banner-detik
LIFESTYLE

Rekomendasi Tempat Rayakan Halloween di Jakarta, Ada Untuk Anak-anak!

author

Katharina Menge22 Oct 2022

Rekomendasi Tempat Rayakan Halloween di Jakarta, Ada Untuk Anak-anak!

Ini deretan tempat rayakan Halloween untuk Mommies yang masih mencari rekomendasi. Ada yang gelar acara untuk anak-anak juga, lho!

Salah satu momen yang paling ditunggu di bulan Oktober adalah pesta Halloween yang digelar tiap akhir bulannya. Entah merayakan sendiri bersama keluarga, teman-teman, atau rekan kerja, momen Halloween selalu jadi ajang yang menyenangkan.

Mommies bisa sedikit rehat dari aktivitas dan berpesta dengan aneka kostum yang seru!

Tak hanya untuk orang dewasa, ternyata ada juga gelaran pesta Halloween untuk anak-anak, lho!

BACA JUGA: Anak Remaja Mulai Pesta? Tak Usah Risau, Orang Tua Hanya Perlu Ingat 7 Hal Ini

Rekomendasi Tempat Rayakan Halloween 2022!

Intip deretan rekomendasi tempat dan acara yang digelar untuk rayakan momen Halloween 2022 ini!

1. El Asador Kemang

Ini dia salah satu pesta Halloween yang digelar untuk anak-anak oleh El Asador Kemang. Pesta kostum yang digelar siang hari ini memang dikhususkan untuk anak-anak saja. Mommies mungkin bisa ikut bersemangat mendandani anak dengan kostum seru. Untuk kostum terbaik ada hadiahnya, lho!

Sumber: Instagram/elasadorjkt

2. Lucy In The Sky

Untuk di tahun 2022 ini, Lucy In The Sky kembali menghadirkan Pengabdi Pesta Vol. 2 yang menghidupkan lagi abandoned theme park di SCBD roofs. Acaranya digelar indoor dan outdoor, jadi Mommies bisa sendiri pilih mau ikut yang mana!

Sumber: Instagram/lucyintheskyjakarta

3. NORU JAKARTA

NORU JAKARTA mempersembahkan Prison Party sebagai tema pesta Halloween yang akan mereka gelar tanggal 28-30 Oktober 2022 mendatang. Jangan lupa untuk datang menggunakan kostum Halloween terbaik Mommies, ya! Ajak rekan kerja atau teman-teman untuk menikmati me time nanti!

Sumber: Instagram/noru.jkt

4. Chāo Cháo

Kalau Mommies masih bingung mau ke mana, coba datang ke Chāo Cháo. Mengangkat tema ‘Reveal Your Alter Ego Halloween Weekend, Anda diajak untuk memberikan penampilan terbaik untuk pesta kostumnya. Ada hadiah untuk kategori Best Costume, Scariest Costume, dan Best Group Costume senilai Rp50 juta, lho. Yuk, langsung saja daftar!

Sumber: Instagram/chaochaojkt

5. Penn Jakarta

gunakan kostum Halloween terbaik Anda dan datang ke Penn Jakarta untuk ikut pesta ‘Beyond The Graves’. Tidak hanya makan malam, Anda juga akan diajak untuk mengikuti dinner table games berhadiah spesial, sesi baca tarot, dan juga bisa mencoba nail art. Seru banget, ya, acaranya!

Sumber: Instagram/pennjakarta

6. Billions Jakarta

Kalau mau menikmati musik seru sambil merayakan Halloween, salah satu pilihannya bisa datang ke Billions Jakarta. Untuk pesta Halloweennya, mereka mengadakan party bertajuk Work Hard Play Hard selama tiga hari berturut-turut, dari 28-30 Oktober 2022. Ada penampilan DJ Yasmin, Bleu Clair, Jevin Julian, Shaky Town hingga Six Pratama.

Sumber: Instagram/billions.jkt

7. WASABAE

Ajak teman-teman Mommies untuk bersama-sama menrayakan pesta Halloween di WASABAE. Selain ada kompetisi kostum terbaik, ada juga pembacaan tarot dari Tarot Jakarta. Ada juga spesial penampilan dari Dj Ayudhya. Langsung kunjungi Instagram WASABAE untuk info lengkapnya!

Sumber: Instagram/wasa.bae.jkt

8. Sudesta Jakarta

Steakhouse yang satu ini juga gelar acara Halloween Night tanggalm28 Oktober 2022 mendatang. Akan ada koktail spesial free flow yang dibuat oleh bartender tamu kami, Fahri Yusuf dan iringan lagu saksofon oleh Alfahenry. Jangan sampai ketinggalan, Moms!

Sumber: Instagram/sudestadajakarta

BACA JUGA: Dos & Dont’s Pesta Ulang Tahun Anak yang Wajib Dipahami Orangtua

Cover: Pexels

Share Article

author

Katharina Menge

-


COMMENTS


SISTER SITES SPOTLIGHT

synergy-error

Terjadi Kesalahan

Halaman tidak dapat ditampilkan

synergy-error

Terjadi Kesalahan

Halaman tidak dapat ditampilkan