Ikan Shishamo jadi viral karena dimakan dan disukai Cipung. Bukan hanya viral, tapi banyak juga manfaat dari mengonsumsi ikan Shishamo. Apa saja?
Dikenal dengan panggilan Cipung, anak kedua dari pasangan selebritis Raffi Ahmad dan Nagita Slavina yang bernama asli Rayyanza Malik Ahmad ini memang selalu menarik perhatian netizen. Beberapa waktu lalu, Cipung sempat ramai di media sosial karena memakan ikan Shishamo yang disebut-sebut memiliki banyak manfaat untuk kesehatan.
Ikan Shishamo atau ikan telur adalah ikan yang rutin berimigrasi dan asli dari Hokkaido, Jepang Utara. Ikan telur yang memiliki perut besar berisi banyak telur ini sudah banyak ditemukan di restoran-restoran Jepang yang ada di Indonesia dan ternyata memang memiliki sumber gizi dan manfaat yang baik bagi kesehatan.
BACA JUGA: 10 Obat Batuk dan Pilek untuk Bayi dan Anak Favorit Ibu, Beserta Harganya
Mengutip dari CNN Indonesia, ikan Shishamo yang juga dikenal sebagai ikan Capelin ini mengandung vitamin B12, vitamin D, asam lemak omega-3, fosfor, mangan, dan selenium. Kemudian, melansir dari Organic Fact, ikan Shishamo juga mengandung kadar tembaga, seng, magnesium, dan kalsium yang cukup banyak.
Lalu apa saja manfaat ikan Shishamo untuk kesehatan anak?
Kandungan asam lemak omega-3 yang dimiliki ikan ini sangat penting untuk mendukung perkembangan kesehatan retina mata anak dan pertumbuhan otak bayi. Mengonsumsi lemak esensial omega-3 dari ikan shishamo juga bisa mendukung perkembangan kognitif dan visual pada anak.
Ikan Shishamo kaya akan asam lemak tak jenuh, rendah lemak tak jenuh, dan rendah kolesterol. Asam lemak dari omega-3 yang dimiliki ikan ini dapat membantu mencegah terjadinya penyakit jantung. Lemak tak jenuh ganda ini penting untuk pembekuan darah, mengurangi kadar kolesterol dan menurunkan kadar trigliserida, yaitu jenis lemak dalam darah yang berfungsi menyediakan energi dan menyimpan kalori untuk tubuh.
Ikan Shishamo juga banyak mengandung vitamin D yang bermanfaat untuk memperkuat tulang dan mencegah pengeroposan tulang. Vitamin D juga membantu penyerapan kalsium ke gigi sehingga gigi anak tidak mudah rusak dan keropos.
Dalam perut ikan Shishamo terdapat telur ikan yang menjadi sumber alami selenium. Seleninum merupakan mineral yang bermanfaat untuk meningkatkan sistem kekebalan tubuh, menjaga metabolisme, menjaga fungsi tiroid, dan mampu melawan radikal bebas. Selain itu, memiliki kadar selenium dalam tubuh juga bermanfaat untuk mencegah penuruan mental.
Kandungan mineral dan vitamin dari ikan Shishamo dapat membantu merawat dan menjaga kesehatan rambut, seperti terhindar dari ketombe, mencegah terjadinya peradangan lainnya pada kulit kepala, hingga rambut tumbuh berkilau.
BACA JUGA: Penyebab Telat Haid pada Anak Perempuan, Ini Kata Dokter Spesialis
Cover: Dok. Istimewa