Sorry, we couldn't find any article matching ''
13 Rekomendasi Dokter Kandungan Sub Spesialis Endokrin dan Fertilitas
Mommies yang sedang berusaha untuk hamil mungkin disarankan untuk menemui dokter kandungan sub spesialis endokrin dan fertilitas. Cek daftar rekomendasi ini, ya.
Ketika seorang wanita akan mulai menempuh jalan kehamilan, mereka mungkin akan bertemu dengan dokter kandungan sub spesialis endokrin dan fertilitas. Infertilitas atau masalah lain pada sistem reproduksi merupakan hal yang lazim terjadi, dan banyak pria dan wanita yang mengalami ketidaksuburan.
Nah, dokter kandungan sub spesialis endokrin dan fertilitas dapat membantu mengatasi masalah ketidaksuburan dengan obat-obatan, prosedur, atau pembedahan.
Mungkin saja Anda belum pernah mendengar tentang dokter semacam ini, yuk cari tahu lebih banyak. Ahli endokrin dan fertilitas adalah salah satu jenis dokter kandungan yang secara khusus menangani gangguan yang terjadi pada sistem endokrin perempuan. Gangguan tersebut mungkin menyebabkan masalah kesuburan dan reproduksi.
Apa bedanya dengan dokter kandungan biasa? Dokter kandungan sub spesialis endokrin dan fertilitas subkategori dari bidang OB/GYN atau kandungan. Dokter ini juga harus menyelesaikan masa residensi mereka sebagai OB/GYN, tetapi memungkinkan mereka untuk berspesialisasi dalam bidang infertilitas.
Mengetahui kapan harus menemui dokter endokrin dan fertilitas dapat menjadi tantangan, tetapi jika Anda berjuang untuk hamil setelah satu tahun mencoba dan Anda berusia di bawah 35 tahun, mungkin inilah saatnya menemui dokter tersebut.
BACA JUGA: 10 Dokter Kandungan Subspesialis Fetomaternal di Jabodetabek
Tugas Dokter Kandungan Sub Spesialis Endokrin dan Fertilitas
Jadi, jika Anda mengalami kesulitan untuk hamil setelah beberapa tahun mencoba, kemungkinan Anda akan dirujuk ke dokter kandungan sub spesialis endokrin dan fertilitas. Apa saja yang dilakukan dokter kandungan tersebut?
Tugas pekerjaan yang umum dilakukan oleh dokter kandungan sub spesialis endokrin dan fertilitas meliputi:
- Melakukan pemeriksaan fisik dan tes laboratorium
- Meninjau riwayat keluarga dan individu pasien
- Memberikan rekomendasi medis dan gaya hidup untuk program hamil
- Merekomendasikan perawatan medis, obat-obatan dan prosedur
- Memeriksa kelainan pada tiroid dan kadar gula darah pasien
- Melakukan pemeriksaan ultrasonografi perut atau panggul
Foto: Freepik
Rekomendasi Dokter Kandungan Sub Spesialis Endokrin dan Fertilitas
Konsultasi dengan seorang spesialis dapat menjadi bantuan yang tepat bagi Anda yang berjuang memiliki buah hati. Di Indonesia, ada beberapa dokter dokter kandungan sub spesialis endokrin dan fertilitas yang bisa menjadi rekomendasi Anda.
1. dr. Diah Sartika Sari H, SpOG (KFER)
Tempat praktik: RS Bunda Group
Alamat: Jl. Teuku Cik Ditiro No.21, RT.9/RW.2, Gondangdia, Kec. Menteng, Kota Jakarta Pusat
Telepon: 021-1500799
2. dr. Mila Maidarti, SpOG-KFER, Phd.
Tempat praktik: RS Hermina Bekasi
Alamat: Jl. Kemakmuran No.39, RT.004/RW.003, Marga Jaya, Kec. Bekasi Sel., Kota Bekasi
Telepon: 021-8842121
3. dr. Marinda Suzanta, Sp.OG (K) FER, CHt, Ci D.MAS, F.ART
Tempat praktik: RS EMC Tangerang
Alamat: Jl. KH. Hasyim Ashari No. 24, Buaran Indah, Tangerang
Telepon: 021-55752575
4. Dr. dr. Herbert Situmorang SpOG- KFER
Tempat praktik: RS St. Carolus
Alamat: Jl. Salemba Raya No.41, RT.3/RW.5, Paseban, Kec. Senen, Kota Jakarta Pusat
Telepon: 021-3904441
5. dr. Roni Rowawi, Sp.OG, KFER
Tempat praktik: RS Immanuel
Alamat: Jl. Raya Kopo No.161, Situsaeur, Kec. Bojongloa Kidul, Kota Bandung
Telepon: 022-5200358
6. Dr. dr. Anita Rachmawati, Sp.OG, K-FER
Tempat praktik: RS Hermina Arcamanik
Alamat: Jl. A.H. Nasution No.50, Antapani Wetan, Kec. Antapani, Kota Bandung
Telepon: 022-87242525
7. dr. Diah Hydrawati Sari Hasibuan, SpOG (K-FER)
Tempat praktik: RS JIH Yogyakarta
Alamat: Jl. Ringroad Utara no. 160, Condong Catur Sleman Yogyakarta
Telepon: 08112683535
8. dr. Awan Nurtjahyo, Sp.OG-KFER
Tempat praktik: RS Kasih Ibu
Alamat: Jl. Slamet Riyadi No.404, Purwosari, Laweyan, Kota Surakarta, Jawa Tengah
Telepon: 082133664747
9. dr. Relly Yanuari Primariawan, Sp.OG-KFER
Tempat praktik: RS Manyar Medical Care
Alamat: Jl. Raya Manyar No.9, Manyar Sabrangan, Kec. Mulyorejo, Surabaya
Telepon: 031-33311188
10. dr. Haviz Yuad, Sp.OG (K) FER
Tempat praktik: RSUP Dr. M. Djamil Padang
Alamat: Jl. Perintis Kemerdekaan, Sawahan Tim., Kec. Padang Tim., Kota Padang, Sumatera Barat
Telepon: 0751-8956666
11. dr. Elida Roulina Sidabutar, Sp.OG-KFER
Tempat praktik: RS Murni Teguh
Alamat: Jl. Jawa No. 2, LK II, Gg. Buntu, Medan Timur, Kota Medan
Telepon: (+62) 61 8050 1888
12. dr. Iwan Darma Putra, SpOG-KFER
Tempat praktik: RS Sari Mulia
Alamat: Jl. Antasari No.139, Banjarmasin
Telepon: 0511-3252570
13. dr. Fery Wijaya, Sp.OG, K-FER
Praktek pribadi
Alamat: Jl. Rappocini Raya, Rappocini, Kec. Rappocini, Kota Makassar
Telepon: 081356368983
Ditulis oleh: Imelda Rahma
BACA JUGA: 20 Rekomendasi Dokter Anak Spesialis Alergi dan Imunologi di Indonesia
Cover: Freepik
Share Article
POPULAR ARTICLE
COMMENTS