Sorry, we couldn't find any article matching ''
Post Partum Anemia: Pengertian, Penyebab dan Cara Mengatasinya
Post partum Anemia, masalah seputar hemoglobin (sel darah merah) yang dialami ibu yang baru melahirkan. Kenali yuk, apa penyebab dan bagaimana cara penanganannya.
Apa sih Post Partum Anemia, itu?
Adakah di antara mommies yang baru saja mendengar atau tahu tentang Post Partum Anemia? Atau Anemia Pasca Persalinan? Kita mulai dulu yang paling dasar, ya. Jadi, menurut dr. Putri Deva Karimah, Sp.OG Dokter Spesialis Kebidanan dan Kandungan RS Pondok Indah – Pondok Indah, “Anemia pada post partum atau pasca persalinan adalah kondisi di mana kadar hemoglobin kurang dari 11 g/dl saat 1 minggu post partum dan kurang dari 12 g/dl saat 8 minggu post partum.”
Selanjutnya kita bedah soal post partum anemia ini bersama dr. Putri. Post partum anemia ada tahapan-tahapanya, faktor penyebab yang wajib diwaspadai, gejala yang sangat mudah dikenali, hingga bagaimana mengatasinya.
3 Tahap Post Partum Anemia
Fase satu: Terjadi iron depletion atau cadangan besi untuk pembentukan hemoglobin mulai berkurang. Pada fase ini dapat terlihat angka serum feritin berkurang namun hasil pemeriksaan laboratorium lainnya masih normal dan tidak ada tanda dan gejala yang tampak pada pasien.
Fase kedua: Pada fase ini terjadi kegagalan pembentukan sel darah merah, dan sudah ditemukan penurunan Hb dan TIBC pada laboratorium. Pasien sudah mulai merasakan gejala ringan anemia, seperti lemas, pusing.
Fase ketiga: Di fase ini sudah tampak gejala khas anemia berat, pasien sudah mulai lemas dan tidak dapat beraktivitas. Pada pemeriksaan darah kadar hemoglobin (HB) menurun sangat rendah.
Tiga Faktor Penyebab Post Partum Anemia
Dari tiga faktor di bawah, dua faktor pertama bisa terdeteksi ketika proses mengandung. Inilah pentingnya patuh pada jadwal periksa ke obgyn. Dan jangan sungkan bertanya sedetail mungkin tentang kondisi kehamilan mommies, jika memang dirasa ada sesuatu yang sedang dirasakan tidak normal, ya.
Berikutnya, kita beralih ke tanda kasat mata yang bisa mommies waspadai seputar post partum anemia.
Baca juga: 15 Keluhan Saat Hamil
Tanda-tanda Fisik
Tanda tanda yang perlu diperhatikan adalah adanya perdarahan yang tidak berhenti atau berkurang dari jalan lahir dari hari ke hari dengan jumlah banyak.
Salah satu concern seorang ibu setelah melahirkan ada soal menyusui. Nah, hal ini juga tak luput dibahas oleh dokter Putri.
Apakah memengaruhi proses menyusui?
Kondisi anemia pasca melahirkan sangat berbahaya bagi kesehatan ibu dan bayinya, karena kurangnya darah, tentu saja oksigen dalam peredaran darah tidak dapat bekerja dengan maksimal. Karena kondisi ini, terjadi beberapa kondisi pada ibu:
Jadi untuk mommies yang mengalami post partum anemia, sebaiknya intens konsultasi dengan konselor menyusui, ya. Mencegah hal-hal yang tidak diinginkan.
Baca juga: Kenali Eklamsia, Komplikasi Parah pada Ibu Hamil
Mengatasi Post Partum Anemia
Putri memberikan dua poin penting untuk mommies dan juga support system terkait anemia yang terjadi setelah melahirkan.
Last but not least, tentu segera konsultasi ke obgyn jika mendapat tanda-tanda yang sudah kami sebutkan di atas.
Sehat-sehat untuk mommies yang sedang hamil, hingga nanti datang waktunya persalinan, ya.
Baca juga: Dokter Kandungan Favorit Para Ibu
Share Article
POPULAR ARTICLE
COMMENTS