dengan lebih nyaman,” ungkap Anthony Cottan, Presiden Direktur PT Map Boga Adiperkasa Tbk.

Melihat antusiasme yang begitu tinggi, rencananya Subway juga akan membuka cabang berikutnya di area Bogor, tepatnya di Lippo Plaza Kebon Raya. Tunggu tanggal perilisannya, ya!

Sampoerna Academy dan Perpus DKI Gelar Literacy Fest 2022

Untuk membuka akses literasi lebih luas lagi kepada generasi muda Indonesia ini, Sampoerna Academy bekerja sama dengan Perpustakaan DKI Jakarta menyelenggarakan Literacy Fest 2022.

Wulan Septiandari, National Principle Sampoerna Academy, menjelaskan bahwa Sampoerna Academy ingin menjadi bagian dalam membangun generasi muda untuk lebih mencintai buku dan membuka dunia secara lebih luas lagi melalui kemampuan literasi.

Di waktu yang sama, Sampoerna Academy juga meluncurkan juga meluncurkan buku “Elidi & The Ancestor’s Garden” yang merupakan karya siswa-siswa Sampoerna Academy, mulai dari Grade 3 hingga Grade 11 yang merupakan penulis dan ilustrator buku tersebut.

BACA JUGA: 5 Perpustakaan yang Seru Dikunjungi untuk Tingkatkan Minat Baca Anak

Cover: Pexels

Share Article

author

Katharina Menge

-


COMMENTS


SISTER SITES SPOTLIGHT

synergy-error

Terjadi Kesalahan

Halaman tidak dapat ditampilkan

synergy-error

Terjadi Kesalahan

Halaman tidak dapat ditampilkan