banner-detik
LIFESTYLE

5 Kebiasaan di Malam Hari Ini Bikin Kulit Glowing, Bisa Dilakukan Sebelum Tidur

author

Dhevita Wulandari18 Jul 2022

5 Kebiasaan di Malam Hari Ini Bikin Kulit Glowing, Bisa Dilakukan Sebelum Tidur

Di malam hari ketika sebelum tidur, ada beberapa kebiasaan yang jika dilakukan bisa membantu membuat kulit lebih sehat dan glowing. Apa saja? Simak di sini!

Setelah seharian lelah beraktivitas, malam hari menjadi waktu yang dinantikan untuk mengistirahatkan tubuh. Tentu saja tidak langsung tidur, sebab ada beberapa kebiasaan yang wajib dilakukan untuk mendukung kulit yang sehat dan glowing.

Ini beberapa kebiasaan di malam hari yang bisa diterapkan sebelum tidur agar badan segar sekaligus bikin kulit glowing. 

Bersihkan wajah menyeluruh

Membersihkan wajah sebelum tidur sudah menjadi hal wajib yang dilakukan. Sebab jika tidak, bisa saja Mommies bangun dengan wajah kusam bahkan berjerawat. Sebelum tidur, sebaiknya lakukan double cleansing atau teknik membersihkan wajah secara dua tahap. Hal ini bertujuan untuk mengangkat kotoran, minyak, hingga sisa makeup secara menyeluruh.

BACA JUGA: Mau Cantik Tanpa Makeup? Pelajari Rumus Skincare Berikut Ini

Jangan lewatkan perawatan kulit di bawah mata

Foto: Photo by Alena Darmel on Pexels

Merawat kulit di bawah mata juga menjadi faktor yang penting, lho! Mengutip dari Be Beautiful, area bawah mata menjadi tempat di mana penuaan lebih dulu terjadi dan terlihat. Untuk mencegah dan memperlambat hal ini terjadi, Mommies bisa gunakan eye skincare atau krim khusus bawah mata yang dapat menutrisi, menyegarkan, hingga mencerahkan area ini.

Gunakan sarung bantal dari sutera

Tekstur sutra yang lembut dapat bermanfaat bagi kulit, bahkan rambut dan kualitas tidur. Para ahli menjelaskan sarung bantal dari sutra dapat meminimalisir lebih sedikit gesekan pada kulit dan rambut, dapat mencegah iritasi dan kerusakan, hingga tidak menyerap skincare yang sudah diaplikasikan ke wajah sebelum tidur.

Minum segelas air putih

Kadar air yang cukup dalam tubuh dapat membantu menjaga kulit agar tetap terhidrasi dan glowing. Sehingga, meminum segelas air sebelum tidur merupakan ide yang bagus.

Tidur yang cukup

Jam tidur yang cukup menjadi hal yang terpenting. Kebiasaan dan terlalu sering begadang hanya akan membuat wajah kusam, tidak terlihat sehat, dan tidak glowing. Jika Mommies memiliki masalah tidur, cobalah untuk meneteskan minyak lavender pada sarung bantal untuk meningkatkan kualitas tidur.

Selain melakukan lima hal di atas, ada juga berita baik yang pastinya sudah ditunggu-tunggu banyak beauty lovers di Jakarta dan sekitarnya. Di akhir Juli 2022 ini, Jakarta X Beauty by Female Daily Network akhirnya hadir kembali setelah 2 tahun pandemi.

Jakarta X Beauty 2022 kali ini akan diadakan di Jakarta Convention Center (JCC) Hall A dan Hall B, mulai 28 hingga 31 Juli 2022. Tentunya akan hadir lebih dari 160 brand kecantikan dari lokal dan internasional dengan banyak diskon dan penawaran menarik. Untuk mendapatkan tiketnya, Mommies bisa langsung kunjungi www.jakartaxbeauty.com. Cek juga update dan info menarik lainnya di Instagram @fdxbeauty dan @femaledailynetwork .

BACA JUGA: 3 Produk Serum dengan Kandungan Bi-Phase, Efektif Bikin Kulit Glowing!

Sumber artikel dari sini.

Cover image: Photo by Moose Photos on Pexels

Share Article

author

Dhevita Wulandari

-


COMMENTS


SISTER SITES SPOTLIGHT

synergy-error

Terjadi Kesalahan

Halaman tidak dapat ditampilkan

synergy-error

Terjadi Kesalahan

Halaman tidak dapat ditampilkan