Sorry, we couldn't find any article matching ''
Sering Dipakai di Indonesia, 50 Nama Bayi Berikut Punya Arti Buruk di Negara Lain
Nggak nyangka kan, kalau nama-nama bayi cantik ini ternyata punya arti buruk di negara lain? Pikir ulang jika ingin memberi nama bayi seperti berikut.
Salah satu excitement orang tua saat mau punya bayi yaitu menyiapkan nama. Coba hitung, berapa lama waktu yang dibutuhkan untuk merangkai nama – mulai dari mengumpulkan nama depan, nama tengah dan nama belakang, mencari artinya masing-masing, dirangkai lalu dipersempit sampai bertemu 3-5 pilihan sebelum akhirnya memutuskan untuk memilih satu nama yang paling sreg. Belum lagi mau membentuk pola tertentu, misal kombinasi inisial ayah dan ibu. Tak lupa, nama anak nggak boleh pasaran dong, biar nggak samaan nanti dengan anak lain di sekolahnya kelak. Fiuuuhh, panjang banget ya prosesnya? Hahaha. Namun demikian, orang tua tetap bela-belain melakukan itu demi memberikan nama yang dianggap memiliki makna paling baik bagi anaknya.
Sayangnya, nggak semua nama yang cantik didengar, punya arti yang baik pula. Sering nih, kita ambil nama berbau kebarat-baratan, karena dianggap bagus dan normal, eeeh ternyata punya arti mengerikan. Duh aduh, jangan sampai, ya?
Dari berbagai sumber, ini beberapa nama bayi yang memiliki arti buruk.
Nama Bayi Perempuan yang Punya Arti Buruk
1. Cecilia
Nama Latin ini sering banget ditemukan di Indonesia. Tapi tahu nggak sih arti sebenarnya nama Cecilia adalah "buta"?
2. Claudia
Pikir ulang sebelum memberi nama bayi perempuan Anda yang dalam bahasa Latin berarti "lumpuh" atau "cacat" ini.
3. Deirdre
Sayangnya nama Celtic dan Gaelic ini berarti "menderita" atau "sedih".
4. Dolores
Nggak nyangka, nama Spanyol ini berarrti "perempuan yang menderita ", padahal kita ingin anak kita menjadi sumber kebahagiaan, bukan?
5. Emily
Cantik banget kan nama Emily ini? Tapi sayangnya dalam nama versi Inggris yang berasal dari bahasa Latin “Aemilila” ini berarti "rival".
6. Leah
Nama Leah sebenarnya memiliki banyak arti yang berbeda dalam banyak bahasa, tetapi dalam keluarga penutur bahasa Amerika atau Ibrani nama ini berarti "lelah atau letih".
7. Lilith atau Lily
Ternyata maknanya jauh dari bunga yang cantik nan putih itu. Nama Ibrani ini memiliki arti "monster malam" atau "hantu". Ya ampun!
8. Lola
Lola sebenarnya adalah anak kecil dari Dolores yang juga punya makna sama: "wanita yang menderita". Fix, cari nama lain!
9. Mallory
Sedap didengar tapi sayang, arti dari nama Perancis yang juga bisa digunakan secara uniseks ini, berarti "malang" atau "naas".
10. Mara
Dalam bahasa Ibrani, Mara berarti "pahit" atau "kesedihan". Sementara menurut Hindu, Mara berarti dewi kehancuran. Dalam bahasa Gaelik, Mara memang berarti "laut". Masih mau pakai?
11. Mary (Maria)
Mary berarti "pemberontakan" atau "pahit" dalam bahasa Ibrani. Namun kebanyakan orang (umumnya umat Kristiani) memilih nama ini berdasarkan latar belakang sejarah dimana Mary adalah ibu Yesus, yang dianggap kudus dan suci.
12. Molly
Molly punya arti "pahit".
13. Rebecca
Meskipun nama wanita Alkitabiah ini biasanya dihormati sebagai salah satu karakter utama dalam Alkitab, nama sebenarnya berarti "mengikat" atau "jerat".
14. Thana
Kedengarannya bagus, ya? Tapi Thana sebenarnya berarti "kematian" dalam bahasa Arab. Nah, lho?!
15. Tristana
Nama Celtic ini berarti "menderita" atau "sedih", hikss…
16. Zilla
Hmm.. nama bayi Ibrani ini mungkin terdengar sangat cantik, tapi sebenarnya itu berarti "bayangan" dan "kesuraman".
17. Layla, Laila, Leila
Berasal dari Arab, nama ini punya arti “dark beauty”, bisa berarti kulitnya berwarna gelap (hmm.. kok terdengar rasis?), atau hatinya jahat.
18. Bela
Dari bahasa Ibrani, artinya penghancuran. Duh padahal nama ini banyak banget dipakai di Indonesia.
19. Deianira, Deyanira
Dari Yunani, berarti penghancur laki-laki. Hmm, kok keji gini kedengarannya?
21. Birsha
Nama Israel, berarti setan. Ngeriiiiii…
21. Carmilla
Berarti vampir, hedeeehh.
22. Adrienne (Indonesia: Adriana, Adrian)
Berasal dari bahasa Latin dan berarti yang gelap.
23. Kaliya
Berasal dari India dan bisa berarti kematian. Nggak tau kalau dimodifikasi jadi Kalya, artinya kira-kira sama nggak, ya?
24. Isabel
Dalam sejarah sejak berabad-abad lalu, Isabel dikenal mewakili citra wanita-wanita jahat.
25. Wati
Pasti kita sangat familiar dengan nama ini, nama yang Indonesia banget. Namun dalam ajaran Islam, nama ini dilarang karena berarti bersetubuh.
26. Zana
Dalam Islam, Zana berarti berzina. Itu yang membuat nama ini dilarang digunakan.
27. Balqis
Sering terdengar, tapi ternyata ini berarti ketua jin di dalam agama Islam.
28. Qistina, Kistina
Sementara itu, Qistina berarti penghulu jin.
29. Morana
Berarti kematian dalam bahasa Slavia.
30. Daeva
Dari India, berarti roh setan atau iblis.
Nama Bayi Laki-laki yang Artinya Tidak Bagus
1. Calvin
Berasal dari bahasa Prancis "chauve", yang berarti "botak".
2. Cameron
Entah apa arti di negara lain, tapi nama Skotlandia ini berarti "hidung bengkok".
3. Campbell
Masih nama dari Skotlandia, kali ini berarti "mulut bengkok". Nggak ada yang mendingan.
4. Kennedy
Berasal dari Celtic dan Gaelic, Kennedy berarti "kepala cacat".
5. Teivel
Nama ini adalah dalam bahasa Yiddish berarti "setan" (devil).
6. Than
Than adalah nama Yunani untuk "kematian". Wew, ngeri bangetttt!
7. Tristan
Versi cowok dari Tristana yang juga berarti "menderita" atau "sedih".
8. Valdis
Artinya "orang mati", yakin mau beri nama ini kepada anak?
9. Loki
Berarti penipu dari bahasa Skandinavia. Sesuai dengan karakternya di film garapan Marvel.
10. Hussein
Pemimpin terdahulu Irak yang otoriter atau dictator, dan banyak melakukan kejahatan kemanusiaan.
11. Ajal
Nama yang berasal dari bahasa Arab dan berarti waktu kematian, atau takdir.
12. Azrail
Nama asal Ibrani dan Israel dan berarti malaikat maut.
13. Clay
Berasal dari Inggris dan Jerman yang berarti fana; orang yang tunduk pada kematian. Dark banget, ya?
14. Ghilan
Dalam Islam, Ghilan adalah sosok jin atau setan yang bisa merubah bentuk dan sering menakut-nakutin manusia.
15. Himar
Dalam bahasa Arab, Himar berarti keledai. Tahu, kan, hewan yang satu ini identik dengan sifatnya yang dungu?
16. Israf
Masih dari Arab, nama ini merujuk pada sifat rakus dan sombong pada diri manusia.
17. Akuma
Di Jepang, nama ini berarti iblis!
18. Anwir
Artinya pembohong dalam bahasa Inggris.
19. Donovan
Dari Irlandia, berarti prajurit kejam.
20. Ahriman
Dari India, berarti roh iblis.
Adakah salah satu dari nama-nama tersebut yang sudah mommies siapkan untuk calon bayi? Lalu, mau diubah dan mencari nama baru dengan arti lebih baik, atau mengikuti pandangan Shakespeare aja “apalah arti sebuah nama?” dan tetap pakai nama-nama ini; toh niatnya bagus? Well, the choices are all yours, mommies.
Baca juga: 32 Nama Anak Paling Unik yang Pernah Ada, Kebanyakan Anak Selebriti
Share Article
COMMENTS