banner-detik
TRAVEL

5 Tempat di Jepang, yang Wajib Mommies Kunjungi Bersama Keluarga

author

?author?20 Jul 2017

5 Tempat di Jepang, yang Wajib Mommies Kunjungi Bersama Keluarga

Jepang selalu punya magnet kuat untuk jadi salah satu bucketlist liburan keluarga. Ini 5 destinasi di sana, yang jangan sampai terlewatkan.

Wohooo, kalau sudah bicara soal jalan-jalan sama keluarga, saya selalu semangat. Terlebih kalau lagi dapat kesempatan liputan ke luar negeri, selalu ngayal, suatu saat bisa ke negara yang sama seperti yang sedang saya kunjungi.

Salah satu negara yang jadi bucketlist liburan keluarga saya, adalah Jepang! Kayaknya ini juga jadi salah satu impian keluarga mommies, ya? Dari segi budget keluarga, masih oke lah yaa…, dibandingkan jalan-jalan ke Eropa :D. Lalu tempat-tempat apa saja sih, yang worth it untuk dikunjungi keluarga di sana?

5 Tempat di Jepang, yang Wajib Mommies Kunjungi Bersama Keluarga - Mommies Daily

1. Tokyo Disneyland!

Taman rekreasi ini, merupakan Disneyland pertama yang dibangun di luar Amerika Serikat, resmi diopersikan tahun 1983. Ada tuju area utama, yaitu World Bazaar, Tomorrowland, Toontown, Adventureland, Westerland, Critter Country dan Fantasyland. Dari hasil pencarian saya, Toontown, digadang-gadang menjadi zona paling tepat, untuk anak-anak. Mereka bisa main ke kota pemeran atau tokok Disney. Misalnya ke rumah Mickey Mouse, atau main di area Donald Duck. Yang asik lagi, di sini keluarga mommies bisa bermain di wahana permainan yang juga ada di film-film yang diproduksi Disney. Dimanapun Disneyland berada, semaca “dream come true”, untuk setiap anak, bahkan nggak jarang untuk orangtuanya :D

5 Tempat di Jepang, yang Wajib Mommies Kunjungi Bersama Keluarga - Mommies Daily

2. Kawasan Gunung Fuji

Saya pernah lihat teman nge-post foto Gunung Fuji, padahal hanya area sekitarnya saja, tapi serius indah banget. Nggak heran, kalau Gunung Fuji diberi gelar Situs Warisan UNESCO, pada 2013. Nggak harus mendaki Gunung Fuji, juga, sih. Berada di sekitarnya saja, bisa dipastikan sudah dapat atmosfer yang berbeda. Disarankan juga, menyempatkan berkunjung ke Danau Kawaguchi, di bagian utara. Tepatnya di Yamanashi. Danau ini, bagian dari taman nasional Fuji-Hakane-Izu. Seru deh, di sana mommies sekeluarga, bisa mengelilingi dabau dengan bersepeda.

5 Tempat di Jepang, yang Wajib Mommies Kunjungi Bersama Keluarga - Mommies Daily

3. Kota Biei

Kota ini merupakan kota kecil. Yang menjadi ciri khasnya adalah, hamparan bukit bunga yang cantik dan rapih, dengan rupa-rupa warna dan jenis. Buat foto keluarga, seru banget, kan? Anak-anak juga bisa belajar, bagaimana menghargai ciptaan Tuhan.

5 Tempat di Jepang, yang Wajib Mommies Kunjungi Bersama Keluarga - Mommies DailyImage: www.en.compathy.net ( Dick Thomas Johnson)

4. Ueno Park

Ke Jepang apalagi kalau bukan mau melihat langsung bunga sakura yang lagi mekar? Biasanya orang-orang akan piknik sambil menikmati bunga sakura yang bermekaran, dikenal dengan istilah hanami. Jangan lupa datang di bulan Maret sampai Mei.

5 Tempat di Jepang, yang Wajib Mommies Kunjungi Bersama Keluarga - Mommies Daily

5. Ameya Yokocho Ueno

Sekarang beralih ke Tokyo, sekitar 3,5 jam berjalanan darat dari pusat kota Jepang. Tempat ini dikenal sebagai pusat jajanan. Variasi kulinernya bisa memuaskan hasrat wisata kuliner mommies sekeluarga. Kelebihan dari tempat ini, dekat dengan Taman Ueno, yang sempat saya sebutkan di nomor 4 tadi.  Dan juga dekat dengan museum-museum sains dan pendidikan. Cocok kalau mommies mau menyelipkan nilai edukasi yang agak serius untuk anak-anak. Dari referensi yang saya dapat, toko-toko di sana, buka dari pukul 10.00 hingga 19.00, dan sebaiknya jangan datang di hari rabu, karena beberapa toko sedang tutup.

Kalau sudah berjodoh dengan waktu dan budget (pastinya, yaaa :D), jangan lupa sediakan waktu untuk mencari referensi maskapi penerbangan yang terpercaya. Dan pas banget, ketika keinginan saya ke sana muncul lagi. Saya baru saja menghadiri, press conference All Nippon Airways (ANA), 20 Juli di Jakarta, perihal mereka menambah jumlah penerbangan dari Jakarta ke Tokyo, menjadi 21 penerbangan. Dengan rincian, 14 penerbangan ke Haneda, dan 7 penerbangan ke Narita. Alasan ANA menambah rutenya, karena meningkatnya permintaan dari wisatawan Indonesia untuk bepergian ke Jepang (termasuk saya dan mommies? Hehehe). Selama 2016, tercatat tak kurang dari 271.000 ribu, atau meningkat 32% dari tahun 2015.

5 Tempat di Jepang, yang Wajib Mommies Kunjungi Bersama Keluarga - Mommies Daily

Kredibilitas ANA menurut saya patut diperhitungan, karena mendapatkan maskapai penerbangan berbintang lima selama lima tahun berturut-turut sejak 2013, versi Skytrax Airline Star Ranking, Inggris. Rasa aman dan nyaman, jadi perhatian utama, kan, ketika mommies pergi berserta anak-anak. Nggak hanya itu, ANA juga menerima penghargaan “World’s Best Airport Services” dan “Best Airline Staff in Asia” oleh Skytrax di 2017.

Wah, jadi nggak sabar nih, hunting tiket pesawat dan atur itinerary :)

Share Article

author

-

Panggil saya Thatha. I’m a mother of my son - Jordy. And the precious one for my spouse. Menjadi ibu dan isteri adalah komitmen terindah dan proses pembelajaran seumur hidup. Menjadi working mom adalah pilihan dan usaha atas asa yang membumbung tinggi. Menjadi jurnalis dan penulis adalah panggilan hati, saat deretan kata menjadi media doa.


COMMENTS


SISTER SITES SPOTLIGHT

synergy-error

Terjadi Kesalahan

Halaman tidak dapat ditampilkan

synergy-error

Terjadi Kesalahan

Halaman tidak dapat ditampilkan