Rekomendasi Film, Serial, dan Drama Korea Baru di Bulan September 2022

Lifestyle

Katharina Menge・04 Sep 2022

detail-thumb

Yuk, intip deretan film, serial, dan drama Korea baru yang tayang di bulan September 2022. Semuanya bisa ditonton du Netflix, Disney Plus Hotstar hingga VIU.

Sebelum masuk ke daftar film, serial, dan drama Korea baru di bulan September 2022 ini, apa Mommies sudah menyelesaikan deretan tontonan di bulan sebelumnya? Kalau sudah dan kehabisan tontonan, maka tenang saja. Karena sudah ada banyak daftar tontonan baru yang bisa dinikmati di bulan September ini.

Mommies Daily sudah merangkum beberapa daftarnya dan membuat rekomendasi yang bisa langsung Anda nantikan kehadirannya!

BACA JUGA: Kuis: Siapakah Kamu di Drama Korea Extraordinary Lawyer Woo

Daftar Tontonan Baru di September 2022

Silahkan intip daftarnya di bawah ini, ya! Setelah itu tinggal pilih Mommies mau nonton yang mana!

Netflix

1. Little Women

Drama Korea September 2022 ini diadaptasi dari novel klasik karya Louisa May Alcott karya Chung Seo-kyeong. Sosok tiga bersaudarannya akan diperankan oleh Kim Go Eun, Nam Ji Hyun, dan Park Ji Hu.

Tayang: 3 September

2. Once Upon a Small Town

Drakor berjumlah 12 episode ini diangkat dari web novel karaya Park Ha Min yang berjudul Country Diary by Chance atau Accidental Country Diary. Pemainnya ada tiga aktor muda, yaitu Joy (Red Velvet), Choo Young Woo, dan Baek Sung Chul.

Tayang: 5 September

3. Narco-Saints

Mengangkat genre action, thriller, dan crime, drakor ini kisahnya tentang seorang pengusaha yang masuk ke dalam situasi yang membuatnya harus membantu pemerintah menangkat bandar narkoba.

Tayang: 9 September

4. Devil in Ohio

Daftar pemainnya diramaikan oleh Emily Deschanel, Sam Jaeger, dan Gerardo Celasco membuat serial yang satu ini jadi sangat dinantikan. Ceritanya tentang psikiater yang menampung seorang gadis dari persekutuan misterius, yang ternyata membahayakan keluarganya!

Tayang: 2 September

5. Blonde

Diangkat dari novel bestseller karya Joyce Carol Oates serta diperankan oleh Ana de Armas, cerita fiksi ini ceritakan hidup Marilyn Monroe. Tentu banyak orang tidak sabar menantikannya. Mommies juga, kan?

Tayang: 28 September

Disney Plus

1. Thor: Love and Thunder

Yuk, tonton lagi petualangan God of Thunder dalam mencari jati dirinya. Sayangnya, dalam perjalanan dia harus berhadapan dengan seorang pembunuh galaksi, Gorr the God Butcher.

Tayang: 8 September

2. Cars on the Road

Serial pendek 9 episode ini membawa Mommies dan keluarga menyaksikan kembali patualangan Cars. Kali ini dia dan sahabatnya, Mater, akan melakukan perjalanan penuh yang tantangan demi bertemu dengan saudara Mater.

Tayang: 8 September

3. Pinocchio

Tentu Mommies sudah tahu, dong, tentang kisah Pinocchio? Yes, Disney menggarap live-actionnya yang tidak boleh dilewatkan. Bertabur bintang, filmnya diisi oleh Tom Hanks, Luke Evans, hingga Joseph Gordon-Levitt.

Tayang: 8 September

4. May It Please the Court

Drama Korea bulan September 2022 ini menggabungkan aksi Jung Ryeo Woon dan Lee Kyu Hyung. Keduanya dikisahkan jadi pengacara umum, sekantor, dan sama-sama terlibat dalam kasus pembunuhan berantai yang korbannya adalah orang tua kaya.

Tayang: 21 September

5. One Dollar Lawyer

Masih seputar dunia hukum, drakor ini ceritakan kisah pengacara yang hanya mengenakan biaya 1.000 won (sekitar Rp11 ribu) untuk layanannya. Dia bertarung melawan pengacara paling mahal dan klien kaya.

Tayang: 23 September

6. The Golden Spoon

Kisah drama Korea ini tentang Lee Seung Chun, pria muda yang lahir dari keluarga miskin dan mengalami perubahan tak terduga dalam hidupnya setelah dia menemukan sebuah sendok emas.

Tayang: 23 September

VIU

1. The Law Cafe

Dua orang sahabat sejak kecil dengan masing-masing memiliki latar belakang di dunia hukum, memilih untuk membuka kafe. Kafenya cukup unik karena menyajikan kopi dan juga melayani konsultasi hukum.

Tayang: 5 September

2. The Empire

Masih seputar dunia hukum, cerita drako yang satu ini pasti akan membuat Anda gemas. Seorang wanita dengan latar keluarga hukum harus membongkar kejahatan keluarganya sendiri yang haus akan uang dan posisi.

Tayang: 24 September

3. Finding the Rainbow

Nah, untuk pecinta melodrama mungkin bisa coba menonton serial original VIU dari Thailand ini. Perjalanan cinta selama 30 tahun ini bisa membuat air mata Anda menetes saat menontonnya!

TayanG: 14 September

4. Real Fake

Satu lagi serial original VIU dari Thailand yang akan tayang September 2022 ini. Ceritanya tentang seorang polisi turis muda yang menjadi terkenal di sosial sebagai perwakilan TAT yang mencoba mengejar gangster palsu.

Tayang: 20 September

BACA JUGA: 7 Rekomendasi Drama Korea Agustus 2022, Ada Ji Chang-Wook Hingga Kwon Yu-Ri!

Foto: AsianWiki, Netflix, Disney Plus Hotstar, VIU, MBC, KakaoTV