banner-detik
PARENTING & KIDS

Siap-siap! Ini Tren Parenting di Tahun 2019

author

annisast14 Jan 2019

Siap-siap! Ini Tren Parenting di Tahun 2019

Tren parenting selalu berubah setiap tahunnya. Apa kira-kira yang akan tren di tahun 2019 ini?

Tren ini dipengaruhi oleh banyak hal termasuk keputusan orangtua akan gaya parenting-nya sendiri. Namun dari tahun ke tahun, para orangtua ini saling menginspirasi sehingga bisa menjadi tren dan berbagi cerita bersama.

orangtua parenting 2019

Dari berbagai sumber, berikut perkiraan tren parenting 2019.

Authoritative Parenting

Yesss, orangtua harus punya otoritas! Berbeda dengan tiger mom yang selalu kuat, authoritative parenting lebih fleksibel dan demokratis. Emosi anak tetap divalidasi, namun orangtua tetap menerapkan standar yang jelas tentang urusan disiplin. Kami pernah menulis tentang ini di artikel Theraplay, tentang pentingnya otoritas dan bonding orangtua dan anak.

Isu Gender

Isu gender akan menjadi lebih besar karena akan semakin banyak orangtua yang tidak memberi gender pada banyak hal seperti mainan, warna, atau pekerjaan. Anak laki-laki boleh main masak-masakan dan anak perempuan boleh lho membuat robot. Dengan demikian, pesta gender reveal juga akan lebih netral dengan tidak menggunakan warna biru atau pink. Warna tidak punya gender kan?

Subscription

Diperkirakan segala hal yang berbau subscription akan menjadi besar tahun ini. Mommies akrab dong dengan GuavaPass untuk berlangganan akses ke tempat olahraga? Nah sekarang sudah ada juga Parentstory, semacam GuavaPass namun khusus untuk playground dan aktivitas bersama keluarga.

Untuk 3-10 tiket per bulan mommies hanya perlu berlangganan dimulai dari 359 ribu rupiah. Tentu lebih murah dibanding harus membayar langsung di lokasi. Aplikasinya bisa dicari di App Store dan Playstore ya moms!

Audiobook

Screen time jadi bahasan penting sekali sepanjang tahun kemarin ya. Banyak orangtua yang sudah bertahan tidak memberi screen time terlalu banyak karena khawatir pada perkembangan anak dan kesehatan matanya. Sebagai penggantinya, audiobook diperkirakan akan menjadi tren. Mommies hanya perlu mendownload audiobook dan mendengarkannya bersama si kecil. Seperti didongengi!

(Baca: Manfaat Dongeng untuk Bonding Moment Bersama Anak)

Real talk

Perfect mom is so last decade, now it’s about real talk! Ada masanya di mana mama-mama se-Instagram hanya menunjukkan sisi sempurna mereka. Namun sepertinya mereka sudah lelah ahahaha.Tren tahun ini diperkirakan para ibu akan memulai real talk tentang banyak hal dari baby blues hingga keguguran yang biasanya dianggap tabu.

Sudah siap menghadapi 2019, mommies?!

Share Article

author

annisast

Ibu satu anak, Xylo (6 tahun) yang hobi menulis sejak SD. Working full time to keep her sanity.


COMMENTS


SISTER SITES SPOTLIGHT

synergy-error

Terjadi Kesalahan

Halaman tidak dapat ditampilkan

synergy-error

Terjadi Kesalahan

Halaman tidak dapat ditampilkan