Sorry, we couldn't find any article matching ''
8 Rekomendasi Ramen di Jakarta Wajib Dicoba, Harga Mulai 30 Ribuan
Ada banyak pilihan ramen yang cocok untuk Mommies dan keluarga dengan harga terjangkau. Ini rekomendasi ramen enak di Jakarta yang bisa dicoba.
Ramen, salah satu kuliner khas Jepang, menjadi favorit banyak orang karena rasanya yang kaya dan lezat. Tidak perlu jauh-jauh ke Jepang, Mommies bisa menikmati semangkuk ramen otentik langsung di Jakarta.
Tempat Makan Ramen di Jakarta
Ada berbagai pilihan menu halal dan non-halal yang menggugah selera, berikut rekomendasi restoran ramen di Jakarta.
1. Ikkudo Ichi
Foto: Instagram @ikkudoichi
Ikkudo Ichi menjadi salah satu destinasi wajib untuk pecinta ramen dengan kuah kental dan gurih. Mommies bisa memilih antara ramen non-halal yang menggunakan daging babi atau ramen halal dengan topping daging ayam dan sapi. Menariknya, restoran ini sudah memiliki cabang di berbagai mal besar di Jakarta, sehingga mudah diakses.
Selain rasa ramennya yang autentik, Ikkudo Ichi terkenal dengan pelayanannya yang ramah dan penyajian makanan yang cepat. Walaupun pilihan menunya tidak terlalu banyak, ada satu hal yang menjadi favorit, yaitu ocha yang bisa di-refill sepuasnya. Jadi, Mommies bisa makan kenyang tanpa perlu khawatir kehausan.
Kisaran Harga: Rp50.000–100.000/orang
Lokasi: Kota Kasablanka, Mall Artha Gading, Pondok Indah Mall 2, Plaza Indonesia, Grand Indonesia, Puri Indah Mal, Pacific Plaza, Mall Kelapa Gading 5
BACA JUGA: 10 Tempat Makan Hidden Gem di Jabodetabek, Surga Tersembunyi Pecinta Kuliner!
2. Seirock Ya
Foto: Instagram @seirockya.ramen
Bagi Mommies yang mencari ramen halal, Seirock Ya adalah pilihan sempurna. Restoran ini menyajikan ramen berbahan dasar ayam dengan kaldu yang gurih dan kaya rasa. Pilihan toppingnya juga cukup beragam, mulai dari ayam, rebung, sayuran, hingga telur puyuh. Uniknya, ada tambahan irisan lemon sebagai penyegar rasa, menjadikan ramen di sini terasa lebih istimewa.
Selain ramen, Seirock Ya juga menyediakan menu nasi, appetizer, dan minuman segar. Jika Mommies ingin mencoba pengalaman kuliner Jepang yang lengkap, restoran ini adalah tempat yang tepat.
Kisaran Harga: Rp50.000–100.000/orang
Lokasi: Honten (Head Restaurant) Jl. KH. Ahmad Dahlan Kby. No.22A, Pondok Indah Mall 1, AEON Mall JGC, Puri Indah Mall, Plaza Indonesia, Mall Taman Anggrek, Cilandak Town Square, Mall Kelapa Gading
3. Jiroku Ramen
Foto: Instagram @jirokuramen
Jiroku Ramen menjadi salah satu tempat yang wajib Mommies kunjungi jika ingin mencicipi ramen lezat di Jakarta. Hidangan ramen di sini bisa dilengkapi dengan berbagai topping sesuai selera, seperti chashu ayam atau sapi.
Selain ramen, Jiroku Ramen juga menyediakan berbagai masakan Jepang lainnya, seperti chicken teriyaki, chicken yakiniku, hingga nasi goreng Jepang. Untuk minuman, Mommies bisa mencoba premium tea, minuman berbasis susu, hingga kopi dan teh khas Jepang. Suasana di restoran ini juga cukup nyaman untuk makan bersama keluarga.
Kisaran Harga: Rp50.000–100.000/orang
Lokasi: Outlet Lebak Bulus, outlet Fatmawati, outlet Melawai
4. Ichisan Ramen
Foto: Instagram @ichisan.ramen
Ichisan Ramen memiliki lebih dari 10 varian ramen yang wajib dicoba. Setiap menu ramen dapat ditambahkan topping ekstra, seperti chicken soup, ramen noodle, kara sauce, atau ajitama egg. Keunikan lainnya, ramen di sini bebas dari pork, lard, dan alkohol, sehingga cocok untuk Mommies yang mencari ramen halal.
Tidak hanya ramen, Ichisan Ramen juga menawarkan menu nasi ala Jepang seperti beef gyudon dan beef saikoro. Sebagai penutup, Mommies dan keluarga bisa memesan aneka roti bakar yang lezat.
Kisaran Harga: Rp50.000–100.000/orang
Lokasi: Outlet Tanjung Duren, outlet Taman Ratu, outlet puri
5. Nanami Ramen
Foto: Instagram @nanamiramem
Nanami Ramen menyajikan ramen halal dengan berbagai varian rasa, seperti spicy miso, curry ramen, hingga shoyu ramen. Mommies juga bisa memilih jenis mie yang sesuai selera, apakah straight atau curly.
Selain ramen, restoran ini juga memiliki menu nasi dengan daging ayam atau sapi, side dish yang menggugah selera, hingga dessert yang nikmat. Dengan suasana restoran yang nyaman, Nanami Ramen cocok untuk makan bersama keluarga.
Kisaran Harga: Rp50.000–100.000/orang
Lokasi: Mall Artha Gading
6. Ippudo
Foto: Instagram @ippudoindonesia
Ippudo adalah salah satu restoran ramen premium asal Jepang yang menawarkan rasa otentik. Kuah ramennya kaya rasa, dengan tekstur mie yang lembut dan topping yang melimpah.
Selain ramen, Ippudo juga menyajikan berbagai hidangan pendamping, seperti gyoza, sushi roll, dan salad. Jika Mommies ingin mencoba ramen kelas atas, Ippudo adalah pilihan yang tepat.
Kisaran Harga: Rp100.000–200.000/orang
Lokasi: Pacific Place Mall, Central Park, Grand Indonesia, Lippo Mal Puri, SPARK, Mal Kelapa Gading 3
7. Ramen for The Soul
Foto: Instagram @ramenforthesoul
Seperti namanya, Ramen for The Soul menawarkan ramen yang bisa menghangatkan hati. Menu andalannya meliputi shoyu beef ramen, mala ramen, hingga shio chicken ramen. Untuk menambah kenikmatan, Mommies juga bisa memesan side dish seperti gyoza atau crispy baby shrimp.
Dengan suasana restoran yang nyaman, Ramen for The Soul cocok untuk makan santai bersama keluarga atau teman.
Kisaran Harga: Rp100.000–200.000/orang
Lokasi: Jl. Wolter Monginsidi No.27, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Jl. Hang Lekir 2 No. 4-4A-4B, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan
8. Haraku Ramen
Foto: Instagram @haraku.ramen
Jika Mommies mencari ramen halal dengan harga terjangkau, Haraku Ramen adalah tempat yang wajib dikunjungi. Salah satu menu andalannya adalah Chicken Chashu Tori Paitan Ramen dengan kuah kaldu ayam yang kaya rasa.
Selain ramen, Haraku Ramen juga menawarkan donburi seperti Chicken Katsu Curry Don. Jangan lupa mencoba gorengan khas seperti Giant Nori Tempura atau gyoza untuk melengkapi santapan.
Kisaran Harga: Rp30.000-50.000/orang
Lokasi: Grand Indonesia, Gandaria City, Setiabudi One, South Quarter
BACA JUGA: Kerja dengan Tenang, Ini 10 Library Cafe Hits di Jabodetabek untuk WFC
Dengan banyaknya pilihan dan rekomendasi restoran ramen di Jakarta, Mommies bisa menyesuaikan selera dan kebutuhan keluarga. Mulai dari ramen halal hingga ramen non-halal dengan cita rasa autentik, semua bisa ditemukan di Jakarta. Selamat mencoba, Mommies, dan semoga pengalaman makan ramennya menyenangkan.
Penulis: Nazla Ufaira Sabri
Cover: jcomp on Freepik
Share Article
COMMENTS