Topik Obrolan Yang Menarik Minat Remaja

Parenting & Kids

dewdew・29 Aug 2022

detail-thumb

Ketika anak sudah remaja dan makin irit bicara, kita harus pintar-pintar cari topik obrolan supaya mereka mau terbuka sama kita tanpa merasa dihakimi.

Pas anak-anak masih kecil, bawel, semua ditanya, semua diomongin, ingin rasanya kita bilang,”Boleh nggak, nak, mingkem sebentar aja. Mama mau merem.” Namun, seiring bertambahnya usia, apalagi ketika ia menginjak masa remaja, kok, makin lama makin irit bicara. Kita jadi rindu momen-momen mereka chatty banget, semua diungkapkan. Ternyata, nih, sebenarnya anak remaja punya banyak hal yang ingin juga diceritakan ke kita orangtuanya. Cuma, mesti orangtua harus paham triknya. Yang pasti cari waktu yang tepat, dan jangan sampai terkesan seperti polisi menginterogasi tersangka pidana. Saya dapat tips dari Vera Itabiliana Hadiwidjojo, S.Psi, M.Psi saat berkonsultasi dengannya, cara ngobrol yang paling ampuh sama anak remaja adalah dengan membahas topik yang mereka sukai. Saat mommies ingin mengobrol dengan anak remaja, pertimbangkan untuk memulai dengan mengajukan beberapa pertanyaan yang dimaksudkan untuk memahami minat mereka. Berikut ini topik obrolan yang menarik minat remaja dalam 5 kategori. Boleh mommies coba. 

Topik obrolan tentang sekolah

  • Apa, sih, mata pelajaran favoritmu di sekolah? Apa yang kamu suka tentang itu?
  • Mata pelajaran apa yang paling tidak kamu sukai? Apanya yang bikin kamu nggak suka?
  • Kelas apa yang paling membosankan?
  • Pelajaran apa yang belajarnya paling sedikit?
  • Kamu suka nggak, sih, pergi ke sekolah?
  • Kalau kamu dikasih kesempatan jadi guru selama sehari, mata pelajaran apa yang ingin kamu ajarkan?
  • Ada nggak, sih, yang suka gangguin kamu di sekolah? Gimana cara kamu menghadapinya?
  • Peraturan sekolah apa, sih,  yang kamu mau hapus? Dan kenapa?

Topik obrolan tentang teman

  • Menurut kamu teman yang baik itu seperti apa, sih?
  • Apa yang membuat seseorang nggak usah ditemenin?
  • Teman baik kamu ada berapa orang, nak? Apakah kamu punya banyak teman?
  • Kira-kira ada nggak, sih, seseorang yang ingin kamu jadikan teman baik, tapi saat ini belum?
  • Apakah kamu punya teman yang kamu khawatirkan saat ini? Mengapa?
  • Ciri-ciri apa yang kamu cari untuk jadi teman barumu?

Topik obrolan tentang hubungan romantis

  • Boleh tahu, nggak, ada  yang lagi kamu suka nggak, sih, saat ini?
  • Apa yang kamu cari dari seorang teman spesial?
  • Di sekolah, yang pacaran banyak nggak, sih? 
  • Kalau kamu dikasih kesempatan bisa nge-date sama selebriti, kira-kira kamu mau nge-date sama siapa?

Topik obrolan tentang kepribadiannya

  • Kira-kira kamu merasa kamu itu orang yang pemalu atau orang yang terbuka?
  • Pernah nggak terlintas kamu ingin orang yang terkenal?
  • Kira-kira kamu punya kelemahan apa?
  • Lelucon apa yang nggak pernah gagal bikin kamu tertawa?
  • Siapa pahlawan kamu dan kualitas apa yang kamu kagumi dari mereka?
  • Apakah ada seseorang yang menurut kamu mengagumimua? Boleh tahu, nggak, siapa? 
  • Apa hal yang sangat kamu sukai dari diri kamu sendiri?
  • Jika kamu bisa mengubah satu hal tentang diri kamu, apa itu dan mengapa?

Topik obrolan tentang emosi dan mimpi

  • Apa hal pertama yang membuatmu tertawa hari ini?
  • Apa yang membuatmu senang dan bersemangat?
  • Kira-kira, apa bagian terbaik dari harimu?
  • Pernah nggak, sih, kamu merasa kesepian atau ditinggalkan?
  • Apa yang paling membuatmu takut?
  • Apa kekhawatiran terbesar dalam hidupmu?
  • Apa yang bisa membantu kamu merasa lebih baik pas lagi marah atau stres?
  • Kamu pernah merasa sedih, nggak? Apa yang kamu lakukan untuk merasa terhibur?
  • Coba sebutkan tiga hal yang kamu syukuri hari ini atau minggu ini?
  • Ada nggak yang menyakiti perasaanmu?
  • Menurut kamu apa hal tersulit dalam hidupmu saat ini?
  • Apakah kamu peduli dengan apa yang orang lain pikirkan tentang kamu?
  • Apa hal terbaik tentang menjadi seorang remaja?
  • Apa hal yang nggak mengenakkan dari menjadi seorang remaja?
  • Apa mimpi teraneh yang pernah kamu alami?
  • Apakah kamu memiliki mimpi buruk yang berulang?

Topik-topik obrolan di atas boleh dicoba, ya, mommies. Bisa share sama kita juga di kolom komentar mana yang sukses didiskusikan dengan si anak remaja, dan mana yang nggak menarik dari pandangan mereka.