banner-detik
LIFESTYLE

7 Tempat Makan Hits di Blok M, Surga Kuliner Ramah Kantong

author

Mommies Daily02 Jun 2024

7 Tempat Makan Hits di Blok M, Surga Kuliner Ramah Kantong

Mulai dari hidangan lokal hingga internasional ada di sini. Yuk, berkunjung ke tempat makan hits di kawasan Blok M ini! Harga mulai Rp20 ribuan!

Blok M merupakan salah satu kawasan padat dan ramai di Jakarta Selatan yang menyimpan banyak pesona kuliner yang terkenal akan kelezatannya. Berbagai kafe hingga restoran ada di kawasan ini, mulai dari makanan ringan hingga berat pun ada. Tidak heran jika kawasan ini sangat cocok dijadikan sebagai tempat wisata kuliner.

Jika Mommies sedang mencari tempat makan enak di sekitar kawasan ini, terutama Blok M Plaza dan Blok M Square, berikut ada rekomendasi restoran hits di Blok M yang sudah dirangkum Mommies Daily. 

Rekomendasi Restoran Hits di Blok M

Mulai dari makanan tradisional hingga hidangan internasional, ada di kawasan ini. Intip rekomendasinya di bawah ini, yuk!

1. Ramen 38 Sanpachi

Foto: @ramen38official

Rekomendasi pertama restoran hits di daerah Blok M yang dapat Mommies kunjungi bersama anak dan keluarga adalah Ramen 38 Sanpachi. Tempat makan ini menjual berbagai varian menu ramen dengan jenis kuah serta topping yang dapat disesuaikan dengan selera masing-masing. 

Alamat: Jalan Melawai Raya Nomor 189 B, Keramat Pela, Kota Jakarta Selatan

Jam buka: 11.00 – 02.00

Harga: Mulai dari Rp60.000

2. Claypot Popo

 

Foto: detikfood

Jika Mommies sedang mencari hidangan hangat dan pastinya aman untuk dikonsumsi si kecil, maka Claypot Popo jawabannya. Banyak pilihan menu yang dapat Mommies coba, seperti Claypot Siram Telur Mentah, Claypot Nasi Cah Bawang Putih, Claypot Misua Goreng, Claypot Locupan Ayam Asam Manis, hingga Claypot Nasi Dadar Caipoh. 

Alamat: Jalan Melawai 9 Nomor 38, Melawai, Kecamatan Kebayoran Baru, Kota Jakarta Selatan. 

Jam buka: 11.30 – 21.00

Harga: Rp28.000 – Rp45.000

BACA JUGA: 7 Tempat Makan Viral Karena Dikunjungi Artis Korea, Ada Ji Chang Wook

3. Bornga

Foto: Instagram @bornga.indonesia

Restoran yang nggak kalah hits dengan sebelumnya dan masih di kawasan blok M adalah Bornga. Bornga merupakan restoran Korea autentik yang sangat terkenal. Salah satu menu favoritnya adalah woo samgyup, potongan beef brisket yang disajikan dengan saus spesial khas Korea. Selain itu, terdapat menu lain yang tentunya tidak kalah lezat, seperti Japchae, Yukgaejang, Seafood Pancake, Chadol Duenjang Jigae, dan masih banyak lagi.

Alamat: Jalan Bulungan Nomor 14, Kramat Pela, Kecamatan Kebayoran Baru, Kota Jakarta Selatan.

Jam buka: 11.30 – 22.00

Harga: Mulai dari Rp50.000

4. Zubu

Foto: Instagram @komunitas_kuliner

Rekomendasi tempat makan selanjutnya yang dapat Mommies datangi jika sedang mengunjungi Blok M adalah Zubu. Restoran All You Can Eat (AYCE) ini menyajikan paket shabu dan grill dengan harga yang sangat terjangkau. Tidak hanya itu saja, Mommies juga dapat menikmati aneka side dish seperti spring roll, dimsum, serta salad yang pastinya sangat lezat. 

Alamat: Blok M Plaza Lantai 6, Jalan Bulungan No.76, Daerah Khusus Ibukota Jakarta.

Jam buka: 10.00 – 22.00

Harga: Rp89.000 – Rp120.000

5. Bakmitopia

tempat makan blok m

Foto: Plaza Blok M

Mengusung konsep desain industrial minimalis, Bakmitopia menjadi tempat makan yang tepat bagi Mommies pecinta bakmi. Sesuai namanya, restoran ini menjual berbagai macam bakmi dengan topping yang dapat disesuaikan dengan selera masing-masing. Selain itu, terdapat juga menu kuliner nusantara yang dapat Mommies coba, seperti nasi ayam kecombrang, bakmi godog jawa, hingga nasi goreng. 

Alamat: Blok M Plaza Lantai 6, Jalan Bulungan No.76, Daerah Khusus Ibukota Jakarta.

Jam buka: 10.00 – 22.00

Harga: Mulai dari Rp26.000

6. Sapo Oriental

Foto: Instagram @sapooriental

Selanjutnya terdapat restoran Sapo Oriental yang menyajikan berbagai pilihan hidangan Chinese Food. Restoran yang sudah berdiri sejak lama ini tentu tidak asing lagi didengar, bukan? Sapo Oriental menyajikan banyak varian menu seperti Sapo Tahu Seafood, Bebek Panggang, Ayam Rebus Jahe, Sapo Tahu Sze Chuan, hingga Claypot Ayam Mentega. 

Alamat: Blok M Plaza Lantai Lower Ground, Jalan Bulungan No.76, Daerah Khusus Ibukota Jakarta.

Jam buka: 10.00 – 22.00

Harga: Mulai dari Rp50.000

7. Futago Ya

tempat makan blok m

Foto: detikfood

Rekomendasi terakhir restoran di kawasan Blok M adalah Futago Ya. Restoran yang saat ini tengah viral di sosial media ini menjual rame serta donburi sebagai pilihan menu utamanya. Mengusung konsep desain interior rustic, restoran ini dilengkapi dengan berbagai ornamen khas Jepang. Mommies bisa mengajak di kecil dan keluarga ke Futago Ya untuk menikmati berbagai pilihan menu ramen ataupun udon dengan pilihan kuah serta topping yang dapat disesuaikan dengan selera. 

Alamat: Jalan Melawai VIII Nomor 3, Melawai, Kecamatan Kebayoran Baru, Kota Jakarta Selatan.

Jam buka: 14.00 – 22.00

Harga: Mulai dari Rp30.000

BACA JUGA: 10 Tempat Makan Sate Enak di Jabodetabek, Ada Langganan Pak Jokowi

Nah Mommies, itu dia rekomendasi restoran yang sedang hits di kawasan Blok M. Tempat-tempat di atas dapat dijadikan pilihan ketika Mommies sedang berkunjung ke Blok M baik itu bersama teman, anak, ataupun keluarga. Selamat mencoba!

Penulis: Nariko Christabel

CoverFreepik

Share Article

author

Mommies Daily

-


COMMENTS


SISTER SITES SPOTLIGHT

synergy-error

Terjadi Kesalahan

Halaman tidak dapat ditampilkan

synergy-error

Terjadi Kesalahan

Halaman tidak dapat ditampilkan