Baru di Minggu Ini: Cooking Demo Indofood, Kolaborasi V-Soy, Hingga Subway di Soekarno-Hatta

Lifestyle

Dhevita Wulandari・25 Jun 2022

detail-thumb

Banyak launching, kolaborasi, hingga cooking demo dari berbagai produk dan brand yang terjadi beberapa minggu ini. Simak rangkumannya di sini.

Prochiz Cheddar Royale, Formulasi dan Kemasan Baru dengan Nutrisi dan Kualitas Tinggi

Foto: dok. Prochiz

PT Mulia Boga Raya Tbk, produsen keju olahan terbesar di Indonesia meluncurkan Prochiz Cheddar Royale (15/06/22). Dengan lebih banyak susu yang membuat rasanya lebih gurih, lezat, dan milky serta tinggi kalsium dan kaya akan vitamin, Prochiz Cheddar Royale juga sebagai wajah baru dari produk Prochiz sebelumnya.

Dengan formulasi dan tampilan kemasan baru, si ‘Rajanya Keju’ ini menggunakan bahan-bahan berkualitas tinggi seperti susu yang berasal dari New Zealand. Tidak hanya itu, produk terbaru ini juga kaya akan nutrisi, tinggi kalsium, dan mengandung vitamin A, D, dan E, serta aman dikonsumsi ibu hamil dan bayi yang sudah MPASI.

Kupas Tuntas Pentingnya Merawat Gigi dan Mulut di Pepsodent Dental Expert Center (PDEC) x Tooth&Co Dental Clinic

Berdiskusi dengan para dokter gigi mengenai permasalahan gigi dan mulut, Pepsodent turut memberikan perkembangan terkini mengenai program kampanye “Jangan Tunggu Sampai Sakit Gigi, #KonsultasiGigiSekarang” (08/06/2022). Kampanye ini sudah mulai dilakukan sejak April hingga Juni dengan sekitar 3.431 dokter gigi dari 112 PDGI cabang yang berpartisipasi dalam teledentistry Tanya Dokter Gigi by Pepsodent dan telah memberikan konsultasi kepada lebih dari 6.000 pasien.

Pepsodent juga meresmikan kembali fasilitas PDEC terbaru yang kini berkolaborasi dengan Tooth%Co Dental Clinic. Masyarakat dapat melakukan check-up gigi secara gratis selama program dan kampanye ini berlangsung, serta juga berkesempatan mendapatkan perawatan pembersihan karang gigi ringan. Perawatan ini bisa didapatkan dengan melakukan cek gigi melalui layanan teledentistry Tanya Dokter Gigi by Pepsodent.

BACA JUGA: 8 Rekomendasi Bedak yang Mengandung SPF, Mulai dari Rp20 Ribuan

Cooking Demo Indofood bersama Celebrity Chef Nicky Tirta di Rumah Indofood Jakarta Fair 2022

cooking demo

Foto: dok. Indofood

Kembali hadir dalam pameran Jakarta Fair Kemayoran (JFK), PT Indofood CBP Sukses Makmur Tbk (Indofood CBP) mengusung tema “Kumpul Asik Bareng di Rumah Indofood” dengan menghadirkan kegiatan seru seperti cooking demo dengan Celebrity Chef Nicky Tirta (23/06/2022).

Cooking demo ini digelar untuk memberikan ide baru bagi pengunjung pameran agar dapat berkreasi menggunakan produk-produk Indofood sebagai bahan masakan di rumah maupun usaha kuliner. Acara cooking demo kali ini menyajikan menu pilihan yaitu Banana Swiss Choco Cupcake dan Rendang Indomie Karipap (Curry Puff) yang semua bahannya menggunakan produk-produk berkualitas tinggi dari grup Indofood.

Pasarina by Ranch Market, Supermarket Metaverse Pertama di Indonesia

Berlokasi di Sarinah, Ranch Market memperkenalkan Pasarina by Ranch Market, brand baru dari Ranch Market yang merupakan supermarket lokal premium pertama di Indonesia yang mengadaptasi brand Metaverse dengan konsep unik (27/05/2022). Pasarina mengangkat produk lokal berkualitas tinggi yang memberikan pengalaman berbelanja menarik melalui interaksi digital dengan nuansa budaya dan tradisi Indonesia.

Menjadi ‘exciting new experience’ bagi masyarakat Indonesia dengan interaksi digital, Pasarina mengusung konsep Traditional Meet Modern dengan produk lokal yang bersanding dengan produk impor pilihan. Di Pasarinam, masyarakat dapat mendukung usaha mikro dari berbagai wilayah di Indonesia.

Beau Daily Hadir di The Food Hall Plaza Senayan 

Foto: dok. Beau Daily

Telah buka di The Food Hall Plaza Senayan, Beau Daily menghadirkan kegiatan cooking demo di store Beau Bakery dengan Chef Putri (19/06/2022). Membuat dua menu makanan yaitu Chicken and Corn Chowder Cream Soup with Garlic Sourdough dan Croissant Butter Pudding dengan bahan-bahan dari Beau Bakery dan yang biasa ada di rumah.

Beau Bakery di TheFoodHall juga tersedia mini coffee shop yang dapat menjadi tempat yang nyaman untuk anda yang ingin menunggu keluarga yang sedang berbelanja, kerja dari kafe, hingga berkumpul dengan orang tersayang sambil menyantap kue dan kopi.

BACA JUGA: Mengenal Kepribadian Seseorang Berdasarkan Golongan Darah

Muslimah Creative Day 2022 Manjakan Pengunjung dengan Ribuan Hadiah “Creative Sustainability”

Berulang tahun ke-10, Scarf Media menyelenggarakan event Muslimah Creative Day 2022 yang digelar pada 23-26 Juni 2022 lalu di Pulau Satu dan Dome Senayan Park. Dengan mengusung tema “Creative Sustainability”, acara ini diramaikan lebih dari 100 booth fashion, makanan, hobi, hingga industri kesehatan syariah, aplikasi, dan instalasi seni.

Dihadiri sejumlah brand ternama dan local brand pilihan, Muslimah Creative Day 2022 tidak hanya jadi etalase bagi produk kreatif muslimah, namun juga menjadi tempat muslimah untuk terkoneksi dalam saling memberikan manfaat. 

Lazada Mother and Baby Festival, Persiapkan si Kecil Meraih Mimpi

Foto: dok. Lazada

Bekerja sama dengan Babyologist, Lazada menggelar ‘Lazada Mother and Baby Festival’ dengan tema “The Dreamland: Where Parenting and Dreams Come Together” yang diadakan pada 27-29 Juni 2022. Acara ini dilakukan dengan tujuan agar orang tua bisa mengetahui minat dan bakat si kecil sejak dini, agar kemudian bisa diasah untuk membantu si kecil mencapai mimpinya.

Orang tua juga menjadi support system yang memegang peranan penting yang tentunya menemukan tantangan untuk menemukan potensi anak sejak usia dini. Karena berdasarkan survey yang dilakukan Lazada dan Babyologist pada Juni 2022 dengan responden ribuan ibu di Indonesia, ternyata 41% orang tua mengaku masih belum menemukan potensi serta arah minat dan bakat si kecil. Hal ini disebabkan beberapa hal, seperti anak yang cenderung masih mengeksplorasi hal baru, anak yang sulit untuk fokus, hingga mood anak yang cenderung sering berubah.

Subway Kini Hadir di Terminal 3 Bandara Soekarno-Hatta

Foto: dok. Subway

PT Sari Sandwich Indonesia, anak perusahaan dari PT Map Boga Adiperkasa Tbk membuka restoran Subway ke-26 di Terminal 3 Bandara Soekarno-Hatta (13/06/22). Restoran pertama Subway di bandara yang terletak di Pintu 13 Keberangkatan Domestik ini siap melayani para tamu yang akan bepergian dengan makanan yang mudah disantap dan segar.

Mulai dari sandwich, wrap, hingga salad, Subway Terminal 3 memiliki opsi menu tambahan yaitu grab-and-go untuk mempermudah penumpang yang jadwal terbangnya sudah dekat. Ada 4 pilihan menu yang menjadi favorit pelanggan Subway dan tentunya mengenyangkan, yaitu Italian BMT, Spicy Italian, Roast beef, dan Chicken Slice.

The Walt Disney Company dan Kedutaan Besar AS untuk Indonesia Gelar MasterClass Animation Storytelling dari Serial Disney Junior Mira, Royal Detective’

Foto: dok. The Walt Disney Company Indonesia

The Walt Disney Company berkolaborasi dengan Kedutaan Besar Amerika Serikat untuk Indonesia menyelenggarakan Masterclass yang dilakukan secara hybrid di Amerika secara virtual untuk para animator, kreator, dan pelajar kreatif di seluruh Indonesia. Kegiatan ini juga bertujuan untuk membantu mengembangkan kemampuan para komunitas kreatif di Indonesia dalam bidan animasi dan memberikan referensi inspiratif bagi kreator profesional dan pelajar Indonesia di bidang kreatif agar mampu menciptakan storytelling dan konten animasi yang tajam.

Berdurasi 90 menit, Masterclass ini membahas perjalanan kreatif di balik serial ternama Disney Junior, yaitu ‘Mira, Royal Detective’ dan membahas pentingnya kolaborasi, representasi, dan autentisitas dalam menciptakan dunia fiksi. Selain dipengaruhi jalan cerita, tim kreatif ‘Mira, Royal Detective’ juga meyakini elemen musik yang magis juga dapat menciptakan kesan mendalam bagi penonton.

Kolaborasi V-Soy dengan Sigi Wimala dan Kopi DARI PADA

cooking demo

Foto: dok. V-Soy

Selalu ingin memberikan inspirasi melalui semua aktivitas dan kampanyenya, V-Soy World Indonesia melakukan kolaborasi dengan Sigi Wimala, seorang publik figur wanita yang menginspirasi dengan akting dan gaya hidup sehatnya. Hal ini didukung dengan V-Soy yang merupakan produk rendah lemak dan kalori, serta lebih menyehatkan.

V-Soy juga berkolaborasi dengan Kopi DARI PADA dalam memberikan pilihan minuman yang lebih sehat untuk para konsumen ketika sedang berinteraksi dengan teman dan keluarga. Mengusung tema “Bukan susu, ini V-Soy”, V-Soy dan Kopi DARI PADa memiliki tiga varian rasa yaitu Kopi Susu Gula Aren, Matcha, dan Chocolate.

BACA JUGA: 10 Rekomendasi Tempat di Jakarta yang Wajib Dikunjungi Saat Anak Libur Sekolah

Cover image: dok. Indofood