banner-detik
LIFESTYLE

Sedang Naik Daun, Ini 8 Rekomendasi Drama Korea Byeon Woo Seok!

author

Mommies Daily28 May 2024

Sedang Naik Daun, Ini 8 Rekomendasi Drama Korea Byeon Woo Seok!

Intip rekomendasi drama korea Byeon Woo Seok yang tengah viral dan naik daun ini, mulai dari cameo hingga jadi pemain utama.

Sosok Byeon Woo Seok tengah naik daun dan menjadi sorotan publik karena kemunculannya pada pada drama Lovely Runner sebagai Ryu Seon Jae. Kemunculannya tersebut berhasil membuat penggemar kagum akan kemampuan akting dan pesonanya.

Namanya baru melejit dan viral setelah 13 tahun berkarya dan menjadi cameo dalam berbagai drama lainnya sebelum Lovely Runner. Tentu saja dia punya deretan drama Korea yang pernah dibintanginya dan bisa jadi tontonan Mommies.

BACA JUGA: 7 Alasan Byeon Woo Seok Menjadi Suami Idaman, Punya Suara Merdu!

8 Rekomendasi Drama Korea Byeon Woo Seok

Berikut Mommies Daily telah rangkum beberapa drama yang dibintangi oleh Byeon Woo Seok yang bisa jadi tontonan Mommies yang tengah jatuh cinta dengan sosoknya!

1. Moon Lovers: Scarlet Heart Ryeo (2016)

Foto: Viu

Drama yang dibintangi Lee Joon Gi dan IU tentang seorang perempuan di dunia modern yang tiba-tiba menjelajah waktu ke Dinasti Goryeo ini menjadi salah satu drama yang yang paling hits di tahun 2016 lalu.

Sebagai debut pertamanya, aktor kelahiran 31 Oktober 1991 ini memainkan peran kecil sebagai pacar Ha Jin (UI). Ia mengisi 2 episode dalam drama tersebut sebagai guest role, yakni pada episode 1 dan episode 3.

2. Weightlifting Fairy Kim Bok Joo (2016)

Foto: Viu

Rekomendasi drama Korea yang diperankan oleh Byeon Woo Seok berikutnya adalah Weightlifting Fairy Bok Joo. Drama komedi romantis berlatar dunia olahraga ini dibintangi oleh Lee Sung Kyung dan Nam Joo Hyuk. Tidak menjadi pemeran utama, Byeon Woo Seok hanya menjadi cameo pada episode ke-16 sebagai senior tokoh Jun Hyung.

Drama Korea Weightlifting Fairy Kim Bok Joo bercerita tentang kisah cinta konyol seorang atlet angkat besi bernama Kim Bok Joo, seorang gadis yang ceroboh serta memiliki semangat yang tinggi dalam mencapai mimpinya menjadi atlet angkat besi yang sukses.

3. History of Walking Upright (2017)

Foto: X/thedramakorea

Beradu akting dengan Kang Mi Na, Byeon Wo Seok menjadi pemeran utama di drama satu episode yang disutradarai oleh Jang Jung Do ini. History of Walking Upright mengisahkan kehidupan Mi Na, seorang siswa SMA yang sering menggunakan skateboard untuk pergi ke sekolah setiap hari.

Tanpa disadari, dia memiliki perasaan khusus pada Jong Min, teman sekelasnya yang juga merupakan bintang tenis lokal. Selain itu, Mi Na juga memiliki kekuatan super untuk menjadi tidak terlihat dua kali sehari.

4. Flower Crew: Joseon Marriage Agency (2019)

Foto: Viu

Drama yang satu ini menceritakan tentang sebuah agensi pernikahan di era Joseon bernama Flower Crew yang bertugas untuk membantu klien-kliennya menemukan cinta sejati melalui proses yang rumit dan penuh intrik.

Byeon Woo Seok berperan sebagai salah satu anggota dari Flower Crew, yang dikenal sebagai ahli strategi dalam menyusun rencana pernikahan yang sempurna untuk klien mereka. Drama yang satu ini sangat cocok untuk Mommies yang suka genre komedi romantis.

5. Record of Youth (2020)

Foto: detik

Rekomendasi drama Korea berikutnya yang dibintangi oleh Byeon Woo Seok adalah Record of Youth. Record of Youth menceritakan tentang sekelompok orang yang bekerja di industri fashion. Peran utamanya dibawakan oleh Park Bo Gum sebagai seorang model yang bercita-cita menjadi aktor.

Byeon Woo Seok berperan sebagai sahabat Park Bo Gum yang berprofesi sebagai model serta aktor yang berusaha membuktikan dirinya di industri hiburan tanpa memanfaatkan kekayaan dan koneksi keluarganya.

6. Moonshine (2021)

Foto: Viu

Moonshine menceritakan tentang seorang pejabat pemerintah di zaman Joseon yang berjuang melawan perdagangan alkohol ilegal. Namun pada akhirnya dia jatuh cinta dengan seorang wanita yang terlibat dalam perdagangan tersebut.

Berperan sebagai karakter pendukung, Byeon Woo Seok menjadi seorang pejabat muda yang idealis dan mendukung upaya karakter utama dalam memerangi perdagangan alkohol ilegal.

7. Strong Girl Namsoon (2023)

Foto: Netflix

Apabila Mommies menyukai drama Korea dengan genre drama fantasi, maka Strong Girl Nam Soon dapat dijadikan pilihan utama. Strong Girl Nam Soon merupakan spin-off dari drama populer Strong Woman Do Bong Soon. Kisahnya tentang sepupu Bong Soon yang juga punya kekuatan super yang sama dan berusaha mengatasi berbagai tantangan dalam hidupnya.

Byeon Woo Seok berperan sebagai tokoh antagonis bernama Ryu Shi Oh yang merupakan CEO perusahaan Doogo. Perusahaan tersebut dicurigai karena terlibat dalam penjualan obat yang berbahaya.

8. Lovely Runner (2024)

Foto: Viu

Berhasil melambungkan namanya, Lovely Runner adalah drama Korea yang rilis pada bulan April 2024. Selain Byeon Woo Seok, beberapa aktor yang berperan dalam drama ini adalah Kim Hye Yoon, Song Geon Hee, hingga Lee Seung Hyub.

Drama ini menceritakan kisah Im Sol (Kim Hye Yoon), seorang perempuan muda yang mengalami kelumpuhan dan merasa putus asa. Semangat hidupnya kembali berkat sosok penyanyi bernama Ryu Sun Jae (Byeon Woo Seok). Im Sol pun menjadi penggemar setia Sun Jae. Namun Sun Jae meninggal dunia yang diduga karena bunuh diri akibat depresi. Secara ajaib, Im Sol kembali ke masa lalu ketika ia berumur 19 tahun dan belum lumpuh. Bertekad untuk melindungi Sun Jae dan mengubah nasibnya, Im Sol memulai perjuangan barunya.

Nah Mommies, itulah beberapa rekomendasi drama Korea yang dibintangi oleh Byeon Woo Seok. Informasi tambahan, aktor 33 tahun itu juga siap menyapa penggemar Indonesia lewat fan meeting bertajuk Summer Letter yang digelar pada 28 Juni 2024 mendatang.

BACA JUGA: Pelajaran Tentang Relationship dari Drama Queen Of Tears

Ditulis oleh: Nariko Christabel

Cover: Instagram/byeonwooseok

Share Article

author

Mommies Daily

-


COMMENTS


SISTER SITES SPOTLIGHT

synergy-error

Terjadi Kesalahan

Halaman tidak dapat ditampilkan

synergy-error

Terjadi Kesalahan

Halaman tidak dapat ditampilkan