banner-detik
PARENTING & KIDS

Perbedaan Pola Pengasuhan Keluarga Kerajaan Inggris

author

RachelKaloh20 Sep 2022

Perbedaan Pola Pengasuhan Keluarga Kerajaan Inggris

Selalu jadi sorotan publik, bagaimana, sih, perbedaan pola pengasuhan keluarga kerajaan Inggris ini? Siapa tahu bisa kita jadikan referensi.

Bedanya dengan kita, dari lahir, siapapun yang menjadi keturunan keluarga kerajaan Inggris atau British Royal Family (BRF) sudah harus siap menjadi sorotan publik. Apalagi kepergian Queen Elizabeth dengan beragam acara yang menjadi ritual kerajaan kian membuat keluarga BRF menjadi sorotan media. Kita juga dibuat makin penasaran, sebenarnya, siapa saja, sih, cucu-cucu dari Queen Elizabeth ini. Kali ini kita akan membahas para pewaris takhta yang sudah berkeluarga dan memiliki anak-anak usia balita dan mengetahui tentang pola pengasuhan yang diterapkan masing-masing pasangan. Beda anggota keluarga, tentu beda cara mengasuhnya. Siapa tahu bisa jadi referensi.

Prince William & Princess Catherine

Kedua orangtua dari Prince George, Princess Charlotte dan Prince Louis ini sepertinya kian menjadi panutan, ya. Selain penampilan mereka di hadapan publik yang selalu membuat kagum, baik dari tingkah laku hingga pilihan busana yang dikenakan selalu mendapatkan respon positif dari masyarakat, bahkan di luar rakyat Inggris. Dalam membesarkan ketiga anaknya ini, yang jelas kita tidak pernah melihat Kate dibantu oleh seorang nanny di sampingnya. Ya, mungkin di dalam kerajaan banyak bala bantuan, ya. Namun, pasangan ini selalu menunjukkan kekompakannya pada publik dalam mengasuh anak.

Bahkan, beberapa waktu lalu Kate sempat tertangkap camera ketika sedang menenangkan Prince Louis yang tantrum saat di Platinum Jubilee Pageant. Video tersebut mendadak viral karena terlihat jelas bagaimana Kate bersikap sebagai ibu yang bijak, sementara Prince Louis pun berlaku layaknya anak-anak pada umumnya, yang mungkin sedang bosan duduk di kursi penonton. Gemas, deh!

Prince Harry & Meghan Markle

Meski pasangan yang satu ini masih mengundang pro dan kontra, coba kita lihat dari sisi bagaimana mereka mengasuh kedua anaknya saja, ya. Harry dan Meghan kini sudah memiliki dua orang anak, yakni Archie Harrison Mountbatten Windsor (Archie) dan Lilibet “Lili” Diana Mountbatten-Windsor. Pada People.com, Harry dan Meghan mengaku bahwa mereka menekankan pentingnya karakter moral pada anak-anak mereka. Apapun yang menjadi cita-cita anaknya, yang penting Harry ingin mereka punya karakter. Meghan pun menambahkan bahwa manners adalah yang paling penting. Harry juga sharing tentang harapannya untuk kedua anaknya, ia ingin mereka tumbuh di dunia yang lebih baik, lebih adil, lebih aman. Meski tidak mudah, ia berjanji bahwa sebagai orangtua, dirinya tidak akan pernah beristirahat dan akan selalu berusaha mewujudnya harapannya tersebut.

Peter Phillips & Autumn Phillips

Peter Mark Andrew Phillips, sepupu William dan Harry, putra dari Anne, Princess Royal, dan Kapten Mark Phillips. Dia adalah cucu tertua Ratu Elizabeth II dan Pangeran Philip, Duke of Edinburgh, keponakan tertua Raja Charles III. Pada 2008, ia menikah dengan Autumn Kelly, konsultan manajement asal Kanada. Pasangan ini dikaruniai dua anak, yakni Savannah Anne Kathleen dan Isla Elizabeth. Namun, pada 2021, pasangan ini mengumumkan perceraiannya. Meski demikian, keduanya memegang janji untuk tetap menjalankan co-parenting untuk kedua putrinya.

Meski jarang terekam oleh media, ada satu momen yang cukup membuat haru antara Peter dan Savannah ketika menghadiri acara untuk Yang Mulia Queen Elizabeth di Westminster Hall, di mana ketika keluarga besar sedang berbaris, Savannah terlihat memandang wajah ayahnya dengan ekspresi penuh simpatik dan kemudian Peter terlihat menyeka air mata dengan jarinya lalu ia membungkuk dan memeluk putrinya. Peter tidak segan memperlihatkan kesedihannya yang mendalam di hadapan kedua putrinya. Savannah yang merupakan cucu tertua dari mendiang Queen Elizabeth ini juga paling sering tertangkap media sedang bercanda dengan Prince George, terlihat betapa akrabnya ia dengan sepupunya yang usianya jauh di bawahnya. 

Baca juga: Anggota Keluarga Kerajaan Inggris yang Punya Pekerjaan Biasa, Termasuk Meghan Markle

Zara Phillips Tindal & Mike Tindall: “Relaxing and fun”

Zara Anne Elizabeth Pillips adalah adik dari Peter Phillips, yang menikah dengan seorang pemain rugby, Mike Tindall pada 2011. Mereka kini memiliki tiga orang anak, yakni Mia, Lena and baby Lucas. Pasangan ini memang tidak sesering itu tertangkap media bila dibandingkan dengan Prince William & Kate. Namun, keluarga Zara & Mike Tindall ini termasuk keluarga yang terlihat seru dan saling mendukung. Dilansir Express.co.uk, ketiga anaknya terlihat sangat dekat satu sama lain. Mia yang sudah berusia 8 tahun kini sudah bisa menggendong dan bermain dengan adik bungsunya, baby Lucas.

Pada acara Loose Women di ITV, Mike yang merupakan mantan atlet rugby mengungkapkan bagaimana ia mengajarkan anak-anaknya untuk bersikap sportif, yaitu menerima ketika harus kalah. Di rumah pun ia menerapkan keseimbangan, sesekali ia akan membiarkan Mia menang ketika berlomba naik tangga. Tapi di lain waktu, ia memastikan bahwa ia bisa mengalahkan anak perempuannya yang menurutnya benar-benar kompetitif. Begitulah cara yang ia lakukan agar Mia bisa belajar menerima kekalahan setiap saat. 

Dari keempat pasangan ini, yang mana yang jadi favorit Mommies? 

Baca juga: 5 Rekomendasi Film tentang Putri Diana, Terinspirasi dari Kisah Nyata Kehidupannya

Share Article

author

RachelKaloh

Ibu 2 anak yang hari-harinya disibukkan dengan menulis artikel dan content di media digital dan selalu rindu menjalani hobinya, menjahit.


COMMENTS


SISTER SITES SPOTLIGHT

synergy-error

Terjadi Kesalahan

Halaman tidak dapat ditampilkan

synergy-error

Terjadi Kesalahan

Halaman tidak dapat ditampilkan