10 Alasan untuk Berbahagia Selama Masa Kehamilan

New Parents

Mommies Daily・09 Jul 2016

detail-thumb

Ditulis oleh: Saskia Elizabeth

Well, let me tell you, there are lots of reasons to be happy with your pregnancy. Ini 10 di antaranya dan salah satunya you will be someone's hero!!

Ternyata, tidak semua calon ibu merasa bahagia dengan kehamilan yang dijalaninya. Fia pernah bercerita, ada beberapa kekhawatiran yang dirasakannya saat hamil. Tapi, mari kita lupakan sejenak segala kekhawatiran itu dan fokus pada alasan untuk berbahagia selama masa kehamilan.

alasan bahagia di masa kehamilan

*Image dari www.exhealth.com

1. You will have a whole new world, it means new adventure!

Saya percaya bahwa sesuatu yang baru dapat memberi dampak positif dalam kehidupan saya. Itu juga memberi saya kesempatan untuk menjadi orang yang lebih baik lagi. Karena begitu banyak ilmu baru yang saya serap selama menjadi ibu. Contoh; saya yang tadinya tidak bisa masak, mau tidak mau jadi bisa. Yang tadinya pemalas, sekarang saya jadi rajin berolahraga, karena saya harus menjadi contoh yang baik bagi anak-anak.

2. Bertemu dengan teman dan komunitas baru (yup the mommies/parents club) yang dulu saya hindari, namun sekarang mereka dapat memberikan banyak tips bermanfaat.

3. Well, one of the best thing, you can eat (almost) everything without anyone judge you

Saya memasuki masa di mana makan merupakan kebahagiaan. Iya sih ada yang bermasalah dengan mual dan muntah, tapi pada masa-masa itu pun ada yang namanya craving atau ngidam, dan saat makan makanan yang saya idamkan, rasanyaa…..surgaaaa.

4. Privilege at the public place

Saya tidak perlu khawatir lelah karena mengantre baik di wc umum, transportasi umum, atau beberapa antrian lainnya. Karena, banyak kok orang yang sopan dan sangat perhatian terhadap bumil, dan memberikan kita kesempatan terlebih dahulu.

5. Bebas dari kebiasaan buruk

Dan memiliki kesempatan untuk berhenti total dengan membentuk pola hidup sehat yang baru. Seperti berhenti merokok, minum alkohol, atau berhenti makan makanan junk food atau berMSG.

6. Queen for 9 months

Saat hamil, saya di-treat like a queen. Dipersilakan duluan, diambilkan kursi atau makanan, dimanja, diberi hadiah, dan lainnya.

7. Thanks to hormone, saya mengalami beberapa perubahan yang sangat memuaskan

Yang terjadi pada saya adalah kulit wajah menjadi lebih bersih, padahal saya itu langganan jerawat. Dan, rambut saya lebih bersinar dan kuat. Tanpa perawatan apapun, karena pas hamil saya paling malas ke salon atau spa. Oh ada satu lagi, dada yang biasanya tidak berisi ini menjadi lebih seksi, lho.

8. Dapat memuaskan hasrat belanja

Yup, baju baru karena sudah pasti baju-baju sebelumnya tidak muat, tidak lupa sepatu atau sandal baru karena ukuran kaki juga terkadang membesar. Belum lagi saat berbelanja baju-baju kecil yang menggemaskan.

9. At the end. You will have your other half (literally)

Saya menghadirkan makhluk mungil yang mewarisi sebagian besar dari hidup saya, baik itu darah, sifat, dan fisik. There is nothing thicker than blood. Dan, saat pertama kali memandang mata dan wajahnya, saya merasakan pengalaman luar biasa yang tidak akan terlupakan.

10. Saya mendapat gelar yang sangat membanggakan, menjadi seorang ibu

Di mana, kehidupan seseorang makhluk kecil sangat bergantung pada saya. You will be someone’s hero!

Hope you can enjoy your pregnancy, like we all enjoy ours!