banner-detik
MPASI

10 Makanan Terbaik dan Terburuk untuk MPASI

author

Mommies Daily18 Sep 2021

10 Makanan Terbaik dan Terburuk untuk MPASI

Setelah enam bulan full ASI, saatnya Si Kecil diberikan MPASI. Berikut makanan terbaik dan terburuk untuk MPASI yang perlu dipertimbangkan. 

Ada banyak makanan yang bisa Mommies jadikan pilihan untuk bahan MPASI. Meski begitu, tidak semuanya baik untuk anak, sehingga Mommies perlu banyak bertanya dan membaca tentang makanan yang pas untuk menu MPASI Si Kecil. Paling penting, pilih yang tidak menimbulkan alergi pada Si Kecil. Selanjutnya, cari yang memiliki nutrisi baik dan mudah diolah. Berikut beberapa makanan terbaik dan terburuk untuk dijadikan menu MPASI anak:

Makanan terbaik untuk MPASI

1. Beras

10 Makanan Terbaik dan Terburuk Untuk MPASI - Mommies Daily

Beras merupakan sumber energi untuk tumbuh kembang anak dan menunjang aktivitas harian mereka. WHO merekomendasikan untuk memberikan sumber makanan pokok lokal sejak pertama kali MPASI. Karena beras merupakan sumber karbohidrat yang paling mudah didapat dan mudah diolah, jadi bahan makanan ini bisa menjadi pilihan.

2. Alpukat

alpukat

Alpukat menjadi sumber lemak yang bagus untuk bayi. Selain itu, buah ini juga memiliki banyak vitamin. Mommies bisa menyampur alpukat dengan makanan lainnya. Bisa juga dijadikan camilan untuk Si Kecil.

3. Wortel

10 Makanan Terbaik dan Terburuk Untuk MPASI - Mommies Daily

Wortel kaya akan beta karoten yang bagus untuk kesehatan mata, serta termasuk sayuran yang mudah dicerna. Wortel juga bisa dikukus dan dijadikan finger food saat anak sudah masuk usia 7 bulan.

4. Labu

10 Makanan Terbaik dan Terburuk Untuk MPASI - Mommies Daily

Selama ini banyak Mommies yang mengidolakan labu kuning sebagai bahan MPASI. Padahal sebetulnya, labu siam juga bisa kita berikan. Dua jenis labu ini sangat mudah ditemui. Teksturnya yang lembut juga memudahkan Mommies untuk mengolahnya menjadi MPASI.

5. Ikan lele

10 Makanan Terbaik dan Terburuk Untuk MPASI - Mommies Daily

Beberapa orang tidak setuju menjadikan ikan lele sebagai menu MPASI. Ada yang bilang takut anak kena durinya, disebut ikan jorok, dan sebagainya. Namun, ikan lele sebenarnya punya kandungan protein yang cukup tinggi. Selain itu, ia juga sumber lemak, kalsium, vitamin B kompleks, vitamin A, dan vitamin C. Hanya saja, Mommies memang harus memperhatikan betul-betul saat memasaknya.

Makanan terburuk untuk MPASI

1. Madu

10 Makanan Terbaik dan Terburuk Untuk MPASI - Mommies Daily

Madu memang baik untuk kesehatan, tapi bisa bahaya bila diberikan pada bayi di bawah usia 1 tahun. Madu mengandung zat yang bisa menyebabkan infeksi pada bayi.

2. Kacang

10 Makanan Terbaik dan Terburuk Untuk MPASI - Mommies Daily

Kacang merupakan makanan kaya serat yang bisa jadi sumber protein nabati. Namun, jangan pernah memberikannya dalam bentuk utuh ke bayi. Bayi bisa saja tersedak dan gagal napas. Mommies bisa memberikan kacang-kacangan dalam bentuk tahu atau tempe.

3. Jus buah

10 Makanan Terbaik dan Terburuk Untuk MPASI - Mommies Daily

 

Jus buah memang mengandung banyak kandungan gizi, tetapi jangan diberikan pada bayi di bawah usia 1 tahun. Pemberian jus buah dapat membuat bayi kenyang sehingga tidak mau makan lagi. Padahal kandungan jus buah hanya air, gula, dan serat. Sementara bayi butuh asupan protein dan zat besi. Akan lebih baik jika memberikan buah dalam bentuk puree.

4. Ikan tuna

10 Makanan Terbaik dan Terburuk Untuk MPASI - Mommies Daily

Tuna merupakan jenis ikan laut yang mengandung merkuri. Jadi sebaiknya tunda dulu pemberian ikan tuna. Selain itu, ikan laut juga bisa berpotensi menimbulkan alergi. Kalaupun ingin memberikan ikan, lebih baik  memilih ikan air tawar seperti lele tadi.

5. Telur

10 Makanan Terbaik dan Terburuk Untuk MPASI - Mommies Daily

Telur termasuk salah satu bahan makanan pemicu alergi. Jadi sebaiknya jangan berikan telur sebagai MPASI pertama bayi. Amannya, berikan telur saat anak sudah berusia delapan bulan atau ketika sudah pasti dia tidak memiliki alergi pada telur.

Ditulis oleh: Lariza Puteri

BACA JUGA: 

INFOGRAFIK: Tekstur MPASI Sesuai Usia Bayi

10 Buah Terbaik Untuk MPASI

8 Jenis Ikan Untuk MPASI yang Murah Meriah dan Sehat

Share Article

author

Mommies Daily

-


COMMENTS


SISTER SITES SPOTLIGHT

synergy-error

Terjadi Kesalahan

Halaman tidak dapat ditampilkan

synergy-error

Terjadi Kesalahan

Halaman tidak dapat ditampilkan