Tak hanya raga, saat ini kebutuhan jiwa yang sehat pun makin disadari oleh masyarakat kita. Masa-masa anggapan konsultasi ke psikolog adalah tabu dan cenderung ‘gila’, sudah lewat. Ini rekomendasi psikolog online yang bisa jadi pilihan.
Terutama semakin tahun, semakin masyarakat merasa perlu disembuhkan mentalnya akan trauma-trauma masa lalu. Bukan cuma itu, banyak orangtua juga mulai menyadari bahwa bantuan psikolog dianggap penting untuk menemukan gangguan tumbuh kembang pada anak.
Sayangnya, batasan tatap muka dengan psikolog sedikit terhambat di masa pandemi ini. Berikut ini informasi mengenai lembaga dan psikolog yang membuka layanan konsultasi online. Ada yang via whatsapp, zoom, hingga google meet.
Buat yang merasa punya kecemasan, kegelisahan, hingga kekhwatiran tertentu terkait dengan Covid-19, HIMPSI punya banyak psikolog yang tersebar di seantero negeri untuk melayani mommies dan keluarga. For free alias tidak dipungut biaya, selama yang dikonsultasikan masih terkait dengan pandemi, ya. Mommies bisa klik link (https://himpsi.or.id/blog/pengumuman-2/post/bantuan-psikologi-covid-19-62) ini, ya, untuk mengakses data para psikolog dan nomor teleponnya sesuai dengan area Anda tinggal. HIMPSI memiliki anggota psikolog yang melayani via whatsapp mulai dari Banda Aceh, hingga Maluku dan Papua.
Psikolog yang lebih banyak menangani masalah tumbuh kembang anak hingga remaja ini praktik online, lho. Untuk beberapa konsultasi yang butuh tatap muka seperti asesmen minat bakat juga tersedia. Silakan hubungi Tiga Generasi, Brawijaya Clinic Kemang, dan Ruang Tumbuh, ya.
Lebih banyak terkurung di rumah bersama pasangan, bukan nggak mungkin malah memicu keretakan. Psikolog Sri Juwita yang praktik di Brawijaya Clinic Kemang banyak menangani konsultasi pernikahan. Mommies bisa coba hubungi 0857 7805 2341 untuk janji temu secara online.
Beliau adalah seorang psikolog klinis dewasa yang menyediakan layanan praktik online selama pandemi ini. Jika mommies merasa perlu berkonsultasi, namun masih ragu datang untuk tatap muka, bisa menghubungi 021-22716359 atau 0812 1998 2156 (untuk wilayah Tangerang).
Untuk mommies di area Bandung dan sekitarnya, bisa berkonsultasi online dengan beliau untuk masalah tumbuh kembang anak remaja, ya. Silakan hubungi 022-7308104.
Lembaga Psikologi Terapan Universitas Indonesia ini berlokasi di Depok dan Salemba. Mulai dari konsultasi tumbuh kembang anak, remaja, dewasa, hingga pernikahan bisa dilakukan di sini, dan saat ini pun menyediakan jasa online. Untuk area Depok, mommies bisa coba telepon 021-786 3520, sementara untuk LPT Salemba bisa dihubungi di 0821 2281 4363 untuk jadwal konsultasi dan psikolog siapa saja yang available, sesuai dengan waktu yang dipilih.
Divisi Klinik Pusat Inovasi Psikologi Universitas Padjadjaran menyediakan layanan konsultasi online yang meliputi konsultasi permasalahan anak dan remaja, dewasa, hingga penelusuran minat dan bakat. Mommies bisa hubungi 022-2533431 atau 08112074388 untuk scheduling.