banner-detik
ETC

Melon Aroma Caramel Cake

author

arieftng04 Jul 2015

Melon Aroma Caramel Cake

Sesekali, ajak si kecil piknik di halaman rumah atau taman dekat rumah, agar ia merasakan pengalaman berbeda ketika menyantap makanan.

Piknik tentunya tak lengkap tanpa membawa makanan dan camilan. Membuat camilan sendiri untuk dibawa piknik tentunya memiliki nilai tersendiri. Resep berikut mungkin dapat kita coba, karena selain bahan-bahannya cukup mudah diperoleh, cara pembuatannya pun tidak sulit.

Untuk 8 potong

caramel cake melon aroma

Bahan

250 g Sirup Melon

50 g Mentega

75 g Susu kental manis

1 sdt Soda kue

3 butir Telur

125 g Terigu

½ sdt Baking powder

½ sdt Vanili bubuk (jika tersedia)

Cara membuat

  • Kocok mentega, susu kental manis, dan soda kue hingga tercampur rata menggunakan mixer dengan kecepatan tinggi.
  • Masukkan telur, kemudian kocok menggunakan mixer kecepatan tinggi sekitar 3 menit hingga tercampur rata.
  • Masukkan terigu, baking powder, dan vanili bubuk. Kocok menggunakan mixer dengan kecepatan rendah hingga tercampur rata.
  • Tambahkan sirup melon dan campur rata dengan mixer menggunakan kecepatan rendah.
  • Masukkan ke dalam cetakan yang sudah dialasi kertas panggang dan panggang pada suhu 180oC selama kurang lebih 30-40 menit.
  • Nilai gizi per potong

    Kalori: 267,8 kkal

    Lemak: 9,2 g

    Karbohidrat: 41,7 g

    Serat: 0,4 g

    Protein: 4,6 g

    Kiat dan saran

  • Anda dapat membuat caramel cake dengan aroma yang berbeda. Cukup gunakan varian sirup yang lain.
  • Arief T Nur Gomo, STP, MSi adalah seorang food scientist, konsultan bisnis makanan, healthy chef, pengajar materi gizi di Jakarta Culinary Center, serta founder dari Healthy Bites. Mau tahu lebih jauh? Silakan lihat http://arieftng.blogspot.com atau follow @arieftng

    Share Article

    author

    arieftng

    -


    COMMENTS


    SISTER SITES SPOTLIGHT

    synergy-error

    Terjadi Kesalahan

    Halaman tidak dapat ditampilkan

    synergy-error

    Terjadi Kesalahan

    Halaman tidak dapat ditampilkan