Memasuki usia pernikahan yang ke-8 tahun, membuat saya dan suami harus pintar-pintar mencari variasi agar hubungan tetap mesra dan romantis. Hal ini pun berlaku ketika mencari lokasi bercinta. Di mana saja, ya?
Saya masih ingat sekali, jauh sebelum saya menikah, ketika saya masih bekerja di salah satu majalah pria dewasa lokal, ada salah satu teman yang bercerita kalau dirinya sedang mencari lokasi tak lazim untuk melakukan hubungan intim. Begitu mendengarnya, saya pun langsung nyeplos, "Kenapa nggak ML di kamar saja, sih? Kan sudah jelas aman dan nyaman". Mendengar respon ini, teman saya cuma terkekeh sambil jawab, "Aaah.... loe belum tahu aja, sih, justru yang nggak aman ini yang bisa ada sensasinya. Makin nggak aman, makin hot. Nanti kalau loe nikah juga bakal nemuin masa ini, deh".
Time flies... kini, ketika saya sudah menikah dan memasuki beberapa fase pernikahan, saya pun akhirnya merasakan kerinduan 'sensasi' yang dimaksud teman saya. Kalau ngomongin hubungan seksual dengan suami, memang nggak bisa dipungkiri kalau kita butuh variasi supaya nggak cepat bosan. Dalam hal ini bukan saja variasi gaya atau posisi yang harus lebih dieksplorasi, tapi termasuk lokasi yang berbeda.
Salah satu sahabat saya pernah bilang, "Loe coba aja dulu dari lingkungan rumah, setiap sudut rumah harus loe coba, Dis". Hahahhaa... benar juga, sih, cuma, kan yaaa... saat ini saya masih satu atap dengan orang tua alias nebeng. Kalau harus bereksplorasi di setiap sudut rumah, agak berisiko juga. Kalau tiba-tiba Mama dan Ayah saya terbangun gimana? Ngeri!
Niat ini pun akhirnya harus tertunda sampai rumah second yang saya beli bersama suami selesai direnovasi. Tapi, saya sudah membuat list beberapa lokasi yang harus dicoba.
Di Mobil
Untuk lokasi yang satu ini memang nggak perlu nunggu rumah selesai direnovasi, sih. Tapi saya memang masih perlu mengumpulkan nyali untuk melakukannya. Salah satu teman saya ada yang doyan sekali melakukan hubungan intim di dalam mobil. Ada yang berani melakukannya di parkiran mobil yang terbilang sepi, ada juga yang melalukannya di jalan tol. Umh... tampaknya seru, ya! Ketika melakukannya, adrenalin tentu akan lebih terpacu, demikian pula dengan libido. Karena sedang dikejar kekhawatiran bahwa orang akan mengetahui aksi ini, justru akan memberikan sensasi yang lebih.
Di dapur
Memang, sih, kondisi di dapur pasti nggak akan senyaman di kamar atau di dalam mobil karena ada area nyaman untuk tidur. Tapi katanya, justru di sinilah sensasinya. Dengan begitu, posisi yang dipilih pun akan jauh berbeda yang akan memberikan sensasi tersendiri. Belum lagi di area dapur banyak bahan yang bisa dimanfaatkan untuk meningkatkan adrealin. Madu, selai, atau es, misalnya. Bahan-bahan ini bisa dimanfaatkan untuk bereksperimen bersama suami.
Di anak tangga
Nah, buat Mommies yang tinggal di rumah yang bertingkat, bisa memanfaatkan anak tangga untuk lokasi bercinta. Konon, kata teman-teman yang sudah mencobanya, gaya yang pas untuk dieksplorasi di area ini adalah doggy style. Bisa dimaklumi, sih, ya, karena area di tangga ini sangat terbatas. Tapi kalau untuk masalah posisi bercinta, tergantung kenyaman masing-masing pasangan, kok. Jadi, tinggal coba dan eksplorasi saja.
Melakukan hubungan intim di dalam air memang memberikan sensasi tersendiri. Selain di kamar mandi yang biasa-biasa saja, bagaimana kalau lokasinya dialihkan di dalam bathub atau kolam renang? Katanya, nih, pasangan kita juga puas, lho. Soalnya dengan daya apung akan jutsru akan lebih memudahkan suami untuk memasuki area G Spot.
Di balkon rumah
Dari dulu saya selalu bermimpi untuk punya rumah dengan balkon yang besar, apalagi kalau areanya lebih private sehingga sulit diakses siapapun. Jadi seperti taman rahasia begitu, deh, hahahaaa. Nah, di balkon ini saya jadi bisa menghabiskan waktu bersama pasangan. Mulai dari ngobrol sampai melakukan hubungan intim. Apalagi kalau cuaca sedang bagus di mana langit dipenuhi cahaya bintang. Umh, sepertinya menyenangkan, yah? *kemudian berkhayal*.
Siapa tahu saja dengan lokasi yang tidak bisa seperti ini bisa membantu mencapai multi orgasme. Tapi, jangan lupa komunikasikan ke suami hal apa saja yang diinginkan. Nah, bagaimana dengan Mommies lain? Ada ide yang ingin dibagi ke saya?