Sorry, we couldn't find any article matching ''
9 Makanan yang Dapat Meningkatkan Libido Pria
Ada beberapa hal yang bisa dilakukan untuk meningkatkan libido, salah satunya melalui konsumsi makanan tertentu. Makanan apa saja yang bisa menambah gairah seks?
Seperti yang kita tahu, usia dapat memengaruhi gairah seks seseorang, termasuk pria. Meskipun belum ada data klinis yang menunjukkan hubungan makanan dengan libido, tetapi pola makan sehari-hari terbukti memengaruhi gairah seks.
Beberapa studi bahkan menunjukkan bahwa kadar testoteron berkaitan dengan zat seng dan vitamin B yang dapat ditemukan di beberapa makanan.
Nah, menurut beberapa penelitian, makanan-makanan ini dapat meningkatkan libido pria. Apa sajakah?
1. Kelompok buah beri
Buah-buahan yang masuk dalam kelompok beri seperti stroberi dan raspberry diketahui dapat meningkatkan gairah seks. Kaya akan zat seng, mengonsumsi makanan tersebut dapat memproduksi lebih banyak testoteron, hormon penting yang berkaitan dengan jumlah sperma dan libido.
Buah beri juga memiliki kandungan antioksidan yang diketahui memperlancar aliran darah ke organ-organ seks. Oleh sebab itu, buah-buahan ini menjadi pilihan sempurna untuk menambah gairah pada kehidupan seks Daddies dan Mommies.
BACA JUGA: 5 Posisi Seks yang Cocok Untuk Pemilik Libido Tinggi
2. Alpukat
Memiliki kandungan lemak sehat, vitamin B6 dan asam folat, alpukat membantu meningkatkan energi dalam tubuh. Vitamin B6 juga diketahui membantu produksi hormon pria yang menjadi kunci gairah seks tinggi.
3. Semangka
Semangka mengandung fitonutrien citrulline yang dikonversi menjadi arginin. Jenis asam amino tersebut membantu menenangkan pembuluh darah sehingga dapat memudahkan aliran darah ke penis. Jika itu terjadi, makan gairah seks akan meningkat.
4. Daging
Daging merupakan makanan kaya protein dan asam amino. Sebagian besar daging, seperti daging ayam dan sapi, mengandung nutrisi seperti seng, karnitin dan arginin yang mampu meningkatkan aliran darah. Arginin khususnya, menurut para ahli, dapat membantu mengatasi disfungsi ereksi ringan hingga sedang.
BACA JUGA: Saat Tingkat Libido Suami Istri Berbeda Jauh, Harus Bagaimana?
5. Kacang-kacangan
Sejumlah jenis kacang-kacangan seperti almond, kacang mete, dan kacang tanah, mengandung seng dan arginin dalam jumlah tinggi. Selain itu, kacang kenari juga kaya akan asam lemak omega-3 yang dapat meningkatkan kualitas sperma dan meningkatkan kesuburan pria.
6. Brokoli
Tinggi akan indole-3-carbinol, yang membantu mengurangi kadar estrogen, brokoli dapat menjadi pendorong libido yang hebat pada pria.
7. Cokelat
Cokelat hitam membantu melepaskan serotonin dan endorfin. Zat kimia ini meningkatkan mood dan meningkatkan gairah seks pada pria.
BACA JUGA: 19 Kebiasaan Pria yang Mengganggu Saat Bercinta
8. Telur
Telur membantu menyeimbangkan kadar hormon dan membantu melawan stres karena mengandung vitamin B5 dan B6 yang melimpah. Hal ini juga bisa meningkatkan libido.
9. Salmon
Salmon dan ikan berdaging merah muda lainnya, seperti sarden dan tuna, mengandung asam lemak omega-3 dalam jumlah besar yang membantu meningkatkan aliran darah dan mencegah penumpukan plak di arteri. Selain itu, asam lemak omega-3 berpotensi mengurangi risiko penyakit jantung koroner dan dapat menurunkan jumlah trigliserida dalam darah. Dengan memperbaiki sistem peredaran darah, risiko penyakit tertentu yang mengganggu fungsi seksual juga berkurang.
Nah, itu dia sembilan makanan yang dapat meningkatkan libido Daddies. Namun, di antara semua faktor, kondisi mental dan fisik secara keseluruhan juga memengaruhi gairah seks seseorang. Oleh sebab itu penting untuk menyeimbangkan olahraga, pola makan, serta ketenangan mental agar kehidupan seks Mommies dan Daddies bisa selalu memuaskan!
Share Article
COMMENTS