banner-detik
WORK & CAREER

Tyme Digital dari Commonwealth, Bisa Buka Rekening Cuma 10 Menit!

author

?author?13 Aug 2017

Tyme Digital dari Commonwealth, Bisa Buka Rekening Cuma 10 Menit!

Tyme Digital, produk keuangan terbaru dari Commonwealth, bisa mengurangi kerepotan mommies seputar urusan finansial, dan lupakan antre berjam-jam di Bank!

Sebagai ibu bekerja, atau yang punya usaha sendiri, urusan keuangan keluarga pasti deh, jadi makanan sehari-hari. Ya, saya sih, maklum, predikat “Manajer Keuangan Keluarga” kan memang melekat sama kita-kita ini, ya, mommies. Sayangnya, sebagian urusan keuangan di Bank, masih butuh proses dan makan waktu yang nggak sedikit.

Tyme Digital dari Commonwealth, Bisa Buka Rekening Cuma 10 Menit! - Mommies Daily

Image: www.abcschool.co.uk

Saya mau cerita dikit nih, pengalaman saya urusan keuangan yang ada sangkut pautnya dengan urusan perbankan. Karena situasi tertentu, saya harus buka rekening baru. Pergilah saya di Bank, dan memulai segala birokrasi yang ditetapkan untuk punya rekening baru. Pas saya hitung-hitung, prosesnya makan waktu hampir sejam. Pas antre, saya masiH dihantui pekerjaan kantor dan pekerjaan rumah lainnya. Durasi waktu yang lumayan banget, kan untuk ibu-ibu menyelesaikan agenda lainnya.

Proses pembukaan rekening yang makan waktu seperti yang saya alami, kini ceritanya bisa jadi berbeda. Tanggal 2 Agustus lalu, di Jakarta Selatan, saya menghadiri peluncuran Tyme Digital, dari Commonwealth, yaitu platform perbankan digital onboarding pertama di Indonesia, dan bahkan di dunia! Lewat Tyme Digital, kita bisa buka rekening kurang dari 10 menit saja! Karena semua prosesnya dilakukan secara digital.

Syaratnya, hanya perlu e-KTP dan NPWP. Bagi mommies yang belum punya e-KTP jangan khawatir, proses pembukaan rekening tetap bisa dilakukan. Dengan cara memasukkan data secara manual. Tapi mungkin akan makan waktu beberapa menit lebih lama. Hal ini sudah saya konfirmasi langsung kepada Rian Kaslan, Head of Corporate Strategy & Digital Solutions Bank Commonwealth. Mbak Rian, harapkan Tyme Digital ini bisa mengurangi 50% pekerjaan, siapa saja yang membutuhkan pembukaan rekening.

Tyme Digital dari Commonwealth, Bisa Buka Rekening Cuma 10 Menit! - Mommies Daily

Nantinya mesin Tyme Digital yang konsepnya hampir sama seperti ATM akan ditempatkan di titik-titik keramaian seperti mall, supermarket, restoran, dan perkantoran, intinya jemput bola untuk calon nasabah. Selain tersedia di Jabodetabek, ke depannya  Tyme Digital juga hadir di beberapa kota besar di Indonesia. Sampai akhir tahun 2018 targetnya 500 unit di seluruh Indonesia, nah, tunggu di kota mommeis masing-masing, ya.

Dalam kurun waktu 10 menit itu, mommies sudah mendapatkan kartu ATM, dan pengaktifan mobile banking. Tidak ada buku rekening, satu barang ini untuk beberapa orang, selalu jadi masalah, kan? Karena sering hilang, hahaha. Sudahlah cepat, inovatif, dan paperless, bisa turut mengurangi permasalahan kelestarian lingkungan hidup.

Gimana, mommies tertarik mencoba keandalan Tyme Digital?

Share Article

author

-

Panggil saya Thatha. I’m a mother of my son - Jordy. And the precious one for my spouse. Menjadi ibu dan isteri adalah komitmen terindah dan proses pembelajaran seumur hidup. Menjadi working mom adalah pilihan dan usaha atas asa yang membumbung tinggi. Menjadi jurnalis dan penulis adalah panggilan hati, saat deretan kata menjadi media doa.


COMMENTS


SISTER SITES SPOTLIGHT

synergy-error

Terjadi Kesalahan

Halaman tidak dapat ditampilkan

synergy-error

Terjadi Kesalahan

Halaman tidak dapat ditampilkan