banner-detik
SEX & RELATIONSHIP

Viral! Tren Castlecore Sex: Fantasi Seks Abad Pertengahan yang Penuh Kontroversi

Viral! Tren Castlecore Sex: Fantasi Seks Abad Pertengahan yang Penuh Kontroversi

Salah satu tren seks yang sedang viral saat ini adalah tren ‘castlecore’, yang kabarnya penuh kontroversi karena berisiko. Yuk, cari tahu!

Dunia percintaan dan seks terus berkembang. Ini dibuktikan dengan munculnya tren-tren baru yang menjadi viral di media sosial seperti TikTok dan Pinterest. Salah satu tren seks viral yang menarik perhatian banyak orang adalah castlecore sex trend. Tren yang terinspirasi dari fantasi abad pertengahan ini dengan cepat menyebar luas di internet dan membangkitkan rasa penasaran banyak pasangan untuk mencobanya. Namun, mengingat banyak kontroversi yang menyertai, apakah tren seks viral yang dianggap berisiko ini aman untuk dilakukan? Berikut hal-hal yang perlu Mommies ketahui tentang tren castlecore.

BACA JUGA: Variasi 100 Posisi Seks untuk Keintiman Suami Istri, Coba Nanti Malam!

Apa Itu Tren Seks Castlecore yang Lagi Viral?

Castlecore sex adalah tren seks viral yang membawa suasana abad pertengahan ke dalam kamar tidur. Coba bayangkan korset bertali, gaun mengembang dengan bagian dada yang dirancang untuk bikin payudara Mommies menyembul seksi, ruangan yang temaram oleh cahaya lilin, dan mungkin sedikit dekorasi nuansa abad pertengahan. Tren ini berkembang pesat berkat kepopuleran genre romantasy—gabungan antara romansa dan fantasi—serta novel erotis berlatar dunia dongeng seperti A Court of Thorns and Roses.

Para pengikut tren ini sering kali terlibat dalam permainan peran (roleplaying) dengan skenario khas abad pertengahan, seperti seorang kesatria dan seorang putri yang terperangkap dalam kisah cinta terlarang. Mereka yang melakukan seks Castlecore akan mengenakan korset berenda, menyalakan lilin aromaterapi, dan beberapa bahkan menggunakan mainan seks bertema naga.

Intinya, castlecore sex berfokus pada eksplorasi dinamika kisah cinta terlarang serta nuansa sensual dari kisah-kisah dongeng. Bagi sebagian pasangan, tren Castlecore adalah bentuk pelarian dari dunia nyata, kesempatan untuk mewujudkan fantasi sebagai seorang putri dan kesatria yang menawan, juga untuk mengatasi rasa jenuh. Tampaknya, begitu muncul, tren seks yang viral ini langsung punya banyak penggemar. Ini dibuktikan dengan banyaknya orang yang membeli korset abad pertengahan serta mainan seks bertema naga yang laris manis di pasaran.

Mengapa Tren Castlecore Sex Dianggap Berisiko?

Meskipun terdengar romantis dan menggoda, tren ini juga mengundang kontroversi karena membawa risiko kesehatan yang cukup serius. Para ahli memperingatkan bahwa beberapa elemen dalam tren ini bisa menyebabkan cedera jika tidak dilakukan dengan hati-hati.

1. Korset yang terlalu ketat bisa berbahaya

Salah satu aspek utama dalam castlecore sex adalah penggunaan korset klasik. Meskipun terlihat menarik, korset yang diikat terlalu ketat dapat mengganggu pernapasan dan menyebabkan masalah pencernaan. Beberapa ahli medis telah memperingatkan bahwa korset bertema abad pertengahan dapat menekan organ dalam tubuh jika dikenakan terlalu ketat, yang dapat menyebabkan pingsan atau bahkan komplikasi kesehatan lain yang lebih serius.

2. Mainan seks bertema naga dapat menyebabkan masalah medis

Salah satu elemen yang paling menarik perhatian dalam tren ini adalah mainan seks bertema naga. Namun, para dokter mengingatkan bahwa bentuk yang tidak biasa dari mainan tersebut dapat meningkatkan risiko tersangkut di dalam tubuh, yang dapat berujung pada keadaan darurat medis.

Menurut sebuah studi yang diterbitkan dalam American Journal of Emergency Medicine tahun 2023, hampir 4.000 orang setiap tahun harus menjalani perawatan di ruang gawat darurat akibat benda asing yang tersangkut di rektum. Dari jumlah tersebut, 55% adalah perangkat seksual. Selain itu, jumlah kunjungan ke rumah sakit akibat benda asing dalam tubuh terus meningkat dari tahun 2012 hingga 2021.

3. Lilin dapat menyebabkan kebakaran

Memanfaatkan lilin untuk menghasilkan pencahayaan ruangan yang temaram dan seksi memang boleh, tapi kalau Mommies nggak berhati-hati, api dari lilin bisa menyambar tirai, selimut, gaun, hingga rambut.

Cara Menikmati Castlecore Sex dengan Aman

Foto: Freepik

Jika Mommies penasaran dan tertarik untuk mencoba tren ini, ada beberapa langkah yang bisa dilakukan untuk memastikan pengalaman melakukan tren seks Castlecore tetap aman dan menyenangkan:

1. Gunakan mainan seks yang aman

Pastikan hanya membeli mainan seks dari distributor yang terpercaya dan terbuat dari bahan yang aman untuk tubuh.

2. Jangan mengikat tali korset terlalu ketat

Mengencangkan korset secara berlebihan demi bisa bikin pinggang tampak ramping dan payudara menyembul bisa menghambat pernapasan dan menyebabkan organ dalam tertekan. Gunakan korset dengan nyaman agar tetap bisa menikmati pengalaman menarik tanpa menimbulkan risiko.

3. Pastikan lilin-lilin diletakkan di posisi yang aman

Jika Mommies ingin menggunakan lilin untuk membangun suasana dan nuansa abad pertengahan yang kental, pastikan lilin-lilin ditempatkan di permukaan yang stabil, jauh dari tempat tidur, tirai, dan benda-benda apa pun yang berisiko menyebabkan kebakaran.

4. Alternatif yang tanpa risiko kesehatan

Menghidupkan fantasi abad pertengahan dalam kehidupan seksual Mommies memang terdengar menggoda, tetapi penting untuk tetap mengutamakan keamanan. Jangan sampai kesenangan sesaat berujung pada kunjungan ke IGD. Menikmati novel dan kostum bertema castlecore mungkin bisa menjadi alternatif yang lebih aman tanpa risiko kesehatan yang mengintai.

BACA JUGA: Tips Berhubungan Seks Sesuai Usia, Mulai dari 20, 30, 40 dan 50 ke Atas

Cover: Freepik

Share Article

author

Fannya Gita Alamanda

-


COMMENTS


SISTER SITES SPOTLIGHT

synergy-error

Terjadi Kesalahan

Halaman tidak dapat ditampilkan

synergy-error

Terjadi Kesalahan

Halaman tidak dapat ditampilkan