Sorry, we couldn't find any article matching ''
8 Rekomendasi Sheet Mask Harga Merakyat
Ingin tetap merawat kulit namun dana terbatas gara-gara pandemi? Cek rekomendasi sheet mask harga merakyat ini supaya kulit tetap tampil paripurna.
Kalau kemarin kita sudah kasih rekomendasi sheet mask harga sultan, tiba saatnya kita ngobrolin sheet mask harga rakyat jelata. Walau harga nggak tinggi, kualitasnya tak diragukan. Kebanyakan esens yang dimiliki terbuat dari bahan-bahan alami dan efektif menjaga kelembapan kulit. Buat mommies yang punya dana terbatas tapi butuh perawatan kulit paripurna, 8 rekomendasi sheet mask harga merakyat di bawah ini boleh dipertimbangkan.
Garnier Pure Charcoal Serum Mask Black Rice
Rp 20.900
Sheet mask keluaran Garnier ini memberikan perawatan ekstra untuk kebutuhan kulit kombinasi, cenderung berminyak. Apalagi esens-nya diformulasi sedemikian rupa untuk bisa memenuhi kebutuhan kulit selama seminggu. Jadi nggak perlu tiap hari pakai sheet masknya. Masker tissue ini dilengkapi dengan charcoal yang dikenal dengan kemampuan menyerap & membersihkan kotoran hingga menyeluruh. Plus black rice extract yang membuat kulit tampak bercahaya.
Beauty Mask Youthful Looking
Rp 20.000
Kalau soal kulit, percaya banget, deh, sama perawatan keluaran Rohto. Beauty Mask Youthful looking membantu menyamarkan dan menghaluskan garis-garis penuaan sehingga kulit tampak lebih muda. Yang varian ini, pas banget untuk kulit normal cenderung kering. Masker tissue dari Beauty Mask ini terdari dari 2 lembaran untuk bagian atas wajah, dan bagian bawah. Esens-nya juga nggak pelit, sampai tumpah-tumpah gitu.
Faith in Face Hydra Jelly Mask
Rp 29.000
Sheet mask ini unik banget karena punya format jelly yang dapat menjaga efektifitas dan bahan aktif serum bisa bertahan lebih lama. Ia juga punya kombinasi hyaluronic acid dan 6 pelembab lain yang bisa menjaga kulit tetap terhidrasi intensif. Cara kerjanya adalah dengan membentuk lapisan pelindung kulit, namun tanpa rasa lengket.
NPure Cica Face Sheet Mask
Rp 16.000
Saat ini lagi hits banget kandungan centella asiatica yang kaya akan antioksidan, kan, ya? Nah, masker tissue dari NPure Cica Face ini punya ekstrak daun centella asiatica yang bisa bikin kulit terlihat halus dan lembut. Pas banget buat mommies yang punya masalah jerawat. Dia juga punya efek brightening dan soothing kulit. Terutama kalau kulit mommies lagi iritasi.
PIXY White Aqua Serum Sheet Mask
Rp 15.000
Sheet mask keluaran PIXY ini walau harganya cukup rendah, namun tetap tinggi kualitasnya. Ia mengandung serum dalam bentuk sheet dan terbuat dari charcoal alami. Sehingga minyak dan kotoran terangkat dengan sempurna, sekaligus membantu mengoptimalkan penyerapan serum pada kulit. Ada juga kandungan Hydra Active yang dapat melembabkan, menyegarkan, dan mengurangi tanda-tanda kulit lelah seperti kusam dan kering.
Sheet Mask St Ives Apricot-Glowing
Rp 26.000
Untuk sheet mask dari St Ives ini dibuat dari 100% ekstrak bahan alami. Salah satu keunggulannya adalah kandungan pada masker tissue ini melalui proses tes dari dokter spesialis kulit. Ekstrak aprikotnya membuat kulit kusam kembali cerah dan bercahaya.
Emina Bright Stuff Essence
Rp 13.000
Esens pada sheet mask ini memiliki kombinasi ekstrak summer plum dan vitamin B3, yang efektif membuat wajah tampak lebih cerah nan glowing. Kulit pun terasa halus dan kenyal. Tissue-nya sendiri terbuat dari bahan tencel ramah lingkungan, serta lembut. Bentuknya fleksibel sehingga pas untuk semua jenis bentuk wajah.
Wardah Nature Daily Sheet Mask Vitamin C
Rp 16,700
Sheet mask dari Wardah ini mengandung Micro Particle Essence sehingga optimal saat bekerja menghidrasi kulit. Ia juga mengandung kandungan alami dan menjawab kebutuhan kulit. Vitamin C yang terkandung di dalamnya membantu meratakan warna kulit dan membuat kulit terlihat lebih cerah.
Share Article
COMMENTS