banner-detik
PARENTING & KIDS

15 Ide Aktivitas di Rumah untuk Mengisi Libur Sekolah, Dijamin Murah!

author

RachelKaloh01 Jul 2024

15 Ide Aktivitas di Rumah untuk Mengisi Libur Sekolah, Dijamin Murah!

Biar nggak usah ke luar rumah dan menguras kantong, cobain 15 ide aktivitas di rumah berikut ini untuk mengisi libur sekolah, dijamin murah!

Liburan masih panjang, sudah mulai mati gaya, hayo, siapa yang begini? Biar nggak melulu ke mall atau tempat rekreasi yang sudah pasti bakal menguras kantong, cek 15 ide aktivitas di rumah berikut ini untuk mengisi libur sekolah yang tentunya jauh lebih murah.

Bermain Boardgames

Buat yang sudah punya koleksi boardgames di rumah, saatnya digelar untuk anak-anak bermain. Kalau usia anak sudah cukup besar, dia bisa bermain dengan saudaranya. Namun, kalau usianya masih kecil, orangtua pasti perlu ikut bermain. Dengan bermain boardgames, anak bisa belajar untuk konsentrasi, mengembangkan kemampuannya menentukan strategi, membaca, dan berhitung, serta belajar menerima kekalahan bila lawan mainnya menang.

Baca juga: Rekomendasi Mainan yang Seru Dimainkan Bersama Anak, Bisa Dibeli di Market Place

Main tenda di rumah

Image: Pinterest

Kalau untuk kegiatan yang satu ini, memang tergantung ada atau tidaknya taman di rumah. Bila area rumah Anda terbatas, bisa gunakan space di dalam rumah atau balkon. Pilihan piknik, bisa menggunakan tenda, bahkan yang dibuat sendiri.

Projek rumah-rumahan

Image: Pinterest

Projek bikin rumah ini bakalan seru banget buat dijalankan selama liburan, karena anak-anak bisa menyiapkannya secara bertahap setiap harinya. Misalnya, hari pertama bikin konsep rumahnya mau seperti apa, ajak anak untuk ikut berpikir, “Kira-kira, kamu bakal bikin ini pakai apa?”. Hari selanjutnya, bisa mulai bikin rangka rumah dari kardus bekas, pralon atau kayu yang tidak terpakai. Materialnya bisa menggunakan yang bekas saja. Hari ke tiga, anak mulai bisa dekorasi rumah buatannya sendiri pakai kain bekas, misalnya, dan menambahkan barang-barang di dalamnya, seperti kursi untuk makan, bunga untuk dekorasi, dan sebagainya. 

Projek dapur

Kalau anak terlihat menikmati projek rumah-rumahan tersebut, bisa juga dilanjutkan dengan projek dapur. Memang, sih, dapur mainan yang lucu dan estetik kini bisa dibeli langsung secara online. Tapi, akan lebih seru kalau anak ikut membuatnya sendiri. Hasil karyanya bakalan jauh lebih punya cerita dibandingkan dengan mainan yang sudah jadi. 

Image: Pinterest

Movie session

Kegiatan satu ini merupakan kegiatan yang kalau dibuat secara rutin, pasti bakal menjadi kegiatan yang sangat anak-anak tunggu. Selain bisa pilih mau nonton apa, kegiatan ini juga bisa menjadi momen menghabiskan waktu bareng anak. Tentu artinya, perlu ada orangtua selama kegiatan ini berlangsung. Selain sebagai yang menyiapkan snack seperti popcord, kentang goreng atau sosis goreng, Mommies dan Daddies di sini perlu memastikan anak menikmati film dan mengerti apa yang disampaikan oleh film tersebut. Biar lebih asik, kalau diadakan di malam hari, atur settingan dengan mematikan lampu dan mengeraskan suara TV biar makin mirip sama ambience di bioskop.

Buku aktivitas

Sebetulnya, kegiatan ini semacam “pemanasan” atau latihan supaya anak nggak lupa-lupa banget sama apa yang ia pelajari di sekolah. Terutama, ketika anak mau masuk SD. Jangan sampai, liburan selesai, anak kaget pas masuk sekolah. Kini banyak buku yang menyediakan aktivitas dalam bentuk yang menarik dan harganya affordable, sehingga anak nggak merasa sedang dituntut untuk belajar saat liburan. 

Main sepeda, scooter atau sepatu roda

Memang, sih, ini akan sulit dilakukan di rumah kalau tempatnya terbatas. Namun, inilah saatnya membawa anak ke taman terdekat yang ada di sekitar rumah Anda. Pilih waktu sore hari supaya kulit anak tidak terbakar sinar matahari. Pilihan kegiatannya juga bisa ganti-ganti setiap harinya. Misal hari Senin main sepeda, Rabu main scooter, Jumat main sepatu roda.

Berenang

Jaman sekarang, biasanya area tempat tinggal pasti punya club house dengan kolam renang. Tentu, harganya juga murah buat para penghuninya, bahkan ada yang gratis. Berhubung libur, berenang bisa dilakukan 1-3x seminggu bahkan setiap hari dengan waktu setengah sampai satu jam saja di pagi atau sore hari. 

Water play

Image: Pinterest

Sama-sama main air, tapi yang ini lebih fun, tanpa perlu adanya kolam renang. Bisa bikin bubble, tembak-tembakan air, lempar balon berisi air. Bahan-bahannya bisa beragam, dari ember sampai dengan keran air yang biasa Mommies gunakan untuk menyiram tanaman.

Art session

Kegiatan ini pun sebetulnya luas banget. Anak-anak bisa painting di canvas menggunakan cat air. Kalau yang senang arts and crafts, bisa bikin gantungan buat di kamar dari kertas origami maupun biji-bijian, sampai kreasi kardus menjadi mainan seperti di @ibukardus

Bikin es krim

Anak-anak yang senang nonton Cocomelon pasti kebayang gimana serunya bikin es krim ala JJ bersaudara. Bahan-bahan yang dibutuhkan pun sebetulnya tidak terlalu sulit dicari. Bedanya dengan beli es krim, anak jadi bisa belajar bagaimana proses pembuatan es krim, dari susu atau buah-buahan yang teksturnya cair maupun padat, menjadi eskrim ketika ditaruh di freezer atau di-shake dengan es batu.

Image: Pinterest

Bikin cupcakes

Image: Pinterest

Buat Mommies yang senang baking, bisa banget ajak anak-anak untuk mencoba bikin cupcakes. Dari membuat adonan sampai menghiasnya sendiri. Siapa tahu, dengan kegiatan ini kita jadi bisa mengulik minat anak dan bila ia tertarik dengan dunia baking, kita bisa sekaligus mengasah skill-nya. 

Sewa playground

Untuk kegiatan ini, memang bakal ada biaya. Tapi, biaya sewa mainan ke rumah akan jauh lebih rendah dibanding beli baru atau sering-sering main di playground. Tinggal cari tahu saja tempat sewa yang paling dekat dari rumah.

Books Day

Bukan sekadar membaca buku, tapi books day ini bisa dilakukan dengan bermain peran dari buku cerita favorit anak. Misalnya, buku cerita Si Kancil dan Buaya, ada yang berperan jadi kancil dan ada yang berperan jadi buaya. Tentunya, anak sudah harus tahu dulu jalan ceritanya supaya ia bisa beradegan seperti yang dikisahkan di dalam buku. Kegiatan ini bisa sekaligus melatih kepercayaan diri anak dan kemampuannya memahami dan memperagakan ulang isi cerita dari yang ia baca.

Latihan mengenal pekerjaan rumah

Sedari dini, anak bisa diajarkan untuk mengenal pekerjaan rumah. Mulainya dari yang sederhana saja, seperti cuci piring, merapikan mainan dan meja atau bantu potong-potong sayur yang mau dimasak.

Baca juga: Tagihan Tetap Aman, Ini 7 Cara Hemat Listrik saat Liburan di Rumah

Image by freepik

Share Article

author

RachelKaloh

Ibu 2 anak yang hari-harinya disibukkan dengan menulis artikel dan content di media digital dan selalu rindu menjalani hobinya, menjahit.


COMMENTS


SISTER SITES SPOTLIGHT

synergy-error

Terjadi Kesalahan

Halaman tidak dapat ditampilkan

synergy-error

Terjadi Kesalahan

Halaman tidak dapat ditampilkan