Sorry, we couldn't find any article matching ''

8 Produk Wajib Ada di Tas Perempuan Usia 40-an, Memudahkan Kegiatan
Di usia 40-an, perubahan fisik mulai terasa dari mata yang bertambah plus atau badan cepat pegal. Ini beberapa produk yang wajib ada di tas saat bepergian.
Saat perempuan memasuki usia 40-an, biasanya mereka sudah lebih siap menyambut kejutan-kejutan yang tak terduga. Apa, sih, kejutan-kejutan tersebut? Yah… seperti kepala yang tiba-tiba sakit, mabuk perjalanan, bahkan hujan yang datang tiba-tiba. Nah, segala persiapan mengatasi kejutan tersebut akan disimpan rapi di dalam tas. Tidak heran di usia 40-an, semua perempuan punya tas Doraemon yang menyimpan segalanya!
Apalagi jika Mommies sudah mempunyai anak, terkadang kebutuhan anak pun ikut nyasar di dalam tas. Itulah mengapa memiliki barang-barang yang tepat di dalam tas bisa sangat membantu. Mari kita telusuri hal-hal penting yang harus dibawa oleh setiap perempuan berusia 40-an tahun-apakah dia akan pergi ke tempat anak sekolah, ikut rapat, atau tamasya keluarga di akhir pekan.
Barang Wajib Ada di Tas Perempuan 40-an
Untuk memudahkan kehidupan Mommies setelah memasuki usia 40-an, ini beberapa produk yang wajib ada di dalam tas saat pergi ke luar rumah.
BACA JUGA: 15 Buah Rendah Gula, Aman untuk Penderita Diabetes
1. Kacamata Baca atau Kacamata Plus
Foto: cottonbro studio on Pexels
Saat perempuan memasuki usia 40-an, biasanya mereka mengalami Presbiopia, atau yang sering disebut mata tua. Nah, ini adalah suatu kondisi yang membuat Mommies membaca tulisan kecil menjadi lebih sulit. Tiba-tiba, membaca tulisan meeting di papan ruang rapat kantor jadi sulit. Untuk itu, menyimpan sepasang kacamata baca atau kacamata plus di dalam tas memastikan Mommies selalu siap.
Baik saat memeriksa pekerjaan rumah anak, membaca pesan di ponsel, atau mengecek struk belanjaan, kacamata ini akan menjadi penyelamat!
2. Minyak Kayu Putih atau Aromaterapi Roll-On
Bersyukurlah kita yang tinggal di Indonesia, karena begitu banyak produk minyak kayu putih yang ada di pasaran. Minyak kayu putih sangat cocok untuk digunakan saat terjebak macet, melawan rasa lelah, atau meredakan sakit kepala karena tegang. Oleskan dengan cepat di pelipis atau di belakang telinga dapat membantu Mommies merasa lebih tenang dan lebih fokus.
Oh iya, saat ini juga cukup banyak minyak kayu putih dengan aroma menyegarkan tanpa terlalu menyengat, bahkan bisa digunakan buat anak, loh.
3. Tisu kering dan tisu basah
Foto: Towfiqu barbhuiya on Unsplash
Tisu adalah suatu keharusan yang bukan hanya untuk mengelap keringat, tetapi juga untuk membersihkan noda riasan, tumpahan, atau membersihkan tangan yang lengket setelah jajan. Tak hanya tisu basah, Mommies juga harus membawa tisu basah sangat cocok untuk menyegarkan diri dalam cuaca panas, membersihkan permukaan meja saat Mommies dan anak makan di luar, atau bahkan mengelap kursi di transportasi umum.
4. Panty Liner atau Pembalut Ekstra
Perimenopause atau pergeseran hormon di usia 40-an dapat menyebabkan siklus yang tidak teratur dan bercak-bercak yang datang di saat yang tak diduga. Memiliki panty liner atau pembalut di dalam tas akan memberikan ketenangan pikiran, karena bisa saja Mommies sedang jauh dari warung atau minimarket, kan? Simpan satu atau dua di dalam kantong resleting kecil, bersama dengan sepasang pakaian dalam ekstra jika memungkinkan.
BACA JUGA: 30 Rekomendasi Me Time Seru dan Mudah untuk Usia 40-an, Rahasia Tetap Fresh
5. Tas Belanja Lipat
Foto: cottonbro studio on Pexels
Saat ini cukup banyak toko yang tidak lagi menyediakan tas plastik. Nah, tas lipat yang dapat digunakan kembali adalah penyelamat, terutama saat Mommies berbelanja atau anak tiba-tiba memberikan barang bawaan mereka kepada Mommies. Tas belanja yang dapat dilipat hampir tidak memakan tempat dan membantu mengurangi penggunaan plastik. Pilihlah bahan yang tahan air atau dapat dicuci sehingga mudah dibersihkan. Beberapa bahkan dilengkapi dengan gantungan gantungan kunci sehingga cukup lucu digantung di tas.
6. Obat Pereda Sakit Kepala dan Nyeri
Seiring bertambahnya usia, sakit kepala dapat menjadi lebih umum, entah karena perubahan hormone atau stres. Memiliki obat pereda nyeri yang dapat diandalkan seperti parasetamol atau ibuprofen yang selalu ada di dalam tas tidak hanya nyaman, tetapi juga menyelamatkan kewarasan!
Jujur, Mommies tidak pernah tahu kapan akan membutuhkannya. Beberapa perempuan juga membawa krim gosok otot atau koyo untuk nyeri punggung atau bahu, terutama setelah perjalanan panjang dengan mobil atau berjam-jam di depan meja kerja.
7. Tablet Maag atau Obat Gerd
Karena sibuk, bisa jadi Mommies sering melewatkan waktu makan atau makan di jam-jam yang tidak biasa. Hati-hati karena hal itu dapat dengan mudah menyebabkan mulas atau ketidaknyamanan pada perut. Di usia 40-an, refluks asam lambung dan maag dapat menjadi lebih sering terjadi, terutama jika Mommies sering stres. Membawa antasida kunyah atau tablet maag dapat memberikan bantuan cepat saat perut terasa terbakar.
8. Camilan Darurat
Foto: BlendJet on Unsplash
Masih berhubungan dengan poin sebelumnya, rasa lapar dapat menyerang di saat-saat terburuk,loh. Bisa jadi saat Mommies sedang menunggu kegiatan anak setelah pulang sekolah atau di tengah-tengah jam kerja. Punya camilan darurat seperti biskuit, granola, atau bahkan buah di dalam tas dapat membuat Mommies bertahan sampai waktu makan berikutnya. Ini juga berguna untuk saat-saat tak terduga saat anak tiba-tiba lapar.
BACA JUGA: Tips Dating untuk Usia 40-an, Menyenangkan dan Anti Gagal
Penulis: Imelda Rahma
Cover: Tamara Bellis on Unsplash
Share Article

COMMENTS