Mulai dari Sabana hingga Jatinangor House, brand ayam goreng lokal ini hidangkan menu unggulan dengan harga terjangkau. Pecinta ayam goreng wajib coba!
Indonesia terkenal akan keanekaragaman kulinernya yang kaya rasa, termasuk dengan hidangan ayam goreng yang menjadi menu favorit semua kalangan usia. Di tengah maraknya merek internasional yang mendominasi pasar, tetapi saat ini ayam goreng atau fried chicken lokal hadir dengan cita rasa yang tidak kalah menggugah selera.
Selain itu, harga yang murah di kantong ini juga menjadikan merek ayam goreng lokal semakin diminati oleh masyarakat. Kualitas yang dihadirkan juga unggulan, ada yang mempertahankan resep tradisional dengan bumbu nusantara hingga menggabungkan rasa modern dan sentuhan lokal.
Mulai dari menu satuan hingga paket, berikut ini beberapa merek ayam goreng lokal yang enak dan murah di kantong. Yuk, intip daftarnya di bawah ini, Mommies!
Sudah berdiri sejak 2006. Sabana Fried Chicken dapat ditemui di berbagai tempat pada pulau Jawa dan Sumatera. Meskipun memiliki tempat yang sederhana yakni memakai booth atau gerobak di pinggir jalan, kualitas ayam goreng Sabana tidak dapat dipandang sebelah mata. Ayam goreng yang memberikan cita rasa renyah, gurih, serta juicy ini bahkan sudah memenuhi standar halal.
Dengan ekspansi yang sudah berkembang sangat pesat, Sabana Fried Chicken sudah memiliki lebih dari 3 ribu outlet. Menu yang disajikan juga beragam, mulai dari ayam goreng original, ayam geprek, saus mentai, saus blackpepper, hingga ayam buldak tersedia di Sabana Fried Chicken.
BACA JUGA: 10 Tempat dengan Minuman dan Dessert Matcha Terbaik di Jakarta, Wajib Coba!
Buat warga Yogyakarta dan sekitarnya tentu sudah tidak asing lagi dengan Olive Fried Chicken. Ayam goreng tepung yang sudah ada sejak tahun 2011 ini sekarang sudah memiliki lebih dari 100 cabang yang tersebar di Yogyakarta dan Jawa Tengah. Dengan menawarkan rasa yang enak serta murah, tidak heran jika Olive Fried Chicken menjadi menu andalan para mahasiswa di kota pelajar yang satu ini.
Harga per paket nasi ayam dan minuman bisa didapatkan mulai dengan harga Rp15 ribuan saja. Selain menjual berbagai paket ayam goreng, Olive Fried Chicken juga menjual berbagai menu lainnya, seperti beef burger, sandwich, kentang goreng, bahkan spaghetti.
Merek ayam goreng lokal berikutnya yang menyajikan harga yang sangat terjangkau serta mudah ditemui adalah D’BestO Chicken & Burger. Usaha yang mulanya dirintis oleh dua dokter hewan lulusan Institut Pertanian Bogor (IPB) pada tahun 1994 ini berkembang pesat hingga saat ini.
Ayam goreng D’BestO umumnya digoreng sampai renyah dan dipajang di etalase kaca pada bagian depan gerainya. Tidak heran melihat bentuknya yang sangat menarik, masyarakat menjadi tergiur untuk membeli ayam goreng dari merek lokal ini. Dengan harga satuan mulai dari Rp14 ribu, D’Besto menyediakan menu yang bervariasi, seperti sayap pedas, mozarella pedas, hingga sapi panggang.
Berawal dari pengalaman PHK yang pernah dialaminya, Tatang Suharta akhirnya mendirikan bisnis ayam goreng sejak tahun 2006. Ayam goreng merek lokal yang satu ini tidak kalah dengan restoran ayam populer lainnya karena selalu mengedepankan prinsip syariah dan kesejahteraan karyawan serta mitra bisnisnya.
Potongan ayam dari Hisana Fried Chicken bisa didapat mulai dari Rp13 ribuan saja. Pilihan menu yang tersedia di Hisana Fried Chicken juga sangat beragam, meliputi paket sayap, paket paha, ayam bekakak, kentang goreng, jamur krispi, nugget, chicken fillet, serta kulit ayam krispi.
Berkonsep Usaha Kecil Mikro Menengah (UMKM) yang sudah memulai kemitraan sejak 2020, Dkriuk Fried Chicken saat ini sudah berkembang dan memiliki lebih dari 3000 outlet di lebih dari 80 outlet seluruh Indonesia. Sesuai dengan namanya, ayam goreng lokal satu ini memiliki kulit yang garing dan renyah, sehingga menimbulkan sensasi ‘kriuk’ ketika digigit.
Dengan harga yang cukup terjangkau, yakni mulai dari Rp8 ribu saja per potongnya membuat Dkriuk Fried Chicken populer di banyak daerah. Selain menu original, terdapat juga varian lainnya, seperti rasa pedas, sambal geprek, saus level pedas, saus keju, hingga saus blackpepper.
Restoran Rocket Chicken pertama kali didirikan di Jalan Wolter Monginsidi Semarang pada 20 Februari 2010. Saat ini jumlah gerai Rocket Chicken sudah mencapai 1.000 gerai yang sudah tersebar di provinsi Jawa Tengah, Yogyakarta, Jawa Timur, Jawa Barat, hingga Banten.
Dengan kualitas unggulan, Rocket Chicken hadir dengan menyajikan menu yang murah meriah, sehingga digemari oleh anak-anak sekolah dan para mahasiswa. Selain itu, Rocket Chicken juga menghadirkan rasa yang unik karena menggunakan bumbu hasil racikan sendiri. Selain ayam goreng, ada menu lain yang bisa dinikmati di Rocket Chicken, seperti chicken burger, chicken strip, serta aneka spaghetti.
Ayam goreng merek lokal berikutnya hadir dari kota kembang alias Bandung yakni Labbaik Chicken. Selain populer di Bandung, Labbaik Chicken juga dapat ditemukan di Cilegon, Garut, hingga Serang. Menyajikan ayam krispi dengan harga yang sangat terjangkau, ayam goreng merek lokal ini dapat dibeli dengan harga mulai dari Rp10 ribu saja.
Uniknya, Labbaik Chicken dimasak dengan menggunakan oven sehingga tidak berminyak dan lebih sehat. Daging ayam juicy dengan kriuk yang renyah ini juga menyediakan pilihan saus yang beragam, meliputi cajun, keju, BBQ, hingga sambal geprek.
Mulai berdiri pada tahun 2018, Lazatto Chicken & Burger merupakan ayam goreng merek lokal yang berasal dari Sukabumi. Meskipun masih tergolong baru, ayam goreng lokal ini sudah cukup populer dan menarik perhatian masyarakat karena menghadirkan varian menu yang inovatif serta unik.
Paket combo nasi, ayam, serta minuman bisa Mommies dapatkan dengan harga Rp15 ribu saja. Menu yang tersedia di Lazatto Chicken & Burger meliputi Ayam Sadaz, Chicken Steak, Chicken Burger, hingga kombinasi mie goreng dan ayam geprek. Selain itu, ada juga berbagai saus yang bisa dipilih sesuai selera, seperti balado, BBQ, mentai, garlic mayo, dan masih banyak lagi.
Merek ayam goreng lokal berikutnya yang wajib Mommies coba adalah Rocky Rooster. Ayam goreng krispi ini sudah tersebar di beberapa wilayah Jakarta, seperti Pancoran, Palmerah, Glodok, Pluit, Cibubur, dan sekitarnya. Rocky Rooster sudah populer di kalangan masyarakat karena memiliki bumbu racikan yang meresap sampai ke bagian dalam.
Tidak perlu khawatir akan harga yang disajikan karena Rocky Rooster dapat dibeli mulai Rp9 ribuan saja. Dengan kelezatan yang benar-benar terasa, ayam goreng lokal ini dibalut dengan lapisan tepung yang gurih dan renyah di luar.
Siapa yang tidak asing dengan merek ayam goreng lokal yang sudah populer di hampir seluruh kalangan masyarakat Indonesia ini? Jatinangor House yang berasal dari Bandung ini sudah berkembang pesat di luar kota, seperti Jakarta hingga Semarang. Racikan ayam goreng Jatinangor House terkenal enak dengan kulit yang renyah dan daging yang juicy.
Varian ayam goreng yang tersedia di Jatinangor House terdiri dari dua pilihan, yakni original dan spicy. Selain dapat dibeli satuan, Jatinangor House juga menyediakan paket dengan nasi dan telur orak arik. Dengan kualitas yang juara dan harga yang ramah di kantong, Jatinangor House dapat dibeli mulai dari Rp17 ribu.
BACA JUGA: Mudah Dimasak di Rumah, Ini 12 Tteokbokki Instan yang Enak
Itulah sekian merek ayam goreng yang ramah di kantong tapi rasanya tidak kalah nikmat dibandingkan brand internasional lainnya. Nomor berapa yang jadi favorit Mommies, nih?
Penulis: Nariko Christabel
Cover: jcomp on Freepik